logo

Enggak Cuma Dituding Plagiat Pokemon, Desain Game Palworld Diduga Pakai AI

Molsky
Rabu 24 Januari 2024, 09:57 WIB
Palworld. (Sumber: Twitter.com/@Palworld_EN)

Palworld. (Sumber: Twitter.com/@Palworld_EN)

Indogamers.com - Masih hangat di dunia game PC bahwa Palworld yang diterbitkan studio Jepang Pocketpair, sukses meraih jutaan copy penjualan hanya dalam waktu 24 jam.

Dirilis pada Jumat, 19 Januari 2024, kesuksesan game game survival di Steam dan Xbox tersebut diiringi oleh sejumlah kontroversi yang mengejutkan.

Pertama, desain karakter game tersebut dianggap telah meniru Pikachu dan kawan-kawan yang dibuat The Pokemon Company. Kedua, game ini disinyalir telah menggunakan Artificial Intelligence (AI) dalam proses pembuatan karakter.

Baca Juga: Ramai Tuduhan Palworld Jiplak Karakter Pokemon, Nintendo Angkat Bicara

Palworld. (Sumber: win.gg)

Dugaan ini seperti dikemukakan oleh pengguna Twitter/X Zaytri yang mencatat bahwa salah satu judul sebelumnya adalah ‘AI: Art Imposter’. Disadur dari VGC pada Rabu, 24 Januari 2024, itu adalah sebuah game yang secara harfiah menggunakan generator gambar AI sebagai mekanisme intinya.

Netizen tersebut juga menyoroti beberapa postingan bersejarah CEO Pocketpair Takuro Mizobe di X, di mana ia memuji potensi generator gambar AI untuk pembuatan konten.

Baca Juga: Palworld Klaim Tembus 6 Juta Copy Penjualan Cuma dalam Waktu Empat Hari

Tuduhan semakin diperkuat dengan bukti salah satu postingan di Twitter bahwa CEO Pocketpair pada tahun 2022 membahas bagaimana ia begitu yakin dengan potensi alat AI generatif. Menurutnya, suatu hari nanti teknologi Artificial Intelligence bisa cukup canggih untuk menghindari masalah hak cipta.

Tidak berhenti sampai di situ, dalam postingan lain yang berpotensi lebih memberatkan ditemukan dari tahun 2021 saat Mizobe menunjukkan bagaimana AI dapat digunakan untuk menghasilkan desain Pokémon baru.

Secara umum, bukti-bukti di atas masih berupa dugaan Palwolrd telah memplagiasi Pokemon. Namun tetap saja, banyak orang percaya dengan tuduhan itu terlebih lagi karena Palworld kabarnya dibuat oleh tim yang sebagian besar tidak berpengalaman.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Console

WWE 2K24 Bakal Rilis Maret 2024, Studio Siapkan Empat Edisi yang Bisa Dipilih

Selasa 23 Januari 2024, 20:58 WIB
undefined
PC

2 Cara Memperbaiki Kesalahan dan Bug Game Palworld di Xbox dan PC

Rabu 24 Januari 2024, 09:24 WIB
undefined
Infografis

Profil dan Biodata EVOS Dlar, Jadi Pro Player untuk Bantu Keluarga

Selasa 23 Januari 2024, 21:47 WIB
undefined
News Update
Console16 November 2024, 16:00 WIB

Aktris Ini Dikabarkan akan Perankan Lara Croft dalam Adaptasi Serial Tomb Raider, Siapa Dia?

kini giliran franchise legendaris Tomb Raider yang menjadi sorotan.
Tomb Raider. (Sumber: Tomb Raider)
Console16 November 2024, 14:30 WIB

Final Fantasy VII Remake Bagian 3 Lagi Dikembangkan Penuh, Ini Bocorannya!

Square Enix terus menghadirkan kabar menggembirakan bagi para penggemar Final Fantasy VII Remake.
Final Fantasy VII Rebirth. (Sumber: Square Enix)
Console16 November 2024, 13:01 WIB

Stalker 2 Bisa Dilarang di Rusia Gara-gara Hal Ini

Rusia sedang mempertimbangkan larangan penuh terhadap game Stalker 2: Heart of Chornobyl
Stalker 2: Heart of Chornobyl. (Sumber: Steam)
E-Sport16 November 2024, 10:39 WIB

Full Lokal! Ini Dia Daftar Roster Team Liquid untuk Arungi M6 World Championship

Team Liquid ID bakal mengarungi ketatnya kompetisi M6. Tentunya, tim tersebut telah mempersiapkan diri sebaik mungkin
Team Liquid. (Sumber: Instagram.com/@teamliquidid.id)
News16 November 2024, 10:27 WIB

Momen Bos Nvidia Jensen Huang Makan Gultik, Ekspreksinya Tak Terduga

Bos Nvidia, Jensen Huang diketahui sedang melawat ke Indonesia setelah pria berjuluk Rp2000 triliun itu dikabarkan tertarik berinvestasi di Tanah Air.
Jensen Huang. (Sumber: YouTube.com/Narasi TV)
Console16 November 2024, 08:54 WIB

Sambut Bergantinya Tahun, Ini 5 Game yang Paling Dinantikan di 2025 Nanti

Tahun 2024 sebentar lagi usai. Kemudian, tahun 2025 akan menjadi tahun yang menarik bagi para gamer
Game Monster Hunter Wilds. (Sumber: Capcom)
Console16 November 2024, 08:48 WIB

Nintendo Ambil Langkah Tegas Hadapi Para Pembajak

Nintendo kembali membuktikan ketegasannya dalam menghadapi pelanggaran hak cipta.
Nintendo Amerika. (Sumber: PC Gamer)
E-Sport15 November 2024, 20:10 WIB

Balas Kekalahan di Babak Grup, Timnas Mobile Legends Indonesia Raih Juara 3 Usai Tumbangkan Arab

Timnas Mobile Legends Indonesia berhasil meraih posisi ketiga di IESF World Esports Championships (WEC) 2024 setelah mengalahkan tuan rumah, Arab Saudi.
Timnas Mobile Legends Indonesia vs Arab di IESF WEC 2024 (FOTO: Tangkap Layar:Youtube.com/MPL Indonesia)
Guides15 November 2024, 19:02 WIB

ASH ECHOES Resmi di Rilis, Daftar dan Dapatkan Hadiah Eksklusifnya Sekarang!

abar gembira untuk sobat gamers para penggemar game mobile! ASH ECHOES , game terbaru yang sangat dinanti kini resmi dirilis dan siap untuk dimainkan.
Game ASH ECHOES Resmi di Rilis (FOTO: Dok.game ash echoes)
Gadget15 November 2024, 18:01 WIB

Hadirkan Baterai dengan Kapasitas Lebih Besar, Begini Penampakan Realme C75

Realme C75 akan hadir dengan peningkatan hadir dengan peningkatan pada sektor baterainya.
Realme C75 (FOTO: Gsmarena)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.