logo

Kena Megacreeps, Team Liquid Epic Comeback di ONE Esports Singapore Major!

Stefanus Wahyu
Senin 29 Maret 2021, 16:46 WIB

Team Liquid melakukan sesuatu yang luar biasa, melakukan comeback setelah musuh megacreep! 

IDGS, Senin, 29 Maret 2021 - Hal luar biasa itu mereka lakukan dalam laga melawan Quincy Crew (OC) di ONE Esports Singapore Major pada hari Senin (29/3/2021) ini. Saking serunya, laga itu berlangsung lebih dari 60 menit hingga akhirnya berakhir untuk kemenangan Liquid.

Comeback itu terjadi pada game pertama dalam lagaw Best-of-2 (BO2) di babak grup, di mana Team Liquid bertahan di base mereka selama lebih dari 20 menit pasca QC melakukan megacreep.

Tommy "Taiga" Le (Enigma) dan Michael "miCKe" Vu (Sven) jadi pahlawan dalam laga itu, di mana Taiga berkali-kali melakukan Blackhole gemilang, sedangkan miCKe menjalankan perannya sebagai ujung tombak tim dengan membabat hero-hero QC menggunakan Divine Rapier.

https://youtu.be/DTx8_Ty3PzI

 

Game pertama antara Team Liquid melawan QC memperlihatkan Liquid menggunakan draft lawas seperti Sven di safe lane, Enigma sebagai offlaner, dan Razor di mid lane. QC memilih draft yang stabil dengan memilih Phantom Assassin di safe lane, Nature's Prophet di offlane, dan Void Spirit di mid lane. Di 25 menit pertama kedua tim masih sama-sama berimbang.

QC sempat mengalami kekalahan dalam beberapa perang besar di 15 menit kemudian, namun mereka sukses mencuri Roshan setelah menghabisi beberapa hero Liquid. Bermodal Aegis, QC merangsek ke base Liquid dan sukses melakukan megacreep di menit ke-47 di mana Sven miCKe masih melakukan farming pada tahap ini.

 

Statistik Team Liquid setelah kemenangan atas QC. (Dotabuff)

Hanya saja Liquid bermain luar biasa dalam 20 menit terakhir dengan Blackhole dari Taiga yang membuat BKB dan Linken Sphere jadi kunci untuk bertahan serta menculik hero-hero QC yang lengah.

Pada akhirnya miCKe turun gunung dengan Divine Rapier dan membabat habis QC, membuat mereka menyerah di menit ke-64.

Babak grup dari ONE Esports Singapore Major akan digelar selama 2 hari, yakni 29-30 Maret 2021 di mana 7 tim akan lolos ke babak playoff dan satu tim harus terelimnasi.

 

(stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Gadget04 April 2025, 09:02 WIB

Rekomendasi 3 Aplikasi Survey Penghasil Uang Terpercaya dan Pasti Cair

Beberapa aplikasi dalam rekomendasi berikut menjadi aplikasi survey penghasil uang yang terbukti terpercaya dan pasti cair.
Ilustrasi aplikasi LifePoints (FOTO: LifePoints)
Gadget04 April 2025, 08:01 WIB

Rekomendasi HP Terbaik dengan Harga Rp1 hingga Rp5 Jutaan untuk Lebaran 2025

Bagi kamu yang bingung untuk membeli HP terbaik yang cocok untuk Lebaran 2025 dengan harga Rp1 hingga 5 jutaan, kamu bisa pilih HP yang Indogamers.com rekomendasikan berikut.
POCO X7 Pro 5G (FOTO: POCO)
News03 April 2025, 16:00 WIB

Rekomendasi 10 Game Strategi Cozy Terbaik, Cocok untuk Bersantai

Genre strategi kerap dikaitkan dengan pertempuran sengit, intrik politik, dan manajemen sumber daya yang kompleks.
Foundation. (Sumber: Steam)
News03 April 2025, 14:01 WIB

Rekomendasi 5 Game Memancing Terbaik Sepanjang Masa

Memancing di dunia nyata butuh kesabaran, tapi di dunia game? Bisa jadi pengalaman seru.
Red Dead Redemption 2. (Sumber: Shack)
News03 April 2025, 12:02 WIB

Rekomendasi 5 Game Terbaik dari Naughty Dog

Naughty Dog nggak cuma jago bikin game dengan gameplay seru dan grafis kece, tapi juga selalu menghadirkan cerita yang bikin pemain baper.
The Last of Us Part 1. (Sumber: PlayStation)
PC03 April 2025, 10:01 WIB

Rekomendasi 7 Game PC Terbaik yang Berlatar di Jepang

Kalau kamu penasaran dengan budaya Jepang atau sekadar ingin merasakan suasana di Negeri Sakura tanpa harus ke sana langsung, lima game ini bisa jadi pilihan seru.
Shin Megami Tensei 4. (Sumber: Steam)
News03 April 2025, 08:05 WIB

7 Game Action-Adventure Terbaik dengan Latar Sejarah Paling Seru

Lewat video game, kita bisa menjelajahi dunia masa lalu dengan visual menawan dan cerita yang bikin penasaran.
Far Cry Primal. (Sumber: Steam)
News02 April 2025, 20:01 WIB

5 Game Open World dengan Opening Paling Memikat

Beberapa bikin merinding karena suasananya epik, ada juga yang langsung ngegas dengan aksi spektakuler.
Game Red Dead Redemption 2. (Sumber: Shack)
News02 April 2025, 18:02 WIB

7 Game Action-Adventure Horror Terbaik, Berpetualang di Dunia Menyeramkan

Beberapa game mampu menggabungkan elemen action-adventure dan horor dengan sangat baik, memberi pengalaman tak terlupakan.
Dying Light 2 Stay Human. (Sumber: Steam)
Gadget02 April 2025, 16:01 WIB

Daftar 5 HP Harga Rp2 Jutaan Terbaik, Performa Gacor Gak Nguras Dompet

HP Rp2 jutaan dengan performa gacor, tentu saja menjadi pilihan yang paling cocok bagi kamu yang menginginkan HP baru di Lebaran 2025.
Motorola Moto G45 5G, salah satu HP Rp2 jutaan tebaik, cocok untuk lebaran 2025. (FOTO: shopee.co.id/Motorola Indonesia)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.