logo

Update Patch Terbaru Valorant, Mulai Dari Map Baru Hingga Buff Gekko

HimawariLee
Sabtu 09 Desember 2023, 16:37 WIB
Agen Valorant di peta baru (FOTO: Valorant)

Agen Valorant di peta baru (FOTO: Valorant)

Indogamers.com - Riot Games melakukan update patch terbaru, patch 7.12, bagi permainan FPS ciptaannya, Valorant. Patch 7.12 bukan hanya menjadi penutup Valorant untuk tahun 2023, namun juga menjadi akhir untuk Episode 7 Act 4.

Episode ini merujuk pada periode kompetitif Valorant yang dibagi menjadi tiga segmen. Tiap Act membawa konten baru, seperti Act 1 yang memperkenalkan karakter baru bernama Deadlock, Act 2 dengan penambahan peta Sunset, dan Act 3 dengan karakter bernama Iso.

Kini, update terakhir untuk Episode 7 Act 4 akan menghadirkan peta baru bernama Drift serta penyesuaian untuk agen Gekko dan Skye.

Baca Juga: Sekuel The Legend of Zelda: Breath of the Wild dan Tears of the Kingdom Tidak Akan Dihadirkan

Riot Games juga menindaklanjuti dengan sejumlah perbaikan bug di dalam Valorant.

Peta Terbaru Valorant "Drift"

Drift merupakan peta yang berlokasi di pantai Thailand yang menggabungkan struktur rumah tradisional kayu dengan bangunan modern. Di sekitar pulau kecil tersebut, pemain akan menemukan perahu kayu dan pohon kelapa.

Dalam segi gameplay, Drift hanya tersedia untuk mode Team Deathmatch, di mana sepuluh pemain terbagi dalam dua tim dan bersaing untuk meraih 100 poin eliminasi, tanpa melewati fase pertahanan atau penyerangan situs bom (Spike).

Peta baru ini menampilkan jalan mid yang panjang dengan jalur samping yang terisolasi. Jalan panjang ini lebih cocok digunakan untuk senjata jarak jauh seperti Vandal atau Operator.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik BTR7, Grup Idol yang Dibuat Bigetron Esports

Drift juga menjadi peta Team Deathmatch pertama yang dilengkapi dengan zipline, tali panjang yang memungkinkan perpindahan cepat dari satu titik ke titik lainnya. Dalam Drift, zipline menghubungkan dua tempat persembunyian.

Buff Gekko, Nerf Skye

Selain memperkenalkan peta baru, Riot Games juga memberikan perbaikan bagi karakter Gekko dan melakukan penyesuaian untuk agen Skye. Gekko, yang dapat memanggil monster bernama Dizzy, Mosh, Thrash, dan Wingman, menerima peningkatan kecepatan menargetkan musuh dan serangan monster.

Sementara itu, Skye mengalami penyesuaian pada skill Trailblazer, yang dulunya memungkinkan pengguna untuk mengendalikan sebuah roh.

Baca Juga: Honkai Star Rail memenangkan Game Mobile Terbaik tahun ini di The Game Awards 2023, Benar-benar Tahun yang Sempurna Bagi Game ini

Skill ini sekarang telah diubah sehingga pengguna tidak dapat menggerakkan kamera saat roh sedang melompat.

Begitu pula saat roh dihancurkan, ledakan yang terjadi tidak lagi memperlambat pergerakan musuh maupun rekan tim.

Untuk update lain pada patch terbaru dari Valorant, sebagai berikut:

Pembaruan Performa

Buffer Masukan Mentah

  • Tag beta dihapus

  • Nilai default diubah dari mati menjadi hidup

  • Nilai pengaturan yang sudah ada tidak akan terpengaruh

Pembaruan Perilaku Pemain

Diterapkan Kode Undangan Grup agar pemimpin grup dapat membuat kode undangan yang bisa digunakan oleh orang lain di dalam game untuk bergabung dalam grup yang sama.

Perbaikan Bug

Agent

  • Perbaikan bug di mana pembunuhan tidak akan diberikan kepada Anda saat mengendalikan kemampuan. Ini memengaruhi Sova yang mendapatkan kill dengan Shock Dart (Q) saat mengendalikan Owl Drone (C), Gekko’s Mosh (C) yang membunuh saat mengendalikan Thrash (X), dan pembunuhan dengan Cypher’s Trapwire (C) saat mengendalikan Spycam (E).

  • Ketika KAY/O terjatuh selama NULL-CMD-nya (X), potret merah akan ditampilkan untuk semua orang dalam game.

Perilaku Pemain

Perbaikan masalah di mana dalam kasus jarang, seseorang akan muncul di ronde berikutnya setelah terdeteksi AFK, yang mencegah bonus ronde pistol untuk rekan timnya.

Premier

Perbaikan masalah dalam Pemilihan Overtime di mana pesan "Menunggu Lawan" muncul di belakang tim yang melakukan pemilihan.

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Console

7 Adegan Trailer GTA 6 yang Terinspirasi dari Kejadian Nyata, Bikin Fans Geleng-geleng

Sabtu 09 Desember 2023, 08:06 WIB
undefined
Mobile

Honkai Star Rail memenangkan Game Mobile Terbaik tahun ini di The Game Awards 2023, Benar-benar Tahun yang Sempurna Bagi Game ini

Sabtu 09 Desember 2023, 09:55 WIB
undefined
News

5 Fakta Menarik BTR7, Grup Idol yang Dibuat Bigetron Esports

Sabtu 09 Desember 2023, 11:28 WIB
undefined
Console

Jadi Inspirasi Trailer GTA 6, Karakter Asli Florida Joker Luapkan Kemarahannya

Sabtu 09 Desember 2023, 11:57 WIB
undefined
Console

Sekuel The Legend of Zelda: Breath of the Wild dan Tears of the Kingdom Tidak Akan Dihadirkan

Sabtu 09 Desember 2023, 12:34 WIB
undefined
News Update
Gadget27 April 2025, 13:57 WIB

Infinix XBook B15, Laptop Murah dengan Spesifikasi Tangguh

Laptop terbaru dari Infinix ini dibanderol dengan harga yang relatif murah di kelasnya. Meskipun murah, Infinix XBook B15 telah memiliki spesifikasi yang tanggung, serta desain yang premium.
Infinix XBook B15. (FOTO: Infinix.)
Gadget27 April 2025, 10:05 WIB

Redmi Turbo 4 Pro, Harga dan Spesifikasi Gahar HP Pertama dengan Snapdragon 8s Gen 4

Redmi Turbo 4 Pro yang baru dirilis oleh Xiaomi untuk pasar China ini hadir sebagai HP pertama dengan chip Snapdragon 8s Gen 4.
Redmi Turbo 4 Pro (FOTO: Xiaomi)
Mobile26 April 2025, 20:00 WIB

Pilih Mobil Jangan Asal, Ini Kendaraan yang Paling Cocok di PUBG Mobile

Dalam dunia PUBG Mobile, urusan pilih kendaraan itu bukan cuma soal gaya doang, bro.
Monster truck PUBG MOBILE. (Sumber: pubg.com)
E-Sport26 April 2025, 19:45 WIB

FFWS SEA 2025 Spring Resmi Diselenggarakan! 5 Tim Terbaik Indonesia Siap Berikan Yang Terbaik

ree Fire World Series Southeast Asia (FFWS SEA) 2025 Spring resmi dimulai pada Jumat, 25 April 2025 5 tim terbaik Indonesia siap berikan yang terbaik.
FFWS SEA 2025 Spring resmi dimulai (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
Community26 April 2025, 19:45 WIB

Seri Ikatan Takdir Resmi Meluncur, Hadirkan Mekanisme Baru dan Keseruan di Dunia Pokemon Kartu Koleksi

AKG Entertainment, sebagai Master Licensee dan distributor resmi Pokemon Game Kartu Koleksi di Indonesia.
peluncuran kartu Pokemon Ikatan Takdir (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
E-Sport26 April 2025, 19:44 WIB

Visa dan EA SPORTS FC Hadirkan Kompetisi Sepak Bola Mobile Terbesar di Asia, Simak Ragam Keseruannya!

Vida dan EA SPORTS hadirkan FC Mobile Festival di Bangkok pada 14–15 Juni di BCC Hall Central Ladprao.
FC Mobile Festival di Bangkok pada 14–15 Juni di BCC Hall Central Ladprao (FOTO: Dok.EA SOPRTS)
Mobile26 April 2025, 19:00 WIB

Cara Mendapatkan Malus Majesty di PUBG Mobile, Cuma Sebulan Guys!

Malus Majesty adalah skin Ultimate terbaru di PUBG Mobile yang dirilis pada 25 April 2025 sebagai bagian dari seri Gilt Set.
Malus Majesty. (Sumber: PUBG MOBILE)
Mobile26 April 2025, 18:00 WIB

5 Hero dengan Mobilitas Tinggi yang Cocok Buat Lawan Lian Po Honor of Kings

Buat ngelawan Lian Po di Honor of Kings yang terkenal keras kayak batu dan susah banget dibunuh, kamu butuh hero-hero yang punya mobilitas tinggi.
Lian Po (FOTO: Honor of Kings) (FOTO: Honor of Kings)
Mobile26 April 2025, 14:10 WIB

Lian Po di Honor of Kings: Si Tank Tangguh yang Siap Bikin Musuh Kocar-Kacir

Buat kamu yang suka jadi garda terdepan dan tahan banting, Lian Po di Honor of Kings bisa jadi pilihan tepat
Lian Po Honor of Kings. (Sumber: Honor of Kings)
E-Sport26 April 2025, 10:00 WIB

Enggak Sekadar Nonton Game, di LCP Arena Kamu Bisa Lihat Dapur Pacu Canggih dari MSI

Yap, itu yang terjadi di LCP Arena Taipei. MSI, brand legendaris di dunia teknologi dan gaming, resmi jadi partner PC & monitor buat League of Legends Championship Pacific (LCP).
MSI x LCP. (Sumber: MSI)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.