Indogamers.com - Setelah Counter-Strike 2 resmi dirilis, banyak pemain yang penasaran dengan bagaimana masa depan game sebelumnya, Global Offensive.
Valve diyakini akan mengalihkan fokus perhatian terbesarnya, untuk CS2 dan mulai mengesampingkan CS:GO yang cukup terkenang bagi banyak pemain.
Pertanyaannya, apakah game CS:GO akan seluruhnya tidak bisa dimainkan? Daripada berlama-lama langsung saja simak sampai habis informasinya di bawah ini ya!
Baca Juga: Fakta-fakta Menarik Rain Code: Master Detective Archives, Game Terbaru Buatan Kazutaka Kodaka
Valve hentikan dukungan untuk CS:GO
Sebenarnya, Counter-Strike: Global Offensive (CS:GO) tetap bisa dimainkan melalui opsi peluncuran untuk CS2. Akan tetapi sejak Counter-Strike 2 dirilis secara global, Valve memastikan bahwa layanan dukungan untuk CS:GO akan dihentikan sepenuhnya pada 1 Januari 2024.
Disadur dari AFK Gaming pada Senin, 25 Desember 2023, CS:GO masih bisa dimainkan melalui CS:GO Legacy Version yang tersedia di menu ‘betas’ pada properti CS2.
Meski layanan akan segera dihentikan, pengembang menegaskan bahwa hal itu bukan berarti pemain tidak bisa mengakses dan memainkan judul lamanya. Akan tetapi, nantinya pemain mungkin akan menghadapi beberapa kesulitan.
Baca Juga: Spesifikasi dan Harga BenQ Zowie XL2586X yang Ditujukan untuk Pemain Esport Profesional
“Setelah 1 Januari 2024, game tersebut akan tetap tersedia, tetapi fungsi tertentu yang bergantung pada kompatibilitas dengan Koordinator Game (misalnya, akses ke inventaris) mungkin menurun dan/atau gagal," kata Valve.
Dengan demikian, tim pengembang Valve pada dasarnya tidak akan mengurus masalah yang mungkin ditemukan pemain saat memainkan Counter-Strike: GO.***
Ikuti terus informasi tentang dunia game hanya di Indogamers.com dan bersiaplah untuk event besar yang akan segera datang. Coming soon...