Freedom Wars Remastered Diumumkan, Rilis pada 2025 untuk PS4, PS5, PC, dan Nintendo Switch

Freedom Wars. (Sumber: Bandai Namco)

Indogamers.com - Bandai Namco resmi mengumumkan bahwa Freedom Wars, game aksi populer yang pertama kali dirilis pada PlayStation Vita tahun 2014, akan mendapatkan versi remaster.

Dikembangkan oleh Dimps, Freedom Wars Remastered dijadwalkan rilis pada 10 Januari 2025 untuk PS4, PS5, PC, dan Nintendo Switch.

Disadur dari Gamingbolt pada Kamis, 19 September 2024, trailer pengumuman game ini telah dirilis demi bisa memberi kepuasan untuk pemain di seluruh dunia.

Baca Juga: Simak Detailnya! God of War Ragnarok Hadir di PC dengan Fitur Gameplay Baru

Dalam Freedom Wars, pemain akan dibawa ke masa depan distopia di mana umat manusia terkurung dalam Panopticons, kota-kota futuristik yang berjuang untuk mendapatkan sumber daya.

Sebagai seorang Sinner, karakter pemain dijatuhi hukuman satu juta tahun penjara dan harus ikut serta dalam operasi militer melawan Abductors, demi memperjuangkan kebebasan.

Remaster ini menghadirkan peningkatan grafis dengan dukungan resolusi 4K dan frame rate 60 FPS untuk versi PlayStation dan PC, serta tekstur yang lebih halus.

Baca Juga: 9 Tips Jitu untuk Menaklukkan Into the Breach, Bisa Bantuk Kamu Bermain Lebih Baik!

Selain itu, game ini menawarkan kontrol yang disempurnakan, pembaruan sistem kerajinan, serta penambahan pengaturan tingkat kesulitan yang lebih variatif, memberikan pengalaman yang lebih modern tanpa mengubah inti cerita dan pertarungan yang sudah dikenal penggemar.

Fitur kerja sama delapan pemain tetap dipertahankan, namun belum ada konfirmasi apakah mode online League of Panopticons dari versi aslinya juga akan kembali.

Penggemar diharapkan terus mengikuti perkembangan lebih lanjut, termasuk informasi gameplay ekstensif yang akan datang.

Baca Juga: 3 Game Android Paling Lucu dan Konyol, Awas Bisa Memancing Emosi!

Dengan semua peningkatan ini, Freedom Wars Remastered menjanjikan pengalaman yang lebih baik untuk penggemar lama maupun pemain baru yang siap menjelajahi dunia futuristik penuh aksi ini.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI