logo

6 Fakta Mengejutkan God of War Ragnarok Resmi Meluncur di PC, Ramai Keluhan di Steam

RA_Majid
Senin 23 September 2024, 10:22 WIB
God of War Ragnarok. (Sumber: PlayStation)

God of War Ragnarok. (Sumber: PlayStation)

Indogamers.com - God of War Ragnarok, salah satu game eksklusif PlayStation yang paling dinanti kini resmi hadir di platform PC.

Namun, rilis ini justru diwarnai banyaknya keluhan dari para pengguna di Steam.

Berikut fakta-fakta mengejutkan seputar rilisnya God of War Ragnarok di PC dan alasan di balik banyaknya ulasan negatif.

1. Rating Mixed di Steam

God of War Ragnarok. (Sumber: Game Rant)

Setelah resmi diluncurkan di PC, God of War Ragnarok langsung dapat rating mixed di Steam. Banyak pengguna merasa tidak puas dengan beberapa kebijakan Sony, sehingga ulasan game ini tidak begitu positif.

2. Wajib Akun PlayStation Network (PSN)

PlayStation Network. (Sumber: Games Radar)

Mayoritas keluhan pengguna terkait dengan persyaratan akun PlayStation Network (PSN) yang diwajibkan oleh Sony, padahal game ini sepenuhnya single-player.

Sony sudah menyampaikan persyaratan ini di laman Steam, tapi banyak pemain merasa tidak nyaman dan menganggapnya ribet.

Baca Juga: Kamu Wajib Tahu! 13 Game Ini Lebih Bagus Dimainkan di PS5 Pro

3. Masalah Verifikasi Akun PSN

God of War Ragnarok. (Sumber: PlayStation)

Bagi beberapa pengguna, terutama yang berada di Inggris, proses pembuatan akun PSN dianggap terlalu rumit.

Salah satu pengguna di Steam bilang bahwa mereka diminta untuk memasukkan nomor ponsel untuk verifikasi umur.

Jika proses ini gagal, mereka wajib mengirim foto wajah atau ID pemerintah ke situs web pihak ketiga.

4. Sejarah Pelanggaran Data Sony

Sony PlayStation. (Sumber: Sony)

Beberapa ulasan negatif juga menyoroti masalah keamanan data di Sony, mengingat beberapa kali terjadi pelanggaran data di masa lalu.

Hal ini semakin memperburuk sentimen pengguna yang khawatir akan keamanan informasi pribadi mereka.

Baca Juga: Perbandingan Penjualan PS5 vs PS4 di Jepang Bikin Kaget, Sales Agustus 2024 di Luar Prediksi

5. Penurunan Jumlah Pemain

God of War Ragnarok. (Sumber: PlayStation)

Meski God of War Ragnarok sangat dinanti, jumlah pemain di PC tampak tidak sebesar yang diharapkan.

Berdasarkan data Steam, hanya terdapat sekitar 25.471 pemain yang memainkan game ini secara bersamaan saat artikel ini ditulis.

Angka tersebut jauh di bawah rekor dari God of War versi PC sebelumnya yang mencapai 73.529 pemain.

6. Cuma Tersedia di 100 Negara

God of War Ragnarok. (Sumber: PlayStation Store)

Karena persyaratan akun PSN, God of War Ragnarok hanya tersedia di 100 negara yang memiliki akses ke layanan PSN.

Hal ini semakin mempersempit jangkauan game tersebut di pasar PC global.

Baca Juga: Kejutan, Sony Hadirkan PS5 Pro dengan Desain PS1!

Terlepas dari semua keluhan akun PSN, God of War Ragnarok tetap dipuji dari sisi kualitas.

Metacritic misalnya, memberi rating 94 untuk game terbutan Sony tersebut.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Guides

9 Tips Jitu untuk Menaklukkan Into the Breach, Bisa Bantuk Kamu Bermain Lebih Baik!

Kamis 19 September 2024, 14:09 WIB
undefined
News

Freedom Wars Remastered Diumumkan, Rilis pada 2025 untuk PS4, PS5, PC, dan Nintendo Switch

Kamis 19 September 2024, 16:03 WIB
undefined
Guides

Tips Strategi Mengelola Stamina pada Game Black Myth: Wukong

Kamis 19 September 2024, 16:20 WIB
undefined
News

Trailer Remake Silent Hill 2 Ungkap Fitur DualSense, 4K, dan Lainnya di PS5

Jumat 20 September 2024, 13:32 WIB
undefined
E-Sport

Rumor: Topson Pensiun Sementara Usai The International 2024 Karena Hal ini

Jumat 20 September 2024, 14:04 WIB
undefined
News Update
Mobile22 November 2024, 10:02 WIB

Eggy Party Menangkan Penghargaan Best Pick Up & Play Best of 2024 Google Play

Status Eggy Party dalam genre game kasual telah diakui secara resmi, berkat kemenangannya dalam penghargaan Best of 2024 dari Google Play.
Game online Eggy Party. (FOTO: Dok.NetEase Games)
E-Sport22 November 2024, 09:03 WIB

Jadwal, Format, dan Hasil Wildcard M6 MLBB 2024, Mencari 2 Tim ke Swiss Stage

Top 1 masing-masing grup melaju ke Decider Stage.
M6 Mobile Legends akan digelar 21 November-15 Desember 2024. (FOTO: Moonton)
Console22 November 2024, 08:51 WIB

Dragon Age: The Veilguard Rilis Patch Terbaru dengan 57 Peningkatan

Pembaruan besar baru saja dirilis untuk Dragon Age: The Veilguard. Patch ketiga ini membawa
Dragon Age: The Veil Guard. (Sumber: Xbox)
News22 November 2024, 08:30 WIB

Kabar Gembira! Pokemon Horizons Musim 2 akan Tayang di Netflix Awal 2025

The Pokemon Company resmi mengumumkan bahwa musim kedua dari serial populer Pokemon Horizons akan mulai tayang pada awal 2025.
Pokemon Horizons. (Sumber: Nintendo)
Console22 November 2024, 08:18 WIB

Bikin Permainan Makin Seru, Inilah 5 Lagu Soundtrack Game Terbaik Sepanjang Masa

Berikut adalah lima lagu soundtrack game terbaik yang diakui penggemar dan kritikus,
Game Metal Gear. (Sumber: Konami)
E-Sport22 November 2024, 07:53 WIB

Babak Wildcard M6 Sudah Dimulai, Ini Tim Favorit versi Ade Setiawan dan R7

Babak wildcard M6 sudah dilangsungkan Kamis (21/11/2024).
ULFHEDNAR dan RRQ Akira, dua tim yang tampil di wild card M6.
Gadget22 November 2024, 00:01 WIB

Fitur Baru dari Meta, Messenger Kini Bisa untuk Video Call dengan AI

Induk dari Facebook, WhatsApp, dan Instagram, yaitu Meta menghadirkan fitur baru berbasis AI pada aplikasi Messenger.
Ilustrasi fitur baru berbasis AI yang Meta hadirkan pada Messenger (FOTO: Meta)
Gadget21 November 2024, 23:05 WIB

Cuman Punya Laptop Tapi Pengen Nonton TV? Tenang, Begini Cara Nonton TV Gratis di Laptop

Saat ini, menonton TV tidak hanya bisa dilakukan secara offline.
Ilustrasi menonton TV di laptop (FOTO: pinterest.com)
Guides21 November 2024, 22:00 WIB

LapakReload: Pengalaman Top Up Diamond Mobile Legends yang Cepat dan Aman

Lapak Reload yang dikenal sebagai solusi top up diamond yang cepat, mudah, dan aman.
LapakReload tempat top up diamond Mobile Legends (FOTO: Instagram.com/@lapakload)
Gadget21 November 2024, 21:30 WIB

Putar Lagu di Spotify Terjeda? Tenang, Ini 6 Cara Mudah untuk Mengatasinya

Memutar lagu di Spotify yang terus terjeda bisa disebabkan banyak hal dan bisa diatasi dengan mudah.
Ilustrasi memutar lagu di Spotify yang terus terjeda (FOTO: Freepik.com)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.