Anti Bosen! Inilah Rekomendasi Perlengkapan Gaming ala ASUS ROG Saat Menghabiskan Waktu di Rumah

null

IDGS - Virus corona atau COVID-19 semakin merajalela di Indonesia. Bagaimana tidak, seiring berjalannya waktu, virus corona yang awalnya dianggap remeh di Indonesia mulai terdeteksi sedikit demi sedikit.

Praktis, seruan lockdown semakin membahana, walaupun Presiden Joko Widodo (Jokowi) menolakkebijakan untuk melakukan tersebut. Meski demikian, tidak sedikit pula orang yang mulai membatasi aktivitasnya di luar rumah. Mereka memilih untuk melakukan karantina kepada dirinya sendiri dengan cara tidak pergi ke luar rumah agar tidak terkena virus corona.

Ketika kamu memilih untuk mengurung diri di dalam rumah, pastinya lama-kelamaan rasa bosan mulai menyerang. Pasalnya, jumlah kawan untuk mengobrol dan bersosialisasi menjadi terbatas, paling-paling hanya keluargamu yang berada di sekeliling kamu.

Tapi tenang, masih ada game yang bisa dijadikan pembunuh kebosanan seperti Doom Eternal yang baru rilis ataupun Call of Duty Warzone yang lagi hype. Sebenarnya masih banyak game AAA yang bisa kamu mainkan selama belum bisa keluar rumah dan dijamin tidak akan bosan! Untuk mendukung itu Asus memberikan beberapa rekomendasi gadget beserta perlengkapannya demi memaksimalkan aktivitas kamu ngeGame di rumah,antara lain:

Gaming Mouse - ROG SPATHA

 

Varian wireless dari ROG Gladius II. Mouse tersebut hadir dengan desain dan grip yang mirip dengan ROG Gladius II non-wireless. Perbedaannya pada absennya lampu LED pada bagian bawah mouse. Untuk varian ROG Gladius II wireless ini, ASUS menaikkan resolusi sensornya menjadi 16,000 dpi, sehingga menjadikannya lebih responsif. ASUS juga telah mengkombinasikan 2.40 GHz RF dengan Bluetooth BLE untuk menghasilkan input latensi rendah hanya sebesar 1 ms.

Mouse ini dilengkapi baterai tanam Li-Ion yang bisa diisi ulang melalui port micro-USB di bagian depan yang sekaligus bisa mengubahnya menjadi mouse kabel biasa saat dihubungkan ke PC. Dengan menggunakan baterai tanam tambahan, ROG Gladius II wireless memiliki berat 130 gram, lebih berat 20 gram dibandingkan versi kabel.

Gaming Headset - ROG Theta 7.1

headset gaming dengan surround-sound premium yang menampilkan delapan driver diskrit ASUS Essence dan bass virtual yang kuat untuk audio sensasional dengan posisi spasial yang tepat, serta dukungan mikrofon noise-cancelling dengan dukungan AI yang pertama di industri untuk kejernihan komunikasi dalam game yang tidak tertandingi.

ROG Theta 7.1, yang telah memenangkan penghargaan iF Desain 2019 yang bergengsi, dilengkapi dengan ROG home-theater-grade 7.1 DAC khusus dan empat ampli headphone ESS 9601 resolusi tinggi yang menghadirkan lossless audio dengan dinamika yang luar biasa, sementara konektor USB-C‚Ñ¢ memungkinkan audio 7.1-surround dari perangkat yang kompatibel. Sebagai pengakuan atas mikrofon dengan dukungan AI, TeamSpeak memberikan ROG Theta 7.1 sertifikat lima bintang emas untuk komunikasi gaming, dengan teriring komentar juru bicara: Kualitas suara Theta 7.1 sangat luar biasa. Merupakan salah satu yang terbaik yang pernah didengar oleh TeamSpeak.

Gaming Monitor - ROG Swift PG35VQ

Menampilkan sebuah panel HDR berukuran 35 inci dengan resolusi UWQHD (3440 x 1440) dan rasio aspek 21:9, kecepatan refresh 200Hz yang dapat di-overclock, dan waktu respon 2ms, ROG Swift PG35VQ adalah sebuah mahakarya ultra-wide yang dipenuhi dengan berbagai fitur dan teknologi canggih untuk membawa visual gaming ke tingkat lebih mulus lancar dan menghanyutkan.

Dengan backlight LED full array local dimming (FALD) yang dikendalikan secara dinamis dan terbagi dalam 512 zona, tingkat kecerahan tinggi 1.000 nits di setiap zona dengan sertifikasi Display HDR 1000 dan teknologi NVIDIA G-SYNC‚Ñ¢ Ultimate, ROG Swift PG35VQ menghadirkan tampilan yang sangat realistis dengan bayangan berdetail tinggi dan menghasilkan kontras yang menakjubkan, warna sinematik, dan latensi rendah untuk memberikan pengalaman gaming HDR terbaik.

Selain panel canggihnya, ROG Swift PG35VQ dilengkapi dengan Smart Fan Control. Ini adalah fitur eksklusif ROG yang memastikan pendinginan optimal dan pengoperasian yang hening, dengan melakukannya secara dinamis mengendalikan kecepatan kipas berdasarkan kebutuhan termal. Monitor ini juga dilengkapi dudukan VESA yang mudah digunakan, ASUS Aura sync untuk harmonisasi efek pencahayaan seluruh sistem, dan digital-to-analogue converter (DAC) hi-fi-grade ESS 9118 untuk audio gaming yang luar biasa.

Gaming Laptop - ROG Strix G531

ROG Strix terbaru kembali hadir untuk gamer esports yang sangat bergantung pada refresh rate serta response time layar saat bermain game. Jajaran laptop gaming terbaru tersebut juga dirancang khusus untuk tidak hanya menghadirkan performa terbaik, tetapi juga tingkat respon dan akurasi input yang tinggi.

Ditenagai oleh prosesor 9th Gen Intel Core terbaru serta chip grafis NVIDIA GeForce RTX, ROG Strix SCAR III dan Hero III dipastikan dapat menjadi senjata paling ampuh di medan pertandingan esports. Laptop terbaru ini telah ditenagai oleh prosesor 9th Gen Intel Core dengan versi tertingginya yaitu Intel Core i9-9980H yang hadir dengan konfigurasi 8 core dan 16 thread. Prosesor ini dapat menghadirkan kecepatan pemrosesan hingga 4,8GHz pada mode Turbo dan merupakan salah satu prosesor mobile paling kencang dari Intel saat ini. Dari sisi grafis, jajaran laptop ROG Strix terbaru ditenagai oleh chip grafis NVIDIA GeForce RTX dan GTX dengan versi tertingginya telah dilengkapi dengan GeForce RTX 2070. Chip grafis tersebut tidak hanya memiliki performa yang tinggi dan dapat menjalankan seluruh game esports tanpa kompromi, bahkan game AAA pun dipastikan dapat dimainkan dengan lancar.

ROG Strix SCAR III dan Hero III telah dilengkapi dengan RAM DDR4 berkapasitas 32GB sehingga juga dapat digunakan untuk multitasking seperti bermain game sambil melakukan live streaming. Agar performanya lebih kencang, ASUS menempatkan RAM dengan frekuensi 2666MHz serta menggunakan NVMe PCIe SSD sebagai media penyimpanannya.

Salah satu yang membuat ROG Strix SCAR III dan Hero III berbeda dari generasi sebelumnya adalah desainnya yang kini lebih terlihat ramping dan elegan. Hal tersebut dikarenakan laptop gaming ini mengadopsi desain ROG Face Off, sebuah laptop gaming konsep hasil kerjasama antara tim ASUS ROG dengan BMW Designworks Group.

(OAA/IDGS)

sumber : press rilis ASUS

 
Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI