Masih Cedera, Kapten KuroKy Masih Akan Digantikan rmN- Untuk Berjuang Bersama Team Nigma di OGA Dota Pit S3

null

Penggemar Team Nigma harus bersabar untuk melihat kembali sang kapten, Kuro "KuroKy" Salehi Takhasomi kembali bermain. Pasalnya ia masih memulihkan diri dari cedera tangan yang ia dapatkan pada bulan Juli lalu. 

IDGS, Senin, 21 September 2020 - Team Nigma sendiri mengumumkan pada hari Minggu (20/9) kemarin bahwa pelatih Roman "rmN-" PaleyrmN akan menggantikan KuroKy dalam OGA Dota PIT Season 3: Europe/CIS.

Turnamen ini juga menjadi turnamen ketiga berturut-turut di mana Team Nigma tidak diperkuat sang kapten yang masih mengalami cedera tangan. Pelatih rmN- mengisi kekosongan yang ditinggal KuroKy dalam dua turnamen sebelumnya: OMEGA League: Europe Immortal Division, dan OGA Dota PIT S2: Europe/CIS.

 

(Twitter/@TeamNigma)

Untung saja absennya KuroKy bisa diisi cukup baik oleh rmN-, yang bahkan mengantar Team Nigman menjuarai OGA Dota PIT S2. Clockwerk dan Warlock merupakan dua hero khasnya dalam dua turnamen terakhir Team Nigma.

Yang menarik untuk disimak adalah bagaimana sang bintang Amer "Miracle-" Al-Barkawi mengambil alih tugas drafting dari sang kapten, di mana rmN- pada awalnya diperkirakan akan mengembang tugas berat itu.

 

(Twitter/@TeamNigma)

Menurut sang offlaner Borislavov "MinD_ContRoL" Ivanov, Miracle- banyak bermain game pub akhir-akhir ini dan sangat ahli dalam drafting sehingga ia pun dipercaya menggantikan peran KuroKy untuk draft.

Meski secara performa Team Nigma bisa dibilang masih mampu mempertahankan level mereka, kepemimpinan dan karisma KuroKy sebagai salah satu pemain profesional Dota 2 paling senior sekaligus kapten yang disegani baik kawan maupun lawan sangat dibutuhkan Team Nigma. Apabila ia absen terlalu lama, maka moral tim bisa saja menurun hingga memengaruhi performa mereka ke depannya.

Cepat kembali, KuroKy!

 

Kuro "KuroKy" Salehi. (Foto: Adela-Sznajder Via Dreamhack)

 

 

(Stefanus/IDGS)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI