logo

Metacritic Rilis Publisher Game Terbaik 2024, Ini Daftar Lengkapnya: Sega Geser Capcom di Posisi Puncak

RA_Majid
Sabtu 08 Maret 2025, 08:28 WIB
Ilustrasi SEGA. (Sumber: Screen Rant)

Ilustrasi SEGA. (Sumber: Screen Rant)

Indogamers.com - Metacritic merilis daftar tahunan publisher game terbaik pada Rabu (5/3/2025).

Peringkat ini didasarkan pada skor ulasan kritikus tanpa memperhitungkan penjualan game atau ulasan user.

Sega merebut posisi teratas setelah tahun lalu berada di ranking sembilan, menggeser Capcom yang kini turun ke posisi kedua.

Di belakang Sega dan Capcom, ada Aksys Games, Sony, dan Focus Entertainment yang melengkapi daftar lima besar.

Baca Juga: 12 Game PS2 Terbaik Sepanjang Masa yang Cocok untuk Nostalgia

Nintendo turun drastis ke peringkat 22 usai sebelumnya berada di pos enam pada 2023.

Game Paper Mario: The Thousand-Year Door meraih skor 88, sementara The Legend of Zelda: Echoes of Wisdom hanya dapat 85.

Sebagian besar game Zelda sebelumnya selalu meraih skor di atas 90, termasuk Ocarina of Time yang mencetak 99 di N64.

Adapun Nintendo diprediksi bakal bangkit tahun depan dengan kehadiran Switch 2 dan sejumlah game unggulan lainnya.

Baca Juga: Syarat dan Cara Mendaftar PlayStation Beta Program

Electronic Arts mengalami nasib serupa, turun ke ranking 23 meski game The Sims 4: Life & Death meraih skor 86.

Sebaliknya, Madden NFL 25 dan NHL 25 cuma dapat skor rendah, masing-masing 70 dan 66 di Metacritic.

Ubisoft naik ke posisi 18 setelah tahun lalu di peringkat 23, sedangkan publisher Take-Two Interactive melonjak ke posisi 12.

Berikut daftar lengkap 37 publisher game terbaik 2024 versi Metacritic.

  1. Sega

  2. Capcom

  3. Aksys Games

  4. Sony

  5. Focus Entertainment

  6. Gamera Games (tie)

  7. Square Enix (tie)

  8. Raw Fury

  9. Microsoft

  10. Annapurna Interactive

  11. Kepler Interactive

  12. Take-Two Interactive

  13. Devolver Digital

  14. Plug In Digital

  15. Digital Eclipse

  16. Red Art Games

  17. ININ Games (United Games Ent.)

  18. Ubisoft

  19. Idea Factory

  20. Plaion

  21. Super Rare Games

  22. Nintendo

  23. Electronic Arts

  24. NIS America

  25. Konami

  26. Team17

  27. Bandai Namco

  28. 3D Realms (tie)

  29. Secret Mode (tie)

  30. Maximum Entertainment

  31. Atari

  32. Humble Games

  33. THQ Nordic

  34. Perpetual (Perp Games)

  35. PQube

  36. Nacon/Daedalic

  37. Fulqrum Publishing.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Cara Mudah Mengatasi Layar iPhone yang Ghost Touch!

Jumat 07 Maret 2025, 15:33 WIB
undefined
Gadget

Mengulik Kecanggihan Lenovo Yoga Solar PC, Laptop Tenaga Surya yang Dipamerkan di MWC 2025

Jumat 07 Maret 2025, 21:05 WIB
undefined
News

Mengenal Apa Itu Xiaomi Modular Optical System? Inovasi Terbaru yang Memungkinkan HP Dipasangi Kamera DSLR

Jumat 07 Maret 2025, 22:05 WIB
undefined
Mobile

PUBG Rayakan Ulang Tahun ke-8! M83 Hadirkan Lagu Spesial

Jumat 07 Maret 2025, 19:00 WIB
undefined
Gadget

Nitro XV275K: Monitor Gaming Acer Resolusi 4K dengan Sensasi Sinematik untuk Main Game

Jumat 07 Maret 2025, 20:02 WIB
undefined
News Update
Lifestyle17 April 2025, 21:02 WIB

Ayah dan Bunda, Ini Penyebab Anak Kecanduan Game: Dampak Negatif dan Cara Mengatasinya

Kecanduan game pada anak adalah kondisi di mana anak-anak tidak bisa mengontrol keinginan untuk bermain game.
Ilustrasi bermain game online. (FOTO: unsplash.com/@onurbinay)
News17 April 2025, 20:01 WIB

Bikin Pengalaman Bermain Jadi Makin Seru, Begini Cara Main Game Minecraft untuk Pemula

Bagi kamu para pemula yang ingin pengalaman bermain Minecraft jadi makin seru, kamu bisa ikuti beberapa cara seperti berikut.
Minecraft. (Sumber: Minecraft)
Mobile17 April 2025, 19:30 WIB

Pengen Jadi King di PUBG Mobile? Simak 4 Tips Jago Nembak dari Jarak Jauh Ini Guys!

Pengen jadi raja tembakan jarak jauh di PUBG Mobile? Tentu saja enggak cukup dong kalau cuma ngandelin hoki.
Senjata AKM di PUBG. (Sumber: PUBG)
News17 April 2025, 19:02 WIB

OpenAI Hadirkan Versi Terbaru dari GPT yang Dirancang Khusus untuk Coding, GPT-4.1 in the API

OpenAI menghadirkan model terbaru dari GPT melalui API mereka. Model terbaru tersebut adalah GPT-4.1, GPT-4.1 mini, dan GPT-4.1 nano.
GPT-4.1, model terbaru GPT yang dirilis OpenAI dirancang khusus untuk coding. (FOTO: GenerativeAI)
Mobile17 April 2025, 18:30 WIB

Bikin Pemain Mikir-mikir Dulu, Ini 4 Hero Tersulit di Honor of Kings

Buat kamu pemain game Honor of Kings, entah yang masih pemula atau yang sudah jago, kamu wajib baca artikel ini guys.
Mulan Honor of Kings. (Sumber: Honor of Kings)
Gadget17 April 2025, 18:01 WIB

Panduan Lengkap Menggunakan Google Family Link untuk Memantau Aktivitas Anak di Dunia Maya

Dengan Google Family Link, orang tua bisa memantau segala aktivitas anak-anaknya yang menggunakan perangkat Android dan Chromebook
Google Family Link (FOTO: Google Play)
News17 April 2025, 17:00 WIB

Setelah 4 Tahun Dilarang, PUBG Boleh Dimainkan Lagi di Bangladesh

Pemerintah Bangladesh melarang game ini pada tahun 2021 setelah menerima perintah dari Pengadilan Tinggi.
Game PUBG. (FOTO: pubg.com)
Mobile17 April 2025, 16:41 WIB

Kenalan Sama Yuan Ge, Si Master Boneka yang Bikin Pemain HoK Pusing Tujuh Keliling

Kamu sudah merasa jago main Honor of Kings belum guys? Coba deh pegang Yuan Ge. Hero satu ini bukan cuma butuh jempol cepat, tapi juga otak encer dan insting tajam.
Yuan Ge Honor of Kings. (Sumber: HoK)
PC17 April 2025, 16:05 WIB

Cara Mendapat Fishing Rod di Fields of Mistria

Untuk mulai menjalankan misi memancing di game Fileds of Mistria, kamu harus memiliki Fishing Rod terlebih dahulu.
Ilustrasi berbagai Fishing Rod di Fields of Mistria (FOTO: youtube.com/GrobeMan Guides & Gameplay)
PC17 April 2025, 15:04 WIB

Tips Meningkatkan Kapasitas Tas di Fields of Mistria

Agar kamu bisa menyimpan banyak barang menarik di game Fields of Mistria, kamu harus meningkatkan kapasitas tas (bag).
Game Fields of Mistria. (Sumber: Steam)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.