Indogamers.com - Di acara Consumer Electronics Show (CES) 2024 awal tahun ini, HP resmi meluncurkan laptop gaming terbaru Omen Transcend 14.
Perangkat tersebut diklaim sebagai laptop gaming paling ringan sekaligus terdingin di dunia.
Berikut ulasan spesifikasi dan harganya.
Spesifikasi Utama
Merujuk pada keterangan di laman resmi, berikut spesifikasi laptop gaming HP Omen Transcend 14.
Prosesor: Intel Core Ultra 7 155H/Intel Core Ultra 9 185H
GPU: Nvidia GeForce RTX 4050/RTX 4060/RTX 4070
RAM: LPDDR5X-7467 16 GB/32 GB
Media Penyimpanan: SSD PCIe NVme M.2 512 GB/1 TB/2 TB
Layar: OLED 2.8k, VRR 120 Hz, HDR, DCI-P3 100%, rasio layar ke bodi 83,73%
Port: Thunderbolt 4, USB Type-C 10 Gbps, USB Type-A 10 Gbps, HDMI 2.1, audio combo jack
Baterai: 71 Wh, daya tahan 11,5 jam, pengisian 50% dalam 30 menit (140W adapter)
Sistem Operasi: Windows 11 Home (opsi Windows 11 Pro)
Fitur Tambahan: Kamera Full HD (1080p) dengan IR, VESA True Black HDR 400, HyperX Audio Control, Otter.ai AI
Dimensi dan Bobot: 313 mm x 17,99 mm x 233,5 mm, 1,6 kg
Termal: Vapor chamber, kinerja 80 watt dalam sasis ramping 0,47 inci
Didukung prosesor hingga Intel Core Ultra 9 185H, GPU Nvidia RTX seri 4000, dan RAM sampai 32 GB, laptop Omen Transcend 14 siap memberi kinerja tinggi dalam balutan desain minimalis
Layarnya pakai teknologi OLED 2.8k, refresh rate 120 Hz, HDR, dan cakupan warna DCI-P3 100%. Alhasil, pengalaman visual jadi lebih imersif.
Baca Juga: Mencari Tahu Spesifikasi dan Harga Spacetop, Laptop Augmented Reality Pertama di Dunia
Fitur termal inovatif memanfaatkan ruang uap atau vapor chamber, membuat laptop tetap dingin saat dipakai buat kerja berat.
Sementara itu, port Thunderbolt 4, USB Type-C, HDMI 2.1, dan audio combo jack hadir sebagai bukti luasnya konektivitas.
Tak lupa, baterai 71 Wh menawarkan daya tahan hingga 11,5 jam, sementara charging 50 persen dalam 30 menit menjamin ketersediaan daya secara cepat.
Baca Juga: 5 Laptop Gaming RAM 8GB Termurah 2023, Ada yang Cuma Rp5 Jutaan
Harga HP Omen Transcend 14
Laptop gaming Omen Transcend 14 sudah tersedia untuk pre-order di wilayah Amerika Serikat. Berikut rincian harganya:
Varian Intel Core Ultra 7 155H, RTX 4050, 16/512 GB:
$1.599 (Rp24,8 jutaan)Varian Intel Core Ultra 7 155H, RTX 4060, 16GB/1TB:
$1.749 (Rp27,1 jutaan)Varian Intel Core Ultra 9 185H, RTX 4070, RAM 32GB/2TB:
$2.429 (Rp37,7 jutaan)
Pelanggan bisa memilih varian warna Ceramic White atau Shadow Black.