Meledak! Game Stalker 2: Heart of Chornobyl Terjual 1 Juta Kopi, Padahal Baru Rilis Dua Hari

Game Stalker 2: Heart of Chornobyl terjual 1 juta kopi per Jumat (22/11/2024). (Sumber: GSC)

Indogamers.com - Game Stalker 2: Heart of Chornobyl mencatat penjualan satu juta kopi kurang dari 48 jam sejak dirilis pada 20 November 2024.

GSC Game World selaku pengembang mengumumkan capaian ini via Twitter, Jumat (22/11/2024).

Kebanyakan pemain bergabung melalui layanan Xbox Game Pass milik Microsoft.

Baca Juga: Kisah Developer Stalker 2 Garap Game di Tengah Perang Rusia-Ukraina

Stalker 2: Heart of Chornobyl. (Sumber: Steam)

Dalam pernyataan resmi di Twitter, studio asal Ukraina tersebut menulis, “Satu juta kopi telah terjual, lebih banyak stalker bergabung untuk berburu artefak melalui Game Pass."

"Ini baru awal dari petualangan. Terima kasih, stalkers!”

Baca Juga: Link Download Stalker 2: Heart of Chornobyl, Harga & Spesifikasi PC untuk Memainkannya

Rilis game Stalker 2 dilakukan serentak untuk PC dan konsol Xbox Series X|S.

Di platform Steam, game tersebut mencatat puncak 117.928 pemain secara bersamaan.

Kendati sukses, rilis game tak sepenuhnya mulus.

Beberapa pemain melaporkan kendala masalah teknis seperti bug.

Menanggapi masalah ini, GSC berjanji akan memperbaiki game lewat update rutin.

Mereka juga berencana berbagi konten gratis dalam game pada Desember nanti.

Stalker 2: Heart of Chornobyl awalnya dijadwalkan rilis pada September 2024.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI