INDOGAMERS.ID Komunitas World of Warcraft (WoW) di subreddit r/wow menduga tulisan-tulisan mereka telah dikumpulkan bot untuk ditulis ulang AI menjadi artikel. Mereka memasang perangkap, dan berhasil. Terima kasih, Glorbo!
Apa atau siapa itu Glorbo? Glorbo adalah fitur baru di WoW yang dinantikan oleh para pemain WoW. Namun sayangnya, itu hanyalah kepalsuan saja yang diciptakan oleh pengguna Reddit kaefer_kriegerin untuk menjebak bot.
Isi thread tentang Glorbo tersebut berhasil menjebak bot menjadi sebuah artikel di situs bernama Zleague. Artikel berjudul World of Warcraft (WoW) Players Excited for Glorbos Introduction tersebut telah dihapus. Namun kamu bisa membaca arsipnya di sini.
Artikel yang diduga kuat dibuat dengan AI tersebut juga mengutip tulisan pengguna Reddit Mezmodian mengenai item Klikclac sebagai poin penting. Di unggahan aslinya, Mezmodian mengarang bahwa membawa Klikclac bisa menambahkan kekuatan hingga 100% untuk beberapa class.
Berhasil menjebak bot, kaefer_kriegerin merayakan keberhasilan tersebut dengan menulis WE F**KING DID IT. Meski ia tahu bahwa Zleague tidak akan lagi mengambil tulisan dari thread tersebut, ia mengajak pengguna Reddit lainnya untuk tetap menulis tetang Glorbo yang ia istilahkan sebagai Glorb-Posting.
(IDGS/deJeer)