Indogamers.com - Seorang pemain Genshin Impact, Busy_Adhesiveness_73, baru-baru ini membuat permintaan di Reddit untuk mencari teman bermain.
Dalam postingan-nya, setelah bertahun-tahun main sendirian dan mencapai Adventure Rank 60 ia mengaku kesepian.
"Halo! Saya telah main game ini sejak versi 1.3, dan sejujurnya saya benar-benar mulai menyesali kenyataan bahwa saya tak punya teman di kehidupan nyata yang suka main game ini," tulisnya pada 3 November 2024.
"Jadi, tambahkan saya jika Anda suka! Saya AR60, Server Eropa dan UID: 713519009. Saya juga seorang pria dan dari Inggris."
Permintaan tersebut langsung menarik perhatian komunitas Genshin Impact di Reddit.
Postingannya dapat lebih dari 2.500 upvote dan 559 komentar. Busy_Adhesiveness mengaku terkejut atas banyaknya respons.
Dalam update postingan, ia mengkonfirmasi daftar teman di Genshin Impact miliknya langsung penuh hingga batas maksimum 100 orang, bahkan sebelum ia sempat balas semua permintaan yang masuk.
"Saya sangat terkejut dengan responsnya, ya! Saya pikir mungkin satu atau dua orang akan menghubungi, tetapi postingan ini malah dapat lebih dari 2.000 upvote dan ratusan komentar," kata Busy_Adhesiveness.
Meski kewalahan membalas pesan, ia senang dan berharap cerita tersebut bisa membantu orang lain yang berada dalam situasi serupa.
"Saya berhasil bermain co-op dengan satu orang tadi malam, mereka sangat baik dan menyenangkan untuk diajak ngobrol!"
"Mereka menunjukkan banyak peti yang belum saya temukan dan kami berbicara selama proses itu."
Ia berharap bisa bermain dan berbicara dengan lebih banyak teman-teman baru.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Arcane, Serial Animasi Termahal dari Riot Games dan Netflix
Sebagai tambahan, Busy_Adhesiveness juga memperkirakan, ia menerima sekitar 120 hingga 130 permintaan teman, beberapa masih belum dapat ia terima.
"Saya baru saja mengecek, dan saya masih memiliki 38 permintaan yang belum bisa saya terima," katanya.***