Indogameres.com - Lenovo ThinkBook Plus Twist merupakan salah satu laptop 2 ini 1 keluaran terbaru dari Lenovo yang dibekali dengan dua layar yang memiliki engsel dapat diputar (twist). Lenovo ThinkBook Plus Twist ini merupakan versi pembaruan dari generasi sebelumnya, yaitu ThinkBook Plus Gen 2.
Hal ini terlihat dari desainnya yang masih terlihat mirip antara ThinkBook Plus Twist dengan ThinBook Plus Gen 2. ThinkBook Plus Twist sendiri mengusung desain yang menarik, dengan dua layar utama, yaitu layar narrow-bezel OLED 2,8K, berukuran 13,3, inci dengan touchscreen dan engsel yang dapat diputar.
Baca Juga: Lenovo Legion Pro 7i dan 5i Hadir Dengan Chip AI Yang Mendukung Lenovo AI Engine+
Dapur Pacu Lenovo ThinkBook Plus Twist
Seperti dikutip dari laman Lenovo, di bagian dapur pacu Lenovo ThinkBook Plus Twist ini mengandalkan prosesor dari Intel Core Generasi ke-13 yang mampu memberikan performa tinggi dan efisiensi dalam setiap mengerjakan tugas.
Prosesor Intel Core generasi ke-13 tersebut adalah Intel Core i7-1355U (E-Core Max 3,70 GHz, P-Core Max 5,00 GHz dengan Turbo Boost, 10 Core, 12 Thread, Cache 12 MB) yang menggunakan kartu grafis terintegrasi Intel Iris X.
Baca Juga: Intel Indonesia Luncurkan Prosesor 13th Gen Intel Core Mobile Terbaru
Prosesor tersebut dikombinasikan dengan penyimpanan RAM 16GB LPDDR5X, 6400 MHz. Sementara itu, untuk penyimpanan datanya menggunakan SSD M.2 PCIe Gen 4 512 GB.
Penggunaan Intel Core Generasi ke-13 pada Lenovo ThinkBook Plus Twist ini menghasilkan kinerja yang superior, sementara prosesor Intel Core U-Series dan kartu grafis terintegrasi Intel Iris X, serta memori berkapasitas besar yang memiliki kecepatan tinggi mampu menjalankan seluruh tugas harian dengan lancar, seperti multitasking, editing video, editing grafis hingga bermain game.
Baterai yang digunakan ini berkapasitas 56Whr yang memberikan daya tahan baterai yang cukup tinggi.
Berkat penggunaan prosesor Intel Core Generasi ke-13, membuat laptop 2 in 1 ini sangat layak dibeli dan digunakan untuk gaming.***