Mario Kart 8 Deluxe Tembus Penjualan Lebih dari 6 Juta Unit, Ternyata Ini Alasannya

Mario Kart 8 Deluxe. (Sumber: Nintendo)

Indogamers.com - Mario Kart 8 Deluxe terus membuktikan diri sebagai salah satu game terlaris di Nintendo Switch, bahkan di penghujung masa hidup konsol tersebut.

Alasannya, tentu karena secara keseluruhan game ini bagus sehingga membuat permainan balap kart yang merupakan versi remaster ini sukses mencatatkan pencapaian penting dalam hal penjualan.

Menurut data terbaru dari Famitsu mengenai penjualan perangkat lunak fisik mingguan di Jepang, Mario Kart 8 Deluxe kembali masuk ke jajaran game terlaris minggu ini, menempati posisi kedua dengan penjualan lebih dari 7.000 unit.

Baca Juga: Penyebab Tidak Bisa Download di PlayStore & Cara Mengatasinya

Lebih mengesankan lagi, total penjualan seumur hidup game ini di Jepang telah melampaui 6 juta unit, tepatnya mencapai 6.005.594 unit.

Meskipun begitu, Mario Kart 8 Deluxe masih belum menjadi game Nintendo Switch terlaris di Jepang. Gelar tersebut dipegang oleh Animal Crossing: New Horizons, yang telah mencatatkan penjualan lebih dari 7,9 juta unit di negara tersebut. Di posisi ketiga ada Super Smash Bros. Ultimate, dengan lebih dari 5,5 juta unit terjual.

Penting untuk dicatat bahwa angka penjualan ini hanya mencakup penjualan fisik, di mana Jepang memang memiliki pangsa penjualan fisik yang lebih besar dibandingkan wilayah lain.

Baca Juga: Punishing: Gray Raven Kolaborasi dengan BLACK ROCK SHOOTER dalam Event Blazing Simulacrum

Disadur dari Gamingbolt pada Minggu, 29 September 2024, penjualan digital tentu turut berkontribusi dalam total penjualan yang belum termasuk dalam data tersebut.

Secara global, hingga 30 Juni lalu, Mario Kart 8 Deluxe telah terjual sebanyak 62,9 juta unit di seluruh dunia, menjadikannya salah satu game paling sukses dalam sejarah Nintendo.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI