logo

5 Fakta Menarik CEO Pokemon Percaya Diri Franchisenya Mampu Bertahan hingga 100 Tahun

RA_Majid
Selasa 04 Maret 2025, 20:01 WIB
CEO The Pokémon Company Tsunekazu Ishihara. (Sumber: Nikkei Asia)

CEO The Pokémon Company Tsunekazu Ishihara. (Sumber: Nikkei Asia)

Indogamers.com - Sejak pertama kali dirilis di Game Boy pada 1996, Pokémon terus berkembang jadi salah satu franchise media terbesar di dunia.

CEO The Pokémon Company Tsunekazu Ishihara yang telah memimpin sejak 1998, optimistis waralaba ini masih bisa bertahan 50 sampai 100 tahun ke depan jika mereka terus berinovasi.

Pernyataan tersebut dia sampaikan dalam wawancara bersama BBC News jelang event Pokémon Day 2025.

Lalu, apa yang bikin Tsunekazu Ishihara begitu optimis? Ini lima fakta menariknya.

1. Pokémon Bisa Bertahan 100 Tahun Jika Terus Berinovasi

Pokemon. (Sumber: Nintendo)

Dalam wawancara dengan BBC News yang rilis 28 Februari 2025, Tsunekazu Ishihara menyebutkan bahwa inovasi menjadi kunci keberlangsungan Pokémon.

"Jika kami terus berfokus pada misi utama, menghubungkan dunia nyata dan virtual, maka Pokémon bisa terus bertahan hingga 50 atau 100 tahun ke depan," ujar Ishihara.

Sejak awal, Pokémon tidak hadir sebagai game saja, tetapi juga merambah ke dunia anime, film, mainan, kartu, dan mobile app.

Baca Juga: 5 Fakta Penting FFWS SEA 2025 Pramusim: Siapa Saja Wakil Indonesia?

2. Pengumuman Besar di Pokémon Day 2025

Pokémon Day. (Sumber: Dexerto)

Setiap 27 Februari, The Pokémon Company menggelar Pokémon Day, acara tahunan yang mengungkap proyek-proyek baru.

Tahun ini, beberapa pengumuman besar mencuri perhatian penggemar, di antaranya:

  • Pokémon Legends: Z-A
    Game open-world baru untuk Nintendo Switch, dijadwalkan rilis pada 2025.

  • Pokémon Champions
    Game mobile baru yang berfokus pada pertarungan Pokémon, mirip seri klasik Pokémon Stadium.

  • Ekspansi Pokémon TCG
    Versi digital maupun fisik.

Baca Juga: Heboh Pencurian Kartu Pokemon Senilai Rp4,8 Miliar di Inggris, Siapa Pelakunya?

3. Scalper & Produk Palsu

Kartu Pokemon TCG. (Sumber: Pokemon)

Popularitas Pokémon Trading Card Game (TCG) beberapa tahun ini memunculkan scalper alias orang yang membeli kartu dalam jumlah besar untuk dijual kembali dengan harga tinggi.

Fenomena tersebut kian viral setelah YouTuber Logan Paul membeli kartu Pokémon termahal di dunia, Pikachu Illustrator, seharga 5,3 juta dolar AS atau Rp83 miliar pada 2022.

Hal ini menarik lebih banyak spekulan ke pasar kartu Pokémon, bikin kartu langka makin sulit didapat oleh penggemar asli.

"Ketika pasar barang bekas lebih bernilai karena kelangkaan, itu akan jadi masalah karena berdampak pada bisnis utama kami," kata Tsunekazu Ishihara.

Di sisi lain, Pokémon juga terus menghadapi masalah produk palsu.

Baru-baru ini, mereka memenangkan gugatan hukum melawan perusahaan Tiongkok yang mengembangkan aplikasi game tiruan Pokémon.

Selain itu, pada Januari 2024, The Pokémon Company bekerja sama dengan Nintendo untuk menuntut pengembang Palworld, game survival online yang disebut meniru desain Pokémon.

Baca Juga: 5 Fakta Penting Developer Game China Bayar Ganti Rugi ke The Pokemon Company, Jumlahnya Wow Banget

4. Ash dan Pikachu Sudah Pergi, tapi Perjalanan Mereka Berlanjut

Ash dan Pikachu. (Sumber: Trend Radars)

Pada Desember 2023, Pokémon membuat perubahan besar dengan mengakhiri kisah Ash Ketchum dan Pikachu setelah lebih dari 25 tahun jadi karakter utama dalam anime.

"Meski kamera tak lagi mengikuti mereka, perjalanan Ash masih berlanjut, dan Pikachu tetap berada di sisinya," terang Tsunekazu Ishihara.

Banyak penggemar berspekulasi Pokémon bakal merilis remake atau re-release game Game Boy klasik mereka untuk merayakan ulang tahun ke-30 Pokémon pada 2026.

Hanya saja, Tsunekazu Ishihara belum memberi konfirmasi apa pun terkait hal tersebut.

Baca Juga: 12 Tips Penting untuk Streamer Game Pemula di Twitch, Bisa Lejitkan Nama Kamu!

Apakah menurutmu Pokémon benar-benar bisa bertahan sampai 100 tahun ke depan?***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
PC

Santai dan Visual Menyejukkan Mata, Ini Rekomendasi 5 Game FPS yang Tidak Bikin Stres Gamer Pemula

Senin 03 Maret 2025, 19:28 WIB
undefined
News

7 Fakta Penting Ragnarok Landverse Genesis Closed Beta 2 Segera Dimulai 17 Maret 2025

Selasa 04 Maret 2025, 12:01 WIB
undefined
Lifestyle

12 Tips Penting untuk Streamer Game Pemula di Twitch, Bisa Lejitkan Nama Kamu!

Selasa 04 Maret 2025, 09:58 WIB
undefined
Lifestyle

Para Player, Simak Pesan 3 Alumni MDL Biar Naik Kelas ke MPL ID

Selasa 04 Maret 2025, 09:27 WIB
undefined
E-Sport

Jadwal Lengkap Onic Esports di Babak Regular Season MPL ID Season 15

Selasa 04 Maret 2025, 10:06 WIB
undefined
News Update
Guides15 Januari 2026, 11:06 WIB

Ubah Foto Pernikahan Menjadi Video Animasi dengan AI Ubah Foto Menjadi Video

Kamu dapat mengubah foto-foto pernikahan kamu menjadi pengalaman seperti film dengan bantuan teknologi AI seperti Pippit.
Pippit AI
E-Sport13 Januari 2026, 17:10 WIB

Tips Pro Granger Ala Gold Laner SRG Innocent, Auto Menang Ranked MLBB!

Gold Laner SRG Innocent yang tengah bermain di Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) World Championship M7 berbagi tips menang bermain hero Granger.
Gold Laner SRG Innocent di Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) World Championship M7 (FOTO: Dok.Moonton)
Gadget13 Januari 2026, 15:43 WIB

Fans HP Mungil Gigit Jari! Ini 3 Alasan Kenapa OnePlus Gak Bakal Rilis HP Compact dalam Waktu Dekat

Suka HP yang nyaman digenggam satu tangan? Sayangnya, OnePlus baru saja memberikan kabar pahit. Simak alasan kenapa mereka ogah bikin HP compact lagi di sini!
Fans HP Mungil Gigit Jari! Ini 3 Alasan Kenapa OnePlus Gak Bakal Rilis HP Compact dalam Waktu Dekat (FOTO: digitaltrends)
Gadget13 Januari 2026, 15:43 WIB

Bye-bye Tukang Intip! Samsung Bakal Pasang Layar Anti-Kepo di Semua Lini Galaxy S26

Lagi asyik mabar atau buka chat rahasia di tempat umum tapi takut diintip? Samsung Galaxy S26 punya solusinya lewat teknologi "Privacy Display" yang canggih abis!
Bye-bye Tukang Intip! Samsung Bakal Pasang Layar Anti-Kepo di Semua Lini Galaxy S26 (FOTO: digitaltrends)
News13 Januari 2026, 12:24 WIB

Event Free Fire Jujutsu Kaisen: Cursed Energy, Sekolah Jujutsu Bermuda Sampai Dengan Bundle Yuji Gratis!

Free Fire x Jujutsu Kaisen event seru yang akan hadir melalui event global Kebangkitan Jujutsu dan banyak hadiah juga keseruan lainnya.
Kolaborasi seru Free Fire x Jujutsu Kaisen segera hadir melalui event global jebangkitan jujutsu (FOTO: Dok.Garena)
E-Sport13 Januari 2026, 10:14 WIB

Alter Ego Jadi Tim Pertama Lolos Menuju Knockout M7, Nino dan Arfy Ungkap Kunci Kemenangan Mereka

Alter Ego (AE) resmi amankan tiket Knockout M7 dengan rekor sempurna! Simak alasan emosional di balik kemenangan atas Yangon Galacticos, mulai dari dendam scrim hingga misi balaskan kekalahan ONIC.
Alter Ego Jadi Tim Pertama Lolos Menuju Knockout M7, Nino dan Arfy Ungkap Kunci Kemenangan Mereka(FOTO: MPL ID)
E-Sport13 Januari 2026, 09:33 WIB

Solidaritas Indopride! Nino dan Alekk Yakin ONIC Esports Segera Panas dan Lolos ke Fase Knockout M7

Pemain Alter Ego, Nino dan Alekk, berikan dukungan penuh untuk ONIC Esports di M7. Alekk sebut ONIC hanya "belum panas" dan Nino ingin All Indonesian Final di posisi dua besar!
Solidaritas Indopride! Nino dan Alekk Yakin ONIC Esports Segera Panas dan Lolos ke Fase Knockout M7(FOTO: Indogamers/Rozi)
E-Sport13 Januari 2026, 09:01 WIB

Nino Ungkap Motivasi Kalahkan Yangon Galacticos Usai Alter Ego Amankan Tiket Knockout M7

Alter Ego cetak sejarah sebagai tim pertama yang lolos ke fase Knockout M7 dengan rekor 3-0! Nino bongkar alasan timnya main "ngereog" dan emosional lawan Yangon Galacticos. Simak drama di balik layar scrim di sini!
Nino Ungkap Motivasi Kalahkan Yangon Galacticos Usai Alter Ego Amankan Tiket Knockout M7(FOTO: MOONTON)
Console12 Januari 2026, 16:42 WIB

Kangen Hollow Knight? Cek Never Grave dan Deretan Game Mirip Silksong yang Siap Rilis 2026!

Sambil nunggu Silksong yang nggak kunjung datang, mending intip Never Grave dan deretan game Metroidvania keren lainnya yang bakal rilis tahun 2026. Ada yang mirip banget Hollow Knight!
Kangen Hollow Knight? Cek Never Grave dan Deretan Game Mirip Silksong yang Siap Rilis 2026! (FOTO: gamerant)
Lifestyle12 Januari 2026, 16:37 WIB

Gak Sabar! Solo Leveling Live-Action Siap Syuting April 2026, Intip 4 Detail Terbarunya!

Kabar gembira buat fans Sung Jin-woo! Adaptasi live-action Solo Leveling di Netflix resmi masuk tahap produksi. Simak jadwal syuting, jumlah episode, hingga jajaran cast-nya di sini.
Gak Sabar! Solo Leveling Live-Action Siap Syuting April 2026, Intip 4 Detail Terbarunya! (FOTO: gamerant)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2026 IndoGamers. All rights reserved.