logo

DrDisrespect Bahas Perseteruannya Dengan Twitch di Kanal YouTube. 'Saya Belum Tahu Alasan Mereka Menghukum Saya'

Stefanus Wahyu
Senin 10 Agustus 2020, 10:46 WIB

Dr Disrespect telah kembali melakukan streaming! Hanya saja kini ia melakukannya di YouTube setelah menerima ban permanen dari platform yang mengangkat namanya, Twitch, yang hingga kini masih menyisakan misteri. 

IDGS, Senin, 10 Agustus 2020 - Platform gaming stream populer, Twitch, menjatuhkan hukuman ban permanen kepada Guy "DrDisrespect" Beahm pada bulan Juni lalu. Pada saat itu, ia merupakan salah satu streamer paling populer di platform milik Amazon itu dengan 4 juta follower serta terikat kontrak eksklusif dengan Twitch.

Hingga akhirnya bulan madu kedua pihak berakhir secara mengejutkan, tanpa ada kejelasan pasti akan alasan utama Dr Disrespect di-ban permanen, hingga detik ini.

Setelah kembali ke YouTube meski tanpa hubungan kerjasama resmi Beahm kembali menegaskan satu hal kepada para penontonnya terkait ban permanen kontroversial Twitch terhadap dirinya. "Masih belum tahu" kenapa Twitch menghukumnya seberat itu.

https://youtu.be/STkEGwHk_jE

 

"Banyak orang ingin tahu, apa yang sebenarnya terjadi. Kenapa engkau di-ban?" Kata Beahm dalam pembukaan streamingnya di YouTube yang tayang sehari lalu.

"Coba tebak? Saya ingin kalian melihat ke mata saya ketika saya mengatakan ini, oke? Kami masih belum tahu. Dan saya akan mengatakan kepada kalian sekarang, sejauh yang saya ketahui, kami tidak pernah melakukan apapun yang bisa menyebabkan hukuman ban, apalagi dijatuhi hukuman ban tanpa memberitahu kami apapun. Tidak ada komunikasi, mereka tidak berusaha menyampaikan, tidak apa apa-apa. BOOM! Selesai," jelas streamer yang identik dengan kumis lebat dan kacamata hitamnya itu.

Ia kemudian melanjutkan bahwa karena menyangkut kontrak dengan nilai tinggi, ia menyerahkan kasus tersebut ke tangan tim profesional dalam urusan legalitas.

Hingga artikel ini ditulis, Twitch masih bungkam mengenai alasan persis mereka menjatuhi hukuman seberat ban permanen terhadap Guy Beahm. Pada saat mengumumkan pertama kalinya keputusan mengejutkan tersebut, mereka hanya mengatakan bahwa pihak Twitch tak ragu mengambil tindakan tegas terhadap semua streamer yang dianggap telah melanggar aturan dan Term of Service mereka, tanpa kecuali.

Meski mengaku tidak tahu menahu akan alasan pastinya kenapa dirinya di-ban permanen oleh Twitch, Beahm bukanlah sosok yang benar-benar bersih dari kontroversi.

Pada Desember 2017, ia hiatus dari streaming selama dua bulan untuk memperbaiki hubungannya dengan sang istri. Lalu ia juga sempat di-ban sementara oleh Twitch akibat kasus live-streaming di kamar mandi di event E3 2019. Belum lagi tuduhan-tuduhan rasis saat streaming serta berkoar soal teori konspirasi virus corona COVID-19 di tengah-tengah streaming.

 

(Stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Gadget02 April 2025, 16:01 WIB

Daftar 5 HP Harga Rp2 Jutaan Terbaik, Performa Gacor Gak Nguras Dompet

HP Rp2 jutaan dengan performa gacor, tentu saja menjadi pilihan yang paling cocok bagi kamu yang menginginkan HP baru di Lebaran 2025.
Motorola Moto G45 5G, salah satu HP Rp2 jutaan tebaik, cocok untuk lebaran 2025. (FOTO: shopee.co.id/Motorola Indonesia)
News02 April 2025, 14:03 WIB

Rekomendasi 7 Game Horror Open World Terbaik, Seremnya Kelewatan

Beberapa game horor justru menghadirkan elemen yang membuat pemain merasa waspada setiap saat.
Sons of the Forest. (Sumber: Sons of the Forest)
PC02 April 2025, 13:01 WIB

Rekomendasi 7 Game PC Terbaik yang Ajak Kamu Berpetualang Jadi Kurir

Dari menyusuri jalanan cyberpunk penuh neon, menjelajahi luar angkasa, sampai berlari melintasi gurun pasca-apokaliptik, profesi kurir dalam game bisa berubah jadi petualangan seru.
Game Elite Dangerous. (Sumber: Steam)
Gadget02 April 2025, 11:02 WIB

Rekomendasi 3 HP dengan Kamera Terbaik Harga Rp15 Jutaan, Abadikan Momen Penting Selama Lebaran

HP dengan kamera terbaik menjadi perangkat yang cocok untuk menemanimu mengabadikan momen Lebaran.
iQOO 13 5G (FOTO: iQOO)
Accessories02 April 2025, 09:03 WIB

Rekomendasi 3 Smartwatch di Bawah Rp1 Jutaan yang Bikin Penampilanmu Makin Kece

Smartwatch ini tetap memiliki fungsi seperti smartwatch mahal.
JETE AM 2 Series, salah satu smartwatch dengan harga dibawah Rp1 jutaan. (FOTO: JETE)
News02 April 2025, 08:03 WIB

Rekomendasi 7 Game Survival Terbaik, Kamu Harus Mulai dari Nol Tanpa Bekal

Beberapa game survival memberi starter pack di awal game, tapi ada juga yang benar-benar memulai dari nol tanpa bekal.
Game Rust. (Sumber: Steam)
PC01 April 2025, 20:01 WIB

5 Game PC Terbaik yang Diadaptasi dari Film

Selain menghubungkan cerita di film, ada juga game-game adaptasi yang mengajak kamu merasakan dunia baru dari flim inspirasinya.
Alien: Isolation. (Sumber: Epic Games)
Accessories01 April 2025, 20:01 WIB

Rekomendasi 3 Power Bank Murah untuk Arus Balik Lebaran 2025, Nggak Sampai Rp300 Ribuan

Powerbank menjadi perangkat yang sangat penting dimiliki untuk menemani perjalana arus balik Lebaran 2025.
Robot Powerbank 20.000mAh RT23 (FOTO: shopee)
Mobile01 April 2025, 18:01 WIB

10 Game Strategi Mobile Offline Terbaik

Dari perang luar angkasa sampai taktik menaklukkan kerajaan, semuanya bisa kamu mainkan kapan saja tanpa koneksi internet.
Ilustrasi main game mobile. (Sumber: Cozzy Alpaca)
PC01 April 2025, 16:01 WIB

5 Game PC Open-World yang Wajib Dimainkan karena Ceritanya Bagus Banget!

Beberapa game PC open world punya cerita begitu kuat hingga jadi alasan utama untuk memainkannya.
The Vanishing of Ethan Carter. (Sumber: Steam)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.