logo

Minimal Spesifikasi dan Rekomendasi PC untuk Main NBA 2K24

PembasmiBocil
Jumat 10 November 2023, 13:21 WIB
Game olahraga terbaru NBA 2K24 untuk PC (sumber: steampowered.com)

Game olahraga terbaru NBA 2K24 untuk PC (sumber: steampowered.com)

Indogamers.com - Game olahraga basket terbaru dari seri “NBA 2K”, yaitu “NBA 2K24” untuk platform komputer (PC), PlayStation 5 (PS5), PlayStation 4 (PS4), Xbox Series X/S, Xbox One, dan Nintendo Switch, telah resmi dirilis.

Game yang dikembangkan oleh studio Visual Concepts ini menghadirkan mode baru yang bernama “Mamba Moment”. Mode ini mengajak para gamers untuk merasakan momen-momen penting yang terjadi sepanjang perjalanan karir pebasket legendaris yang bernama Kobe Bryant.

Sebagai informasi, Kobe Bryant adalah legenda dari tim LA Lakers yang menjadi salah satu ikon National Basket Association (NBA) karena prestasinya. Kobe Bryant pernah menjadi juara NBA sebanyak lima kali, gelar pemain terbaik NBA All Star sebanyak empat kali, hingga dua medali emas Olimpiade.

Sosok yang akrab dipanggil dengan nama "Black Mamba" tidak hanya diabadikan melalui mode "Mamba Moments", tetapi juga melalui sampul (cover) game "NBA 2K24".

Game NBA 2K24 juga hadir dengan mode baru "MyNBA Lite", yakni versi sederhana mode "MyNBA", yang memungkinkan pemain untuk mengambil peran sebagai General Manager tim basket. Versi simpel ini dibuat bagi gamers yang tidak ingin menghabiskan banyak waktu saat bermain mode "MyNBA", dengan cara melonggarkan peraturan yang ada.

Sebagai contoh, pengguna tidak perlu repot-repot mencari pebasket alias scouting. Pemain juga bisa memperpanjang kontrak pebasket sesuka hati. Selain mode anyar, "NBA 2K24" menghadirkan teknologi mutakhir "ProPlay".

Teknologi ini mampu mengubah rekaman asli pertandingan NBA menjadi animasi dan gameplay di "NBA 2K24", sehingga menghasilkan pengalaman bermain yang jauh lebih realistis. Detail gerakan yang ditangkap mencakup dribble, passing, lay up, slam dunk, dan masih banyak lagi.

Teknologi "ProPlay" tersedia secara eksklusif di konsol PS5 dan Xbox Series X/S, sedangkan PC dan konsol generasi sebelumnya tidak kebagian.

Untuk ketersedian game NBA 2K24 di PC, kamu bisa mendapatkan dengan cara membeli melalui Steam dengan rincian sebagai berikut:

  1. NBA 2K24 Kobe Bryant Edition: Rp 659.000

  2. NBA 2K24 Black Mamba Edition: Rp 1.100.000

  3. NBA 2K24 25th Anniversary Edition: Rp 1.645.000

Jika kamu tertarik untuk memainkan game NBA 2K24 di PC, kamu perlu mempelajari terlebih dahulu spesifikasi minimum dan rekomendasi untuk game tersebut yang bisa kamu simak selengkapnya berikut ini.

Spesifikasi minimum NBA 2K24

  • OS: Windows 10 64 bit atau Windows 11 64 bit

  • CPU: Intel Core i3-2100 (3,10 GHz) / AMD FX-6200 (3,80 GHz), atau CPU lebih baik (64 bit)

  • RAM: 6 GB

  • GPU: Nvidia GeForce GT 450 1 GB/ ATI Radeon HD 7770 1 GB atau lebih baik

  • DirectX: DirectX 11

  • Jaringan: Koneksi internet broadband

  • Storage: 150 GB

  • Sound card: Directx 9.0x

  • Catatan tambahan: Gamepad dual analog direkomendasikan. Butuh software DirectX dan Visual C++ Redistributable 2012. Prosesor mesti mendukung SSE 4.2 dan AVX

Spesifikasi rekomendasi NBA 2K24

  • OS: Windows 10 64 bit atau Windows 11 64 bit

  • CPU: Intel Core i5-4430 (3 GHz) / AMD FX-8370 (3,4 GHz) atau lebih baik (64 bit)

  • RAM: 8 GB

  • GPU: Nvidia GeForce GTX 770 2 GB/ ATI Radeon R9 270 2 GB atau lebih baik

  • DirectX: DirectX 11

  • Jaringan: Koneksi internet broadband

  • Storage: 150 GB

  • Sound card: Directx 9.0c

  • Catatan tambahan: Gamepad dual analog direkomendasikan. Butuh software DirectX dan Visual C++ Redistributable 2012. Prosesor mesti mendukung SSE 4.2 dan AVX.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

PUBG Mobile x Liverpool FC Hadirkan Berbagai Item In-game Ekslusif The Reds!

Rabu 03 November 2021, 07:01 WIB
undefined
E-Sport

Event Legends Return, Optimalisasi In-game, Serta Revamp Hero Untuk Mobile Legends

Kamis 22 September 2022, 08:09 WIB
undefined
PC

Daftar Game PC Offline Terbaik dengan Grafik Realistis

Jumat 10 November 2023, 12:35 WIB
undefined
PC

Daftar Game Horror PC Buat yang Punya Nyali

Jumat 10 November 2023, 12:55 WIB
undefined
News Update
E-Sport21 April 2025, 19:21 WIB

FFWS SEA 2025 Spring: Jadwal, Tim Peserta, Wakil Indonesia, Pembagian Grup, Prizepool, dan Info Terbaru Penting Lainnya

Turnamen ini akan mempertemukan 18 tim terbaik dari kawasan Asia Tenggara, termasuk di antaranya lima tim terkuat dari Indonesia dengan total hadiah USD 375.000.
FFWS SEA 2025 Spring. (FOTO: Garena)
Gadget21 April 2025, 18:04 WIB

Lolos TKDN, Motorola Edge 60 Fusion Segera Hadir di Indonesia?

Smartphone terbaru dari Motorola lolos sertifikasi TKDN, Motorola Edge 60 Fusion segera hadir untuk pasar Indonesia.
Motorola Edge 60 Fusion. (FOTO: India Today)
Gadget21 April 2025, 17:02 WIB

Aspire 7 Pro, Laptop Gaming Acer yang Dibekali Sistem Pendingin Kipas Ganda

Acer Aspire 7 Pro menawarkan sistem pendingin yang cukup optimal menggunakan kipas ganda yang mampu menjaga suhu tetap stabil saat digunakan dalam intensitas tinggi.
Acer Aspire 7 Pro, laptop gaming terbaru dari Acer. (FOTO: Acer)
Gadget21 April 2025, 16:33 WIB

Daftar 3 HP Termurah dengan Kamera 200 MP

HP dengan kamera 200 MP termurah menjadi pilihan terbaik saat kamu membutuhkan HP murah yang mampu menghasilkan foto berkualitas tinggi.
Redmi Note 13 Pro 5G (FOTO: Xiaomi)
Guides21 April 2025, 15:02 WIB

Cara Membeli Bibit di Harvest Moon Back to Nature yang Langka

Bibit langka di Harvest Moon Back to Nature bisa didapatkan dengan cara yang cukup ribet seperti berikut.
Ilustrasi mendapatkan bibit langka di Harvest Moon Back to Nature. (FOTO: youtube.com/rental PS chanel)
Mobile21 April 2025, 14:42 WIB

10 Game Mobile Gila di 2025 yang Bikin Kamu Lupa Realitas

Dari game survival dengan Pokemon bersenjata hingga shooter taktis ala Rainbow Six, tahun ini penuh dengan game yang siap bikin kamu ketagihan. Tapi hati-hati, nggak semua game bakal sesukses yang diharapkan.
10 Game Mobile Keren di 2025 (Foto: YouTube/ANDROID GAMES CAPITAL)
Mobile21 April 2025, 14:15 WIB

Prince of Persia: Lost Crown Akhirnya Rilis di Playstore Indonesia! Cek Gameplay dan Harganya di Sini!

Prince of Persia: Lost Crown resmi rilis di Playstore Indonesia! Game side-scrolling action RPG ini hadir dengan grafis keren dan gameplay seru. Simak review singkat, harga, dan kesan pertama main versi mobile-nya di sini!
Prince of Persia: Lost Crown Akhirnya Rilis di Playstore Indonesia! Cek Gameplay dan Harganya di Sini!(FOTO: Youtube Lein Xceed)
News21 April 2025, 14:11 WIB

Cara Mendapatkan Power Berry di Harvest Moon: Back to Nature

Di Harvest Moon Back to Nature, kamu bisa mendapatkan Power Berry untuk meningkatkan stamina di 10 lokasi dengan cara berikut.
Ilustrasi mendapatkan Power Berry di Harvest Moon Back to Nature. (FOTO: gamerzenith.com)
News21 April 2025, 13:03 WIB

Samsung Kembali Buka Program 'Samsung Solve for Tomorrow' bagi Pelajar dan Mahasiswa, Ini Jadwal dan Pendaftarannya

Untuk anak sekolah menengah atas, kejuruan, madrasah aliyah dan setingkat, serta para mahasiswa di perguruan tinggi.
Potret kantor Samsung. (FOTO: via Clay)
Guides21 April 2025, 12:46 WIB

Tips Crashlands 2: Cara Dapatkan & Gunakan Juice Jems, Plus Lokasi Terbaik!

Bingung cari Juice Jems di Crashlands 2? Simak panduan lengkapnya di sini! Temukan lokasi tersembunyi, cara buat Popcorn Docks, dan tips upgrade Infinis Suit dengan mudah. Jangan sampai kelewatan!
Tips Crashlands 2: Cara Dapatkan & Gunakan Juice Jems, Plus Lokasi Terbaik!(FOTO: AlphaZin Gaming)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.