logo

Point Blank Rilis Map Terbaru Bernama Thai Stadium, Bernuansa Khas Negara Thailand

AgamtheRev
Rabu 15 Maret 2023, 23:50 WIB
sumber: point blank

sumber: point blank

IDGS, Rabu, 15 Maret 2023 - Point Blank merilis peta (map) baru bernama Thai Stadium untuk game FPS kenamaan di Indonesia ini. Peta yang terinspirasi dari arena olahraga Muay Thai, dirilis bertepatan menjelang digelarnya turnamen PBIC 2023 di Thailand. Muay Thai merupakan seni bela diri khas Thailand, dan untuk menyambut digelarnya PBIC di negara tersebut, Point Blank mempersembahkan map ini.

Adapun PBIC merupakan kepanjangan dari Point Blank International Championship, turnamen e-sport Point Blank tingkat dunia. Turnamen PBIC 2023 sendiri akan digelar pada tanggal 18-19 Maret 2023 mendatang. Turnamen ini akan diikuti oleh delapan tim dari 6 negara, yakni Indonesia, Thailand, Filipina, Turkiye, Brazil, dan Rusia. Indonesia berkesempatan mengirim dua tim jagoannya untuk beradu di kejuaraan internasional ini, yakni Tim Comeback dan Tim OP3K. Seluruh pertandingan PBIC 2023 nantinya akan dapat disaksikan secara langsung melalui kanal Youtube Zepetto PB Indonesia.

sumber: point blank

Map Thai Stadium yang baru dirilis ini merupakan map yang ditujukan untuk mode permainan Deathmatch. Selama masa perkenalan map tersebut, Troopers akan disambut in-game event Thai Stadium Challengers. Troopers bisa mendapatkan tambahan EXP dan Point 100% apabila bermain di map yang menyerupai ring tinju olahraga bela diri tersebut. Tentunya, event Thai Staidium Challengers akan sangat membantu Troopers yang ingin mencapai level lebih tinggi dalam

permainan Point Blank.

Troopers Point Blank setia mungkin juga akan tertarik untuk mengecek event Marchvelous di mana Troopers dijamin 100% pasti bisa mendapatkan Skull Beret, item paling dicari di Point Blank. Event yang menawarkan random box 100% Get Skull Beret ini hanya akan tersedia dalam periode terbatas, yakni 14 - 20 Maret 2023. Untuk info lain terkait Point Blank, pantau terus kabarnya di situs resmi pointblank.id.

(OAA/IDGS)

sumber: press rilis Point Blank

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
News Update
Mobile05 November 2024, 11:15 WIB

4 Game Baseball Android Paling Seru dan Menantang, Kamu Harus Coba

Berikut adalah 4 rekomendasi game baseball paling seru dan menantang di android
Game Baseball Star (Foto: playus soft)
Mobile05 November 2024, 10:25 WIB

4 Game Tenis Meja Mobile yang Wajib Dimainkan oleh Penggemar Ping Pong

Game tenis meja menjadi salah satu pilihan game olahraga yang banyak dimainkan di perangkat android
Game Virtual Table Tennis (Foto: SenseDevil Games)
Mobile05 November 2024, 09:59 WIB

4 Game Billiard Terbaik di Android dengan Grafis Menarik

Berikut adalah 4 rekomendasi game billiard terbaik di Android yang wajib kamu coba
Game 8 Pool Billiards (Foto: uptodown)
E-Sport05 November 2024, 09:17 WIB

Klarifikasi BTR Psychoo atas Tuduhan Kasus Kekerasan oleh Mantan Kekasih

Saat ini, kasus dugaan kekerasan yang melibatkan pro player Teguh "Psychoo" Imam Firdaus
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 09:05 WIB

Profil dan Biodata BTR Psychoo, Karier hingga Kasus Dugaan Kekerasan

Psychoo adalah seorang pro player Mobile Legends berbakat yang telah sukses
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 08:49 WIB

Buntut Dugaan Kekerasan terhadap Pacar, Psychoo Langsung Disanksi Bigetron

Kabar mengejutkan datang dari pro player Bigetron Esports, Psychoo yang diduga telah melakukan tindakan kekerasan.
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 08:02 WIB

5 Fakta Menarik IESF World Esports Championships 2024 (WEC24) Riyadh, Pertama Kali Edisi MLBB Women

Untuk kedua kalinya dalam setahun ini Riyadh menjadi tuan rumah kejuaraan dunia esports.
Trofi IESF World Esports Championships 2024 Riyadh. (FOTO: Instagram/iesf_official)
E-Sport05 November 2024, 08:01 WIB

Keren, 2 Caster asal Indonesia Tampil di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Kepastian penampilan keduanya diumumkan di IG resmi International Esports Federation (IESF) @iesf_official.
Dua caster Indonesia tampil di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh. (FOTO: Instagram/aeternaaaa)
E-Sport05 November 2024, 07:08 WIB

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia MLBB Women IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Lolos ke ajang IESF World Esports Championships 2024 Riyadh, timnas Indonesia MLBB Women berharap bisa berbicara banyak di ajang ini.
Momen timnas Indonesia MLBB Women meraih emas SEA Games 2023. Akankah prestasi manis terulang di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh? (FOTO: Instagram/viorelleval_)
E-Sport05 November 2024, 06:14 WIB

Tergabung di Grup A, Ini Jadwal Timnas Indonesia MLBB Men IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Diperkuat roster terbaik, timnas Indonesia berharap bisa membawa pulang trofi juara setelah pada 2023 puas sebagai runner-up.
Alberttt, salah satu roster Indonesia di MLBB Men. (FOTO: Instagram/albertttiskndr)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.