logo

Game Infinity Nikki Rilis Hari Ini: Cek Cara Download Resmi & Spesifikasi Perangkatnya

RA_Majid
Kamis 05 Desember 2024, 20:02 WIB
Game Infinity Nikki. (Sumber: Paper Games)

Game Infinity Nikki. (Sumber: Paper Games)

Indogamers.com - Infinity Nikki dari Infold akhirnya rilis hari ini, Kamis (5/12/2024). Game ini bisa kamu download dan mainkan secara gratis via PC, PS5, iOS, dan Android.

Cerita dalam game bermula saat Nikki dan kucingnya, Momo, masuk ke dunia magis Miraland.

Mereka harus menjelajahi lima wilayah untuk mencari Miracle Outfits legendaris.

Setiap wilayah memiliki tema-tema unik, seperti Breezy Meadows penuh bunga atau Abandoned District yang terapung di atas laut tornado.

Pemain bebas menjelajahi dunia dengan alat bantu seperti burung raksasa, cincin udara, sampai sepeda gunung.

Baca Juga: Infinity Nikki Hadirkan Fitur Unik Naik Tebing Gunung dengan Sepeda, Bikin Gamer Geleng-geleng

Game Infinity Nikki. (Sumber: Paper Games)

Infinity Nikki juga menawarkan mekanika game berbasis kostum. Tiap kostum punya kemampuan unik, seperti melayang, memancing, atau memperbaiki mesin.

Kamu bisa mengikuti kontes gaya yang menilai atribut kostum seperti "Cool" atau "Elegant." Aktivitas tambahan meliputi memecahkan teka-teki, mencari koleksi tersembunyi, dan melengkapi skill tree.

Tersedia pula Mode foto untuk merekam momen berharga dengan efek visual kelas wahid.

Jangan lupa, sistem gacha dalam Infinity Nikki jadi tantangan tersendiri. Kamu harus mencoba berkali-kali untuk bisa medapat kostum secara lengkap.

Baca Juga: 4 Fakta Mencengangkan Pra-Registrasi Infinity Nikki, Cetak Rekor Tembus 20 Juta Pemain

Link Download Infinity Nikki PC, Android & iOS

Game Infinity Nikki. (Sumber: Paper Games)

Game Infinity Nikki tersedia untuk PC, PS5, iOS, dan Android. Jika kamu ingin download game tersebut, gunakan tautan berikut:

  • PS5:
    Buka PlayStation Store, lalu cari Infinity Nikki.

  • PC via Epic Games:
    https://store.epicgames.com/en-US/p/infinity-nikki-71fc64

  • Android via PlayStore:
    https://play.google.com/store/apps/details?id=com.infoldgames.infinitynikkien&hl=id

  • iOS via App Store:
    https://apps.apple.com/us/app/infinity-nikki/id6502622570

Spesifikasi Perangkat Infinity Nikki: PC, Android & iOS

Game Infinity Nikki. (Sumber: Paper Games)

Spesifikasi Minimum (PC)

  • OS:
    Windows 10 64-bit versi 21H1 atau lebih baru

  • CPU:
    Intel i5 (generasi ke-9) / AMD Ryzen 3600

  • RAM:
    16GB

  • GPU:
    Nvidia GTX 1060 / AMD 5500XT

  • Storage:
    50GB

Baca Juga: My First Gran Turismo Rilis Gratis 6 Desember 2024, Apa Bedanya dengan Gran Turismo?

Spesifikasi Rekomendasi (PC)

  • OS:
    Windows 10 64-bit versi 22H2 atau Windows 11 64-bit

  • CPU:
    Intel i7 (generasi ke-9) / AMD Ryzen 5500

  • GPU:
    Nvidia GTX 2060 / AMD 6600XT

  • RAM:
    16GB

  • Storage:
    50GB

Spesifikasi Android

  • RAM:
    8GB

  • Prosesor:
    Snapdragon 888, Dimensity 8100 Max, atau setara

Spesifikasi iOS

  • Model:
    iPhone 11, iPad Air (Generasi ke-5), atau model yang lebih baru

Pastikan perangkat memenuhi spesifikasi yang direkomendasikan untuk mendapat performa terbaik saat main Infinity Nikki.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Console

20 JRPG Terbaik di Nintendo Switch yang Bikin Susah Move On

Kamis 05 Desember 2024, 12:16 WIB
undefined
Console

10 JRPG Pendek yang Asyik Buat Kamu yang Sibuk, Ngga Harus Mainkan Berhari-hari!

Kamis 05 Desember 2024, 12:27 WIB
undefined
Mobile

Sekarang Bermain Gitar Bisa di Hp, Berikut 5 Rekomendasinya!

Kamis 05 Desember 2024, 11:48 WIB
undefined
Mobile

5 Rekomendasi Game Simulator Pesawat di HP

Kamis 05 Desember 2024, 11:57 WIB
undefined
Mobile

3 Game Android Bertema Panahan yang Wajib Kamu Coba!

Kamis 05 Desember 2024, 12:09 WIB
undefined
News Update
Mobile06 Mei 2025, 20:00 WIB

Biar Ngegas Terus di PUBG Mobile, Ini Cara Biar Tenaga Enggak Cepet Habis!

Main PUBG Mobile itu enggak cuma soal nembak dan ngumpet, tapi juga pintar-pintar jaga stamina biar bisa bertahan sampai akhir.
Rompi PUBG. (Sumber: PUBG Mobile)
Mobile06 Mei 2025, 19:00 WIB

Biar Enggak Cepet Balik ke Lobi, Coba 5 Cara Ini di PUBG Mobile

Sering banget baru turun dari pesawat, eh udah balik ke lobi? Tenang, kamu enggak sendirian di PUBG Mobile
Peta Erangel PUBG (FOTO: PUBG)
Mobile06 Mei 2025, 18:00 WIB

Skin Imut Sampai Hadiah Martial: Mei di Honor of Kings Bikin Kamu Betah Main!

Lagi cari alasan buat main Honor of Kings lebih sering bulan ini? Nih, ada dua event spesial yang sayang banget buat dilewatkan: Rose Treasure Pavilion dan Martial Summon
Honorof Kings. (Sumber: Honor of Kings)
Mobile06 Mei 2025, 16:00 WIB

Pesta Hadiah dan Jurus Kungfu Kembali Ramaikan High Five Festival di Honor of Kings

Punya squad yang solid? Sekarang waktunya ngerasain keseruannya bareng-bareng di event High Five Festival yang resmi comeback di Honor of Kings.
High Five Festival.(Sumber: Honor of Kings)
PC06 Mei 2025, 14:30 WIB

Monitor MSI MPG 271QRX QD-OLED, Senjata Rahasia Gamers Jago

Buat kamu yang doyan ngejar kemenangan di dunia maya, monitor MSI MPG 271QRX QD-OLED bisa jadi senjata rahasia yang enggak boleh dilewatkan.
MSI MPG 271QRX QD-OLED. (Sumber: MSI)
PC06 Mei 2025, 12:51 WIB

MAG 321CUPDF: Monitor MSI yang Jadi Jawaban Semua Keluh Kesah Para Gamers

Buat kamu yang pengen upgrade setup gaming ke level dewa, MSI MAG 321CUPDF hadir sebagai jawaban.
Monitor Gaming. (Sumber: MSI)
Guides06 Mei 2025, 12:17 WIB

Awas, Nyeri Punggung Bawah Bisa Ganggu Kamu Saat Main Game!

Kebiasaan duduk berjam-jam sambil bermain game bisa membuat kamu terkena nyeri punggung bawah (low back pain).
Potret ilustrasi anak bermain mobile game. (FOTO: unsplash.com/@thisisgeipenko)
Accessories06 Mei 2025, 12:02 WIB

3 Model Monitor Gaming Samsung yang Jadi Favorit Gamers, Terbaru Odyssey 3D

Pertumbuhan berkelanjutan Samsung didorong oleh lini produk monitor gaming Odyssey yang powerful.
Monitor gaming Samsung jadi favorit para gamers. (FOTO: Dok.Samsung Indonesia)
Lifestyle06 Mei 2025, 11:01 WIB

5 Bahaya Mengintai dari Game Mobile Legends bagi Anak Usia Sekolah

Game bergenre MOBA (Multiplayer Online Battle Arena) ini banyak dimainkan oleh anak-anak usia sekolah, dari SD hingga SMA.
Potret ilustrasi mabar Mobile Legends. (FOTO: Bernama via thestar.com.my)
Gadget06 Mei 2025, 10:03 WIB

Seagate Luncurkan Ultra Compact SSD: Secepat Kilat, Tahan Banting, dan Portabel

Seagate Ultra-Compact SSD kompatibel dengan Windows, Mac, Android, iPhone, tablet, dan konsol game.
Seagate Ultra Compact SSD. (FOTO: dok.Seagate)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.