5 Fakta Terbaru Metaphor: ReFantazio Jadi Game Tersukses dalam Sejarah Atlus

Metaphor: ReFantazio. (Sumber: Steam)

Indogamers.com - Metaphor: ReFantazio mencetak prestasi besar sekaligus jadi salah satu game terpopuler di kalangan pecinta game RPG.

Judul terbaru dari Atlus yang dirilis pada 11 Oktober 2024 ini memecahkan berbagai rekor, bahkan melampaui kesuksesan seri Persona.

Berikut lima fakta kesuksesan Metaphor: ReFantazio yang harus kamu tahu, merujuk laporan The Gamer.

Gameplay Metaphor: ReFantazio (Sumber: Atlus)

1. Terjual Lebih dari 1 Juta Kopi

Metaphor: ReFantazio mencapai penjualan lebih dari 1 juta kopi, menjadikannya game terlaris dalam sejarah Atlus.

Meski baru saja dirilis, game ini melampaui rekor penjualan yang sebelumnya dipegang oleh Persona 3 Reload.

2. Game Atlus dengan Pemain Simultan Tertinggi di Steam

Menurut data SteamDB, game Metaphor: ReFantazio mencatatkan jumlah pemain simultan tertinggi dari semua game Atlus di Steam.

ReFantazio mencapai puncak 49.740 pemain simultan, mengalahkan game Persona 5 Royal (35.474 pemain) dan Persona 3 Reload (45.005 pemain).

Baca Juga: Metaphor: ReFantazio Pecahkan Rekor, Kalahkan Semua Game Persona di Steam!

Metaphor: ReFantazio (Sumber: Atlus)

3. Skor Tinggi di Metacritic dan OpenCritic

Game Metaphor: ReFantazio juga panen pujian dari para kritikus dengan skor 93 di Metacritic dan 92 di OpenCritic.

Angka tersebut bikin ReFantazio jadi salah satu game dengan ulasan terbaik di tahun 2024.

Kesuksesannya bersanding dengan game-game besar lain seperti Elden Ring: Shadow of the Erdtree dan Final Fantasy 7: Rebirth.

4. Dunia Fantasi & Sistem Tarung Dipuji

Dalam ulasan "sempurna" Meg Pelliccio, Metaphor: ReFantazio dipuji karena sukses mengambil elemen-elemen dari Persona dan memperkenalkannya ke dalam dunia fantasi dengan lore indepth.

"Metaphor mengambil yang terbaik dari game Persona, menyempurnakannya, dan melemparkannya ke dunia fantasi dengan cara memukau," tulis dia.

Baca Juga: Link Download Metaphor: ReFantazio, Gameplay, & Spesifikasi PC untuk Memainkannya

Gameplay Metaphor: ReFantazio (Sumber: Atlus)

5. Atlus Rayakan Kesuksesan dengan Karya Seni Khusus

Untuk merayakan pencapaian ini, Atlus selaku developer minta seniman kondang Shigenori Soejima untuk bikin gambar spesial yang menampilkan karakter Gallica, maskot utama dari Metaphor: ReFantazio.

Itulah lima fakta terbaru terkait kesuksesan game Metaphor: ReFantazio.

Bagi para penggemar RPG, apakah kamu sudah mencoba game yang sedang hits ini?***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI