Usut Pembajakan Switch, Nintendo Targetkan Subreddit Beranggota 200.000 Orang

Nintendo Amerika. (Sumber: PC Gamer)

Indogamers.com - Nintendo kian gencar melawan pembajakan, sekarang mereka sedang menarget subreddit SwitchPirates dengan anggota 200.000 pengguna.

Merujuk IGN pada Kamis (26/11/2024), perusahaan asal Jepang tersebut sudah minta izin ke pengadilan federal di AS, untuk ambil data dari beberapa platform.

Di antaranya termasuk Reddit, Discord, dan Google.

Mereka ingin mengidentifikasi anggota yang diduga terlibat aktivitas pembajakan game.

Baca Juga: Ternyata Begini Cara Nintendo Lacak Pembajak Game Switch lewat Reddit

Langkah ini dilakukan usai Nintendo menggugat James “Archbox” Williams, warga Arizona yang dituduh menjual game Nintendo Switch bajakan melalui toko-toko seperti Jack-in-the-Shop, Turtle in the Shop, dan NekoDrive.

Ketiga toko tadi sudah ditutup selepas Nintendo mengirim surat perintah penghentian operasi pada Maret lalu.

“Nintendo memiliki alasan kuat untuk percaya bahwa akun lain yang aktif di komunitas SwitchPirates juga mungkin dikelola oleh terdakwa,” tulis pengacara Nintendo dalam dokumen pengadilan.

Setelah Williams gagal memberi pembelaan, Nintendo memenangkan gugatan secara default.

Kendati demikian, mereka tetap berupaya mengejar pihak-pihak lain yang terlibat.

Baca Juga: Niat Saingi Nintendo Switch 2, Sony Mau Bikin Konsol Genggam Baru, Begini Pertimbangannya

Di sisi lain, komunitas SwitchPirates merespons situasi ini dengan beragam reaksi.

Beberapa anggota mengkhawatirkan masa depan subreddit tersebut.

“Itu perjalanan yang bagus, good bye,” tulis seorang pengguna dengan nama darkkef.

Sebagai langkah antisipasi, moderator subreddit tersebut kini memberlakukan persetujuan ketat untuk setiap unggahan.

Admin mulai melarang diskusi terkait cara membajak game atau info seputar toko-toko ilegal.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI