Nightfall Mengetik 'gg ez' Saat Melawan One Move, Berujung Peringatan!

sumber: telegram paragon event

IDGS, Senin, 23 Januari 2023 - Gelaran Divisi 1 Dota Pro Circuit CIS (EEU) 2023 telah berjalan memasuki pekan ke-2 yang mempertemukan BetBoom Team melawan One Move. Dalam pertandingan dimenangkan oleh BetBoom Team dengan skor 2-0 itu telah terjadi drama pada babak kedua di akhir pertandingan setelah chat yang dilontarkan oleh offlaner BetBoom Team Egor "Nightfall" Grigorenko menyebutkan 'gg ez'.

Pasalnya kata 'gg ez' memiliki makna yang mengejek lawan yang sering terjadi di pertandingan casual ranked. Yang mana pemain Dota 2 sering melontarkan komentar tersebut, ketika raih kemenangan dengan permainan yang sulit diakhiri dan biasanya juga dimulai dengan pemain yang melakukan 'trash talk' terlebih dahulu membuat pemain lain ikut terganggu dan memberikan balasan komentar.

Karena pertandingan resmi, komentar ejekan Nightfall berpotensi menjadi perseteruan pribadi dengan pemain One Move. Hal ini membuat pihak penyelenggara Paragon Events turun tangan dan memberikan peringatan resmi kepada BetBoom Team.

sumber: telegram paragon events

Pihak penyelenggara memberikan postingan di Telegram, berbahasa Rusia sudah ditranslate ke bahasa Indonesia Tim BB menerima peringatan untuk "gg ez" setelah pertandingan berakhir.

Namun sampai saat ini, belum ada kepastian sanksi yang diberikan oleh BetBoom Team atau memang hanya peringatan semata yang jika mana terulang kembali, mungkin akan mempengaruhi pengurangan poin atau denda berupa uang.

Dengan kemenangan yang diperoleh BetBoom Team, kini Nightfall dan kawan-kawan memimpin di puncak klasemen dengan 5 kemenangan yang kemungkinan besar mengunci slot lolos ke Lima Major pada bulan Februari mendatang.

(OAA/IDGS)    

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI

News

Alasan PES Berubah menjadi eFootball Kamis 26 Desember 2024, 04:19 WIB