Analis Game Prediksi GTA VI Berpeluang Dijual dengan Harga Fantastis, Segini Kisarannya

GTA 6. (Sumber: Rockstar Games)

Indogamers.com - Take-Two Interactive diprediksi bakal membanderol harga game Grand Theft Auto VI (GTA 6) di kisaran 100 dolar AS (Rp1,5 juta).

Harga tersebut jauh lebih tinggi dibanding game-game lain.

Analisa harga game GTA 6 ini disampaikan Michael Pachter, Managing Director riset ekuitas di Wedbush Securities.

Merujuk laporan VGC pada Rabu (5/3/2025), Pachter memprediksi strategi tersebut bakal dibarengi pemberian mata uang in-game sebagai insentif pemain.

Baca Juga: 5 Fakta Terbaru Penjualan Game GTA 5 dan Red Dead Redemption 2 yang Laku Keras, Rockstars Untung Banyak

Banshee GTA 6. (Sumber: Gamerant)

Dia juga membandingkan pendekatan ini dengan Activision yang mengintegrasikan game Call of Duty Warzone dan Call of Duty Mobile sebelum rilis game versi premium.

Strategi tersebut terbukti mendongkrak penjualan Call of Duty hingga 40 persen.

Jika Take-Two mengadopsi model serupa, harga game GTA VI berpotensi mencapai 100 dolar AS atau Rp1,5 juta.

Baca Juga: 6 Fakta Penting Game PC GTA V Enhanced Edition Dapat Rating Jelek di Steam

Spekulasi harga tinggi sebelumnya sudah beredar. Beberapa publisher berharap Rockstar mematok harga 80-100 dolar AS atau Rp1,2 juta sampai Rp1,5 juta demi membuka kans kenaikan harga game lain.

Pada 2020, Take-Two lebih dulu menaikkan harga NBA 2K21 menjadi 70 dolar AS (Rp1 juta), langkah yang kemudian diikuti banyak penerbit.

Rockstar sekarang bersiap meluncurkan Grand Theft Auto VI untuk PS5 dan Xbox Series X/S pada musim gugur 2025.

Sementara itu, Grand Theft Auto V tetap mencetak rekor sebagai produk hiburan dengan pencapaian 1 miliar (Rp15,5 triliun) tercepat usai terjual lebih dari 210 juta kopi sejak rilis pada 2013.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI