logo

Susul Newbee, Avengerls dan Para Pemainnya Juga Terima Hukuman Banned Seumur Hidup dari Valve

Stefanus Wahyu
Rabu 06 Januari 2021, 17:14 WIB

Menyusul Newbee, Tim Avengerls dan empat pemainnya yang terlibat dalam match fixing juga menerima larangan seumur hidup berpartisipasi dalam kompetisi Dota 2 dari Valve dan Perfect World. 

IDGS, Rabu, 6 Januari 2021 - Avengerls merupakan tim baru yang terdiri dari beberapa pemain Dota 2 China dengan MMR tinggi. Bersama Newbee juara The International 2014 kedua tim tersebut tertangkap melakukan match fixing (pengaturan skor) pada Februari 2020 pada kualifikasi upper bracket semifinal StarLadder ImbaTV Minor Season 3.

Berbulan-bulan setelah bukti-bukti akan match fixing tersebut dikirimkan ke Valve dan Perfect World, baru di tahun 2021 ini, Valve menjatuhkan hukuman bagi Newbee dan kelima rosternya.

Sehari kemudian, akun resmi Dota 2 di Weibo mengumumkan hukuman larangan berpartisipasi seumur hidup di kompetisi atau turnamen yang digelar Valve dan Perfect World kepada Newbee juga dijatuhkan kepada Avengerls dan empat orang pemainnya.

 

(Weibo)

Keempat pemain dari Avengerls yang terkena hukuman ban seumur hidup tersebut antara lain:

  • Cheng Zihang
  • Meng Yunxiao
  • Yan Tao
  • Peng Kaito

Laga yang membuat Newbee dan Avengerls dijatuhi hukuman berat tersebut mengundang kecurigaan mulai pada game kedua, di mana game pertama sudah dimenangkan oleh Avengerls. Pada game kedua (match ID: 5248304670), Avengerls telah unggul jauh dari Newbee, termasuk keunggulan 13 ribu gold pada menit ke-20. Dota Plus bahkan menyatakan kemungkinan Avengerls menang di game kedua mencapai 95%.

 

https://youtu.be/j2p6Ve7U-j0

 

Akan tetapi kemudian para pemain Avengerls mulai melakukan blunder-blunder tak perlu seperti pergi sendirian ke area jungle Newbee lalu mati terbunuh. Morphling dari Avenger;s juga diduga sengaja menyerang ilusi Medusa alih-alih menyerang yang asli.

Selain itu, Faceless Void dari Avenger;s tertangkap beberapa kali hanya melihat-lihat isi toko rahasia saat timnya terlibat pertarungan 4 vs 5 di map.

Game ketiga (ID: 5248349736) juga berlangsung kurang lebih sama. Avengerls unggul lebih dulu di awal lalu terkesan sengaja mengalah dengan berkali-kali memaksakan pertarungan 3 vs 5.

 

(Stefanus/IDGS)


Sumber: VPESports

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Mobile05 November 2024, 10:25 WIB

4 Game Tenis Meja Mobile yang Wajib Dimainkan oleh Penggemar Ping Pong

Game tenis meja menjadi salah satu pilihan game olahraga yang banyak dimainkan di perangkat android
Game Virtual Table Tennis (Foto: SenseDevil Games)
Mobile05 November 2024, 09:59 WIB

4 Game Billiard Terbaik di Android dengan Grafis Menarik

Berikut adalah 4 rekomendasi game billiard terbaik di Android yang wajib kamu coba
Game 8 Pool Billiards (Foto: uptodown)
E-Sport05 November 2024, 09:17 WIB

Klarifikasi BTR Psychoo atas Tuduhan Kasus Kekerasan oleh Mantan Kekasih

Saat ini, kasus dugaan kekerasan yang melibatkan pro player Teguh "Psychoo" Imam Firdaus
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 09:05 WIB

Profil dan Biodata BTR Psychoo, Karier hingga Kasus Dugaan Kekerasan

Psychoo adalah seorang pro player Mobile Legends berbakat yang telah sukses
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 08:49 WIB

Buntut Dugaan Kekerasan terhadap Pacar, Psychoo Langsung Disanksi Bigetron

Kabar mengejutkan datang dari pro player Bigetron Esports, Psychoo yang diduga telah melakukan tindakan kekerasan.
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 08:02 WIB

5 Fakta Menarik IESF World Esports Championships 2024 (WEC24) Riyadh, Pertama Kali Edisi MLBB Women

Untuk kedua kalinya dalam setahun ini Riyadh menjadi tuan rumah kejuaraan dunia esports.
Trofi IESF World Esports Championships 2024 Riyadh. (FOTO: Instagram/iesf_official)
E-Sport05 November 2024, 08:01 WIB

Keren, 2 Caster asal Indonesia Tampil di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Kepastian penampilan keduanya diumumkan di IG resmi International Esports Federation (IESF) @iesf_official.
Dua caster Indonesia tampil di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh. (FOTO: Instagram/aeternaaaa)
E-Sport05 November 2024, 07:08 WIB

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia MLBB Women IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Lolos ke ajang IESF World Esports Championships 2024 Riyadh, timnas Indonesia MLBB Women berharap bisa berbicara banyak di ajang ini.
Momen timnas Indonesia MLBB Women meraih emas SEA Games 2023. Akankah prestasi manis terulang di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh? (FOTO: Instagram/viorelleval_)
E-Sport05 November 2024, 06:14 WIB

Tergabung di Grup A, Ini Jadwal Timnas Indonesia MLBB Men IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Diperkuat roster terbaik, timnas Indonesia berharap bisa membawa pulang trofi juara setelah pada 2023 puas sebagai runner-up.
Alberttt, salah satu roster Indonesia di MLBB Men. (FOTO: Instagram/albertttiskndr)
E-Sport05 November 2024, 05:44 WIB

Diikuti 16 Negara Termasuk Indonesia, Ini Jadwal PUBG Mobile IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Indonesia menjadi salah satu tim peserta kompetisi bergengsi PUBG mobile IESF World Esports Championships 2024 Riyadh.
Trofi IESF World Esports Championships 2024 Riyadh. (FOTO: Instagram/iesf_official)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.