Indogamers.com - Mark Zuckerberg bikin kejutan dengan merilis ulang lagu Get Low karya Lil Jon & The East Side Boyz ft Ying Yang Twins.
Zuckerberg dan T-Pain mengaransemen lagu tersebut dengan nuansa beda dari versi asli yang terkenal keras dan provokatif.
"Get Low sedang diputar saya pertama kali bertemu Priscilla di sebuah pesta kampus," ujar Zuck di Instagram, Kamis (14/11/2024).
"Jadi setiap tahun kami mendengarnya di ulang tahun kencan kami," imbuh dia.
Baca Juga: Mark Zuckerberg Bantah Media Sosial Sebabkan Masalah Kesehatan Mental Remaja
Get Low yang pertama kali dirilis pada 2002 merupakan salah satu hits besar di dunia hip-hop.
Lagu tersebut terkenal di kalangan pecinta musik klub malam dengan bait ikonis, โto the window, to the wall,โ serta lirik cukup vulgar.
Popularitas Get Low bikin lagu tersebut jadi anthem hip-hop era 2000-an, meski sempat memicu kontroversi.
Baca Juga: Mengintip Rumah Mewah Mark Zuckerberg di Hawaii, Ada Bunker Misterius
Dalam unggahan di Instagram, Zuckerberg dapat banyak apresiasi via kolom komentar.
"Kami mendapat T-Pain x Zuck sebelum GTA 6 rilis," ujar Toztee.
"Tuhan memberkati ๐.. berbahagialah kalian, semoga sehat ๐๐ป โ๏ธ๐๐ป โ๏ธ ๐," ujar Pram Swarm.
Sebelumnya, Zuckerberg juga sempat membagikan momen kolaborasi dengan T-Pain lewat foto dan video proses rekaman.
Kendati pakai auto-tune, suara Zuckerberg tetap terdengar jelas saat menyanyikan lirik dengan gaya cenderung humoris ala parodi musik Weird Al.
Lagu terbaru kolaborasi Zuckerberg ft T-Pain selengkapnya bisa kamu dengarkan di Spotify via tautan berikut:
https://open.spotify.com/intl-id/track/3Wn1ZONJX2yfbzWo2aPuQN?si=4394d62210984d2f.***