Pemain FC Mobile Indonesia Siap Berlaga di Korea Selatan pada FC Pro Festival 2024

FC Mobile Indonesia (FOTO: Dok. FC Mobile Community Indonesia)

Indogamers.com - Indonesia kembali menorehkan prestasi di kancah esports internasional melalui ajang FC Pro Festival 2024.

Dua pemain terbaik, Eduardo Crespo alias FlyingOwnie dan Rizki Iman Nursaftadi alias Enzie, siap mewakili tanah air dalam turnamen akbar yang akan digelar di Korea Selatan.

Seleksi Ketat di FC Pro Festival 2024 Indonesia Qualifiers

Pada 16-17 November 2024, babak Indonesia Qualifiers berlangsung secara online. Lebih dari 1.000 pemain ambil bagian dalam dua kategori: content creator dan pro player. Para peserta memperebutkan dua tiket emas menuju turnamen dunia.

Baca Juga: Keren, Ekayana Ehipassiko School BSD City Juara 1 EA FC Mobile Liga Esports Nasional Pelajar 2024

Di kategori content creator, FlyingOwnie berhasil keluar sebagai pemenang. Sementara di kategori pro player, Enzie membuktikan kehebatannya dengan merebut gelar juara. Kedua pemain ini akan menjadi wajah Indonesia di Korea Selatan.

“Rasanya senang banget. Masih nggak nyangka bisa mewakili Indonesia lagi di ajang internasional,” ungkap Enzie.

Ajang Pembuktian Diri

Bagi FlyingOwnie, kemenangan ini menjadi momen spesial setelah perjuangan panjang di berbagai turnamen.

“Ini ajang pembuktian diri, sejauh mana saya bisa bersaing di ranah pro scene. Sebelumnya saya sudah juara 12 turnamen komunitas, tapi selalu terhenti di babak delapan besar untuk turnamen resmi,” tuturnya.

Baca Juga: Grand Final LENP 2024, 4 Sekolah Terbaik Indonesia Siap Rebut Gelar Juara EAFC Mobile

Tips Jitu dari Para Juara

Keberhasilan FlyingOwnie dan Enzie tidak hanya soal kemampuan teknis, tetapi juga kesiapan mental. Menurut mereka, ada beberapa kunci sukses untuk bertahan di turnamen besar seperti FC Pro Festival:

“Mental itu kunci. Semua peserta punya kemampuan setara, tapi mental yang menentukan di pertandingan besar,” ujar Enzie.

FlyingOwnie menambahkan, “Jangan ragu berdiskusi dengan sesama pemain. Pemilihan squad yang tepat bisa membuat perbedaan besar.”

Baca Juga: Adu Skill Pemain FC Mobile di Playoff FC Pro Festival Indonesia Qualifiers

“Harus banyak latihan dan punya tekad kuat untuk terus menang,” lanjutnya.

Kiprah FlyingOwnie dan Enzie di Korea Selatan tentu tidak mudah. Mereka akan menghadapi pemain terbaik dari berbagai negara. Namun, dengan dukungan penuh dari komunitas esports Indonesia, peluang mereka untuk mengharumkan nama bangsa semakin besar.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI