logo

Legend of Cendrawasih! Game Bertema Budaya Indonesia Karya Developer Lokal

Stefanus Wahyu
Kamis 13 Agustus 2020, 15:57 WIB

Indonesia merupakan salah satu pasar industri gaming terbesar di Asia, bahkan mungkin dunia. Hanya saja kita masih kurang dalam hal pengembangan game yang merupakan hulu dari industri gaming itu sendiri. Namun Legend of Cendrawasih bisa jadi batu loncat bagi developer game Tanah Air untuk membuktikan diri. 

IDGS, Kamis, 13 Agustus 2020 - Dikembangkan sejak September 2019, proyek terbaru dari Studio Dev.ata tersebut kini sudah dipoles hingga terlihat seperti video game bergrafik mutakhir buatan luar negeri. Selain itu, game ini juga pernah mendapatkan medali emas juara 1 kontes game Gemastik 2019 yang diadakan oleh Universitas Telkom, Bandung.

Menggunakan Unreal Engine sebagai basisnya serta konsep open-world yang luas, proses pengembangan Legend of Cendrawasih yang terus diupdate oleh Dev.ata telah mencakup eksplorasi, visualisasi dunia, serta sistem pertarungan.

 

https://twitter.com/Devata_game/status/1277620307021328389

Legend of Cendrawasih sendiri mengangkat tema budaya lokal Indonesia, sehingga meski berlatar belakang dunia fantasi, nuansa Nusantara terasa sangat kental dalam gameplay-nya, disamping cerita-cerita rakyat yang diadopsi dalam ceritanya.

 

 

Di seberang timur sana, terdapat burung yang sangat cantik, Cendrawasih namanya. "Burung Surga" yang berasal dari Papua tersebut bukan sekedar burung biasa, namun dibaliknya memiliki kisah yang terkenal di masyarakat setempat. Oleh karena itulah developer game asal Bali bernama Dev.ata Game Studio terinspirasi untuk membuat game dari cerita rakyat tersebut.

 

https://www.instagram.com/p/CDbZ3aUD_zA/?utm_source=ig_web_copy_link

 

Berdasarkan kisah yang sudah turun-temurun, burung Cendrawasih merupakan jelmaan dari seorang anak laki-laki bernama Kweiya. Sama dengan cerita aslinya. pihak Dev.ata pun tetap menjadikan Kweiya sebagai karakter utama game besutan mereka. Namun jelas tentu ada sedikit perbedaan hasil dari variasi kreativitas tim Dev.ata.

 

Kweiya, tokoh utama dari Legend of Cendrawasih. (Studio Dev.ata)

Dalam Legend of Cendrawasih, Kweiya harus berpetualang mengeksplorasi berbagai tempat yang diceritakan di Papua dalam balutan nuansa fantasi serta tema khas Indonesia. Selain itu Kweiya juga harus berhadapan dengan para monster yang juga didesain agar khas Indonesia.

Game ini bergenre action-adventure, hack and slash serta kemungkinan besar juga Role-playing Game (RPG). Menurut laporan dari Klimisation.com, pihak developer membocorkan bahwa musuh pertama nanti adalah Suanggi (makhluk mitologi khas Papua) sedangkan musuh terakhirnya adalah naga.

Sayangnya belum ada berita resmi kapan game ini akan dirilis, atau akan hadir di platform mana. Apakah di PC, PlayStaton 4, atau malah konsol next-gen seperti PlayStation 5? Ikuti saja berita terbaru dari Legend of Cendrawasih di Instagram @dev.ata_game atau

Twitter"> @Devata_game.

Dukung terus developer game dari Indonesia ya!

 

(stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Gadget22 November 2024, 00:01 WIB

Fitur Baru dari Meta, Messenger Kini Bisa untuk Video Call dengan AI

Induk dari Facebook, WhatsApp, dan Instagram, yaitu Meta menghadirkan fitur baru berbasis AI pada aplikasi Messenger.
Ilustrasi fitur baru berbasis AI yang Meta hadirkan pada Messenger (FOTO: Meta)
Gadget21 November 2024, 23:05 WIB

Cuman Punya Laptop Tapi Pengen Nonton TV? Tenang, Begini Cara Nonton TV Gratis di Laptop

Saat ini, menonton TV tidak hanya bisa dilakukan secara offline.
Ilustrasi menonton TV di laptop (FOTO: pinterest.com)
Guides21 November 2024, 22:00 WIB

LapakReload: Pengalaman Top Up Diamond Mobile Legends yang Cepat dan Aman

Lapak Reload yang dikenal sebagai solusi top up diamond yang cepat, mudah, dan aman.
LapakReload tempat top up diamond Mobile Legends (FOTO: Instagram.com/@lapakload)
Gadget21 November 2024, 21:30 WIB

Putar Lagu di Spotify Terjeda? Tenang, Ini 6 Cara Mudah untuk Mengatasinya

Memutar lagu di Spotify yang terus terjeda bisa disebabkan banyak hal dan bisa diatasi dengan mudah.
Ilustrasi memutar lagu di Spotify yang terus terjeda (FOTO: Freepik.com)
Gadget21 November 2024, 21:03 WIB

Cara Sembunyikan Aplikasi di HP Oppo Tanpa Aplikasi Tambahan

Agar tidak sembarang orang bisa membuka aplikasi di HP Oppo yang kamu miliki.
Ilustrasi sembunyikan aplikasi di HP Oppo (FOTO: Oppo)
Mobile21 November 2024, 20:32 WIB

5 Game Android Seru dan Mudah Dimainkan untuk Lansia, Cocok Buat Asah Otak

Pilihan 5 rekomendasi game android seru dan mudah dimainkan untuk lansia
Candy Crush, salah satu game yang bisa dimainkan segala usia. (Googleplay) (FOTO: Dok. Google Play)
News21 November 2024, 20:01 WIB

5 Fakta Penting Pokemon Trading Card Game Pocket Kantongi Keuntungan Fantastis dalam Waktu Singkat

Hingga 17 November 2024, total pendapatan game ini mencapai Rp1,81 triliun.
Kartu Pokemon TCG. (Sumber: Pokemon)
Gadget21 November 2024, 19:35 WIB

5 HP Samsung Terbaik di Harga Rp4-7 Jutaan, Cocok Buat HP Gaming

Berikut adalah 5 rekomendasi HP Samsung terbaik di harga Rp4-7 jutaan yang bisa kamu jadikan HP gaming
Samsung Galaxy A55 5 G.
Gadget21 November 2024, 19:02 WIB

6 Aksesoris Gaming PC Terbaik yang Wajib Dimiliki Gamer Sejati

Aksesoris gaming PC menjadi hal yang wajib dimiliki gamers sejati untuk menunjang pengalaman bermain game yang terbaik.
Ilustrasi gamers sejati yang menggunakan aksesori gaming PC terbaik (FOTO: pinterest.com)
Console21 November 2024, 19:01 WIB

Rekomendasi 4 Game Final Fantasy Terbaik yang Wajib Kamu Coba

Final Fantasy adalah salah satu waralaba game RPG paling ikonik yang telah memikat hati jutaan pemain di seluruh dunia.
Final Fantasy XIV Online (FOTO: SQUARE ENIX)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.