7 Game Horor Paling Menakutkan dan Mencekam, Bikin Susah Tidur

Game Outlast. (Sumber: Steam)

Indogamers.com - Buat kamu penggemar horor, game-game berikut siap memberi pengalaman penuh teror dengan visual menjijikkan dan atmosfer mencekam.

Game-game dalam daftar di bawah ini mennyajikan grafik seram dan cerita bikin merinding, sehingga horor-nya sulit buat dilupakan.

Namun, kamu harus siap, karena beberapa dari judul game horor ini sangat menjijikkan dan bisa bikin mual.

Langsung simak daftarnya berikut ini.

Game Scorn. (Sumber: Steam)

1. Scorn

  • Membawa pemain ke dunia mimpi buruk ala H.R. Giger

Scorn mengajak kamu memasuki dunia yang terinspirasi dari seni H.R. Giger, seuah dunia di mana jaringan hidup dan mesin menyatu.

Setiap langkah dalam game membawa kamu ke visual mengerikan.

Kamu harus memecahkan teka-teki dengan menggabung organisme biologis ke tubuh karakter utama. Ini yang membuat suasana kian mencekam di game Scorn.

2. The Evil Within

  • Meneror pemain dengan horor psikologis penuh gore

The Evil Within memaksa detektif Sebastian Castellanos menghadapi musuh aneh dan mimpi buruk yang brutal.

Terinspirasi dari film horor gory era 2000-an, game ini menampilkan adegan berdarah menyeramkan.

Semenjak awal, kamu sudah disuguh adegan Sebastian berenang di darah dan potongan tubuh manusia.

Baca Juga: Sudah Masuk Steam! Ini Gameplay Silent Hill 2, Lebih Horor dan Mencekam

Game Silent Hill 2 (Foto: YouTube/Bloober Team)

3. Silent Hill 2

  • Menghidupkan lagi horor klasik dengan grafis modern

Remake Silent Hill 2 berhasil menghidupkan kembali kengerian asli game tersebut lewat upgrade grafis dan gameplay.

Suara serta desain karakter yang realistis membuat Pyramid Head dan perawat tanpa wajah tampak lebih seram dibandingkan versi aslinya.

4. Agony

  • Menggambarkan perjalanan menyiksa di neraka

Agony membawa kamu melalui neraka penuh mayat, kolam darah, dan struktur tulang menyeramkan.

Atmosfer dalam game ini terus meneror setiap langkahmu, membuat perjalanan terasa seperti benar-benar di neraka.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Game Mancing Benuansa Horor Dredge Segera Meluncur untuk iOS dan Android

Game Outlast. (Sumber: Steam)

5. Outlast

  • Mengganggu pemain dengan visual horor selama bertahun-tahun

Outlast sukses besar sebagai game indie yang menggebrak dengan konten grafis ekstrem.

Kamu bermain sebagai seorang jurnalis yang menjelajahi rumah sakit jiwa penuh pasien-pasien mengerikan.

Dalam DLC Outlast: Whistleblower, kamu bahkan diajak menyaksikan adegan mutilasi oleh karakter Eddie yang terus menghantui pemain sampai sekarang.

6. The Callisto Protocol

  • Menciptakan monster yang lebih seram dari Necromorph

The Callisto Protocol menghadirkan mutasi biophage yang mengubah manusia menjadi monster mengerikan.

Dengan pustula besar, tentakel, dan lengan tambahan, desain monster dalam game ini sangat menjijikkan.

Realisme grafisnya membuat pertemuan dengan monster tersebut terasa sangat tidak nyaman.

Baca Juga: Resident Evil 9 Diharapkan Belajar dari Kesalahan di Resident Evil 7, Bagian Kontroversial itu Jangan Sampai terulang!

Mia Winters (Resident Evil 7)

7. Resident Evil 7: Biohazard

  • Membawa keluarga Baker balik ke dunia horor

Resident Evil 7 memperkenalkan keluarga Baker yang berubah menjadi monster mengerikan akibat senjata biologis baru.

Setiap anggota keluarga memiliki mutasi menakutkan. Jack Baker berubah menjadi raksasa berdaging, sementara Marguerite menjelma jadi serangga menjijikkan.

Dengan menghadirkan horor ghore dan mengerikan, game-game di atas siap menguji keberanian dan ketahanan kamu.

Berani main?***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI