logo

Poco F2 Pro Menjadi Tamu Kejutan Di Acara Perilisan Xiaomi Redmi 9

INDOGAMERS
Selasa 14 Juli 2020, 20:23 WIB
Alvin Tse perkenalkan Poco F2 Pro

Alvin Tse perkenalkan Poco F2 Pro

indogamers.id - Redmi 9 hadir dengan spesifikasi dan fitur menarik di harga terbaik di kelasnya. Dilengkapi dengan quad camera dengan harga kisaran di bawah 2 juta membuat Redmi 9 menjadi pilihan jelas bagi pengguna yang menginginkan pengalaman premium dengan harga ponsel terjangkau. Kehadiran Redmi 9 juga melengkapi keluarga seri jawara di Indonesia, kata Country Director Xiaomi Indonesia, Alvin Tse.

Xiaomi Indonesia melakukan acara peluncuran Xiaomi Redmi 9 di kanal Youtube mereka siang ini (14/07). Xiaomi Redmi 9 menjadi anggota baru Geng Jawara Xioami dengan segmen low-to-mid end. Dengan slogan Jawara Quad Camera, Redmi 9 ini menjadi seri Redmi pertama yang menggunakan konfigurasi empat kamera belakang. Konfigurasi terdiri dari lensa wide 13MP (f/2.2), ultra-wide 8MP (f/2.2), makro 5MP (f/2.4), dan depth sensor 2MP (f/2.4). Salah satu fitur yang dipresentasikan adalah palm-shutter.  Untuk kamera depan, Xiaomi Redmi 9 memakai 8MP (f/2.0) yang bisa digunakan sebagai face unlock.

Seperti rekan di seri Jawara, Xiaomi Redmi 9 dilengkapi sertifikasi TUV Rheinland Low Blue Light dan Corning Gorilla Glass 3. Ukuran layar Dot Drop 6,53 FHD+ (2340x1080p) pada ponsel ini sama dengan layar Redmi Note 9. Layar Xiaomi Redmi 9 di rasa cukup oke untuk ponsel di kelasnya.

Dipersenjatai SoC MediaTek Helio G80, Redmi 9 diklaim Xiaomi mampu memberikan peforma hingga 107% lebih baik dari Redmi 8. Tenaga baterai berkapasitas 5020mAh dan fast charging 18W pada ponsel ini dirasa mampu memberikan daya baterai yang mumpuni untuk keseharian pengunaan.

Segi kelengkapan, Xiaomi Redmi 9 dibekali jack headphone 3.5mm, IR Blaster, dan USB Type-C. Redmi 9 juga mendukung penggunaan Dual SIM bersamaan dengan microSD. Tidak ada fitur NFC dikarenakan untuk menyesuaikan segmen harga pasar yang bersaing, jelas Alvin Tse.

Mulai dijual 15 Juli 2020, Xiaomi Redmi 9 dibanderol dengan harga mulai dari Rp 1.749.000 untuk varian 3GB RAM + 32GB internal dan Rp 1.949.000 untuk varian 4GB RAM + 64GB internal.

Poco F2 Pro

Ponsel yang sebelumnya bernama Pocophone ini menjadi tamu kejutan di acara perilisan Xiaomi Redmi 9. Poco F2 Pro secara resmi telah diboyong Xiaomi Indonesia ke pasar lokal. POCO F2 Pro merupakan smartphone dengan prosesor Qualcomm® Snapdragon™ 865 paling terjangkau yang ada di pasar Indonesia saat ini. Perangkat ini kami persembahkan untuk para tech enthusiasts yang berani tampil beda, mencari spesifikasi ekstrem dan performa yang kencang layaknya ponsel flagship, serta menginginkan perangkat yang sepadan dengan harganya, kata Country Director Xiaomi Indonesia, Alvin Tse.

Alvin Tse perkenalkan Poco F2 Pro

Dipersenjatai Qualcomm Snapdragon 865, Xiaomi Indonesia melabeli ponselnya ini sebagai Flagship Killer. Dukungan CPU Kyro 585 octa-core dan GPU Adreno 650 pada prosesor ini memang menawarkan peningkatan performa hingga 25% lebih baik dari versi pendahulunya. Dilengkapi RAM LPDDR5 dan penyimpanan UFS 3.1, diklaim Xiaomi Indonesia mampu menawarkan performa yang luar biasa.

Teknologi LiquidCool versi di Pocophone sudah diperbarui menjadi LiquidCool 2.0. Dalam presentasinya, ditunjukkan teknologi ini memiliki 10 sensor panas yang mampu mendeteksi dengan tepat temperatur ponsel. Lapisan pendingin pertama menggunakan papan grafit berlapis yang melindungi motherboard. Lapisan kedua, lapisan grafin untuk melindungi CPU dan modul 5G. Lapisan terakhir adalah Super Vapor Chamber dengan permukaan besar untuk melindungi seluruh ponsel.

Poco F2 Pro memakai layar AMOLED 6,67 FHD+ (2400x1080p) tanpa poni. Rasio kontras layar Poco F2 Pro mencapai 5000000:1 dan tingkat kecerahan layar hingga 500 nits (typ)/ 800 nits (HBM). Sertifikasi TUV Rheinland High Gaming Performance, HDR10+, Corning Gorilla Glass 5, 360° triple ambient light sensor melengkapi keindahan layar Poco F2 Pro. Hanya saja refresh rate ponsel ini masih 60Hz. Sensor fingerprint di layar juga dikatakan beberapa reviewer terkadang kurang responsif.

Beralih ke bagian konfigurasi kamera, kamera belakang Poco F2 Pro memakai konfigurasi empat kamera. Lensa utama 64MP (f/1.9) dengan sensor Sony IMX686, ultra-wide 13MP (f2.4), telemakro 5MP (f/2.2), dan depth sensor 2MP (f/2.4). Kemampuan perekaman video kamera belakang Poco F2 Pro hingga 8K 24fps dan 4K 60fps. Konfigurasi kamera depan memakai kamera pop-up 20MP (f/2.2) dengan kemampuan perekaman video slow-motion 120fps di resolusi 720p.

Tenaga baterai Poco F2 Pro memakai 4700mAh dengan fitur fast charging 30W yang diklaim Xiaomi mampu mengisi daya hingga 64% dalam 30 menit dan 100% dalam 63 menit. Pembelian ponsel ini dilengkapi dengan fast charger 33W.

Sudah mendukung 5G, Poco F2 Pro dibanderol mulai dari Rp 6.999.000 untuk varian 6GB RAM + 128GB internal dan Rp 7.999.000 untuk varian 8GB RAM + 256GB internal.

 

(IDGS/ deJeer)

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
News Update
Mobile23 April 2025, 20:00 WIB

3 Skill Andalan Luban No. 7 di Honor of Kings yang Mengerikan

Luban No.7 adalah salah satu hero paling ikonik dan nyentrik di game Honor of Kings guys.
Hero Luban No 7 Honor of Kings (FOTO: Dok.HonorogKings)
Mobile23 April 2025, 19:00 WIB

Awas Guys! Simak Yuk 4 Hero Midlane Paling Gahar di Honor of Kings 2025

i tengah panasnya pertarungan di midlane Honor of Kings, empat hero ini jadi langganan pick karena kemampuan mereka yang luar biasa.
Heino (FOTO: Honor of Kings)
PC23 April 2025, 18:00 WIB

5 Monitor Gaming MSI Terbaik 2025: Visual Tajam, Respons Kilat, dan Siap Tempur

Buat kamu yang pengen upgrade pengalaman gaming ke level dewa, MSI punya deretan monitor yang enggak cuma keren di tampilan, tapi juga gahar di performa.
Monitor Gaming. (Sumber: MSI)
Mobile23 April 2025, 16:05 WIB

Kode Crosshair Valorant Terbaik dari Pro-Player Dunia, Terbukti Efektif

Bagi kamu yang ingin memiliki kode Crosshair terbaik dari para pemain pro Valorant di dunia, kamu bisa pilih kode Crosshair berikut.
Ilustrasi penggunaan kode Crosshair Valorant dari pro-player dunia. (FOTO: pcgamesn.com)
PC23 April 2025, 16:00 WIB

Enggak Cuma Jago Teknologi, MSI Juga Serius Peduli Lingkungan

Di tengah dunia teknologi yang makin cepat berlari, MSI enggak cuma fokus bikin perangkat canggih, tapi juga mulai ngebut ke arah yang lebih hijau.
Monitor Gaming. (Sumber: MSI)
Mobile23 April 2025, 15:05 WIB

Tips Cepat Naik Rank di Valorant, Mudah Diikuti Langkah-langkahnya

Untuk mencapai rank terbaik di urutan rank Valorant.
Ilustrasi rank di Valorant. (FOTO: Riot Games)
Mobile23 April 2025, 14:30 WIB

5 Senjata yang Paling Ampuh Digunakan untuk Lawan Musuh dari Jarak Jauh di PUBG Mobile

Enggak semua pertempuran di PUBG Mobile harus berakhir dengan baku tembak jarak dekat.
S12K.  (Sumber: PUBG)
Mobile23 April 2025, 13:56 WIB

Cara Menyembunyikan Level di Valorant

Selain bisa ditampilkan, para pemain Valorant juga bisa menyembunyikan level mereka dengan mudah melalui menu kustomisasi pemain.
Ilustrasi level akun Valorant. (FOTO: gamerant.com)
Mobile23 April 2025, 13:09 WIB

Harus Banyak Latihan, Ini 5 Tips Mengalahkan Musuh dari Jarak Jauh di PUBG Mobile

Menyergap musuh dari kejauhan di PUBG Mobile bukan cuma soal punya scope gede atau senjata keren.
Sara PUBG Mobile. (Sumber: PUBG)
Lifestyle22 April 2025, 19:38 WIB

Catat! Ini 5 Gangguan Kesehatan Paling Berat akibat Game Online

Meski game bisa jadi sarana hiburan dan interaksi sosial, penggunaan berlebihan tanpa kontrol dapat memicu gangguan kesehatan serius.
Potret ilustrasi bermain mobile game atau game online. (FOTO: unsplash.com/@onurbinay)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.