5 Fakta di Balik Rekor Penjualan Game Alan Wake 2 yang Ternyata Belum Balik Modal

Alan Wake 2. (Sumber: Steam Community)

Indogamers.com - Game Alan Wake 2 dari Remedy Entertainment yang meluncur sejak Oktober 2023 mencatat banyak pencapaian di industri game.

Namun, di balik kesuksesan tersebut, masih ada tantangan finansial yang dihadapi oleh Remedy.

Berikut lima fakta penting di balik penjualan game Alan Wake 2, merujuk acara Remedy's Capital Markets Day, Selasa (19/11/2024).

Remedy's Capital Markets Day 2024. (Sumber: Remedy)

1. Setahun Laku 1,8 Juta Kopi

Sejak dirilis pada 27 Oktober 2023, Alan Wake 2 terjual sebanyak 1,8 juta kopi. Angka tersebut termasuk satu juta unit yang tercapai pada Februari 2024.

Meski jadi salah satu game dengan rekor penjualan tercepat dari Remedy, nominal pendapatan belum menutup biaya produksi dan pemasaran.

2. Pendapatan Rp1,93 Triliun

Dengan asumsi harga rata-rata 70 dolar AS (Rp1,07 juta) per unit, total pendapatan game Alan Wake 2 diperkirakan mencapai 126 juta dolar AS atau sekitar Rp1,93 triliun.

Hanya saja, angka tersebut belum dihitung sebagai laba bersih.

Baca Juga: Kisah Game Alan Wake 2 Dikerjakan 130 Orang Selama 4 Tahun yang Tuai Banyak Penghargaan

Alan Wake 2: The Lake House. (Sumber: Epic Games)

3. Panen Penghargaan

Alan Wake 2 meraih penghargaan prestise di ajang The Game Awards 2023, sebagai Best Game Direction, Best Narrative, dan Best Art Direction.

Adapun game ini juga dapat ulasan positif dari kritikus, memperkuat reputasinya sebagai salah satu game horor terbaik.

CEO Remedy Entertainment Sam Lake berujar, “Kami ingin menciptakan game yang laku di pasaran, tetapi tidak akan mengorbankan visi artistik yang jadi ciri khas Remedy.”

4. Tantangan Biaya Produksi

Sam Lake menjelaskan, pengembangan game butuh proses panjang, teknologi canggih, dan anggaran besar.

"Game membutuhkan produksi panjang dan biaya besar. Semua ini diperlukan, tetapi kami harus menjaga keseimbangan antara kreativitas dan komersialisme," ujar Lake.

Baca Juga: 7 Kejutan Besar dari Nominasi di The Game Awards 2024, Apa Saja?

Alan Wake 2. (Sumber: Epic Games)

5. Potensi Jangka Panjang

Remedy optimis Alan Wake 2 memiliki potensi penjualan jangka panjang seperti game mereka sebelumnya, Control.

Game tersebut terjual 4,5 juta kopi sejak dirilis pada 2019, memberi keuntungan signifikan bagi perusahaan.

Lake menambahkan, "Jika kontrol bisa memberi kami keuntungan besar dalam lima tahun, Alan Wake 2 juga masih punya waktu untuk menunjukkan potensinya di pasar.”***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI