logo

Valve Luncurkan Fitur Berbagi Steam Families tapi Masih dalam Tahap Beta

Molsky
Rabu 20 Maret 2024, 16:03 WIB
Steam Families. (Sumber: Rock Paper Shotgun)

Steam Families. (Sumber: Rock Paper Shotgun)

Indogamers.com - Satu lagi terobosan baru yang dikembangkan Valve yaitu merilis fitur Steam Families yang memungkinkan pemain bisa saling berbagi game. Fitur ini nantinya akan menggantikan Steam Family Sharing dan Steam Family View.

Akan tetapi, penggemar harus sedikit bersabar untuk menggunakan versi lengkapnya karena saat ini masih dalam tahap beta. Tujuan dibuatnya fitur ini adalah untuk memantau aktivitas anak-anak, dan menyederhanakan pembelian di Steam.

Nantinya pemain bisa membuat grup Steam Family hingga enam anggota, yang dapat dikelola dari klien Steam, perangkat seluler, atau browser web.

Baca Juga: Viral Guru Ini Pakai Game Red Dead Redemption 2 sebagai Bahan Materi Bahasa Inggris

Dikutip dari VGC pada Rabu, 20 Maret 2024, anggota keluarga yang bergabung bisa memainkan permainan yang dapat dibagikan satu sama lain. Akan tetapi sayangnya, mereka tidak akan dapat memainkan judul yang sama secara bersamaan kecuali mereka memiliki banyak salinan.

“Family Sharing adalah fitur di mana pengembang dapat membatalkan permainan mereka karena alasan teknis atau lainnya kapan saja,” kata Valve dalam pengumumannya.

Selain itu, setiap pemain bisa membuat simpanan game mereka sendiri, memperoleh pencapaian Steam mereka sendiri, dan mengakses file bengkel, di antara fitur-fitur lainnya. Menarik bukan?

Baca Juga: EVOS Fams Kritik Penampilan EVOS Glory Lewat Video Ungkapan Kekecewaan

Terkait pengawasan terhadap anak-anak, Steam Families dibekali dengan kontrol orang tua baru yang memungkinkannya untuk menetapkan batasan tentang apa dan kapan anak-anak boleh bermain game.

Sebagai fitur yang belum sempurna sepenuhnya, maka untuk menguji Steam Family, pemain perlu gabung dalam fase Steam Family Beta. Steam sendiri saat ini telah berhasil mencetak rekor sepanjang masa dengan lebih dari 36,29 juta pemain secara bersamaan pada hari Minggu kemarin.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

Fakta-fakta Menarik Game Lies of P Tembus 7 Juta Pemain Lintas Platform

Rabu 20 Maret 2024, 13:25 WIB
undefined
News

Bos Ubisoft ungkap Pandangan tentang AI Generatif dalam Bisnis Game

Rabu 20 Maret 2024, 14:20 WIB
undefined
Guides

Jangan Bingung Lagi! Ketahui 3 Cara Mudah Memindahkan Kontak dari HP Lama ke HP Baru

Rabu 20 Maret 2024, 14:05 WIB
undefined
News Update
Mobile15 April 2025, 22:05 WIB

MediaTek Dimensity 8350 Menjadi Kekuatan Bermain Game pada OPPO Reno13 5G

OPPO Reno13 5G hadir dengan MediaTek Dimensity 8350 chipset canggih yang dirancang untuk memberikan pengalaman bermain game yang lebih responsif, stabil, dan hemat daya.
Oppo Reno13 5G x MediaTek Dimensity 8350 (FOTO: Dok. Indogamers.com)
PC15 April 2025, 21:05 WIB

Cara Mengunci Folder dan Aplikasi di MacOS, Bikin Aman Data Pribadi

Untuk mengunci folder dan aplikasi di MacOS kamu bisa ikuti langkah-langkah seperti berikut, baik tanpa aplikasi dan dengan aplikasi.
Ilustrasi mengunci folder dan aplikasi di MacOS. (FOTO: Future)
News15 April 2025, 20:04 WIB

Cara Memperbesar Joystick Roblox dengan Mudah di Smartphone dan PC

Roblox memberikan kemudahan bagi para pemainnya agar mereka bisa menyesuaikan ukuran joystick, seperti memperbesar ukurannya.
Ilustrasi memainkan game Roblox. (Sumber: World News Intel)
Gadget15 April 2025, 19:06 WIB

Resmi Debut di Indonesia, POCO F7 Series Hadirkan Dua Model dengan Slogan Fearless: Ultrapower Unleashed

POCO F7 Series resmi dirilis di Indonesia dengan model Ultra yang menjadi model pertama kalinya dari POCO F Series .
POCO F7 Series (FOTO: Xiaomi)
Mobile15 April 2025, 19:00 WIB

Enggak Cuma Adu Skill, Ini Format Turnamen IKL Spring 2025 yang Bikin Deg-degan Sejak Awal

Turnamen esports apa pun itu, enggak cuma soal menang kalah guys, sebagaimana format IKL Spring 2025.
IKL Spring Honor of Kings. (Sumber: Honor of Kings)
Mobile15 April 2025, 18:30 WIB

Push Rank di PUBG Mobile: Ini 5 Cara Cerdas Biar Cepat Naik Tier

Kamu para gamers lagi ngerasa stuck di rank yang itu-itu aja di PUBG Mobile? Mungkin kini saatnya buat ubah strategi.
Royale Pass A12 PUBG Mobile. (Sumber: PUBG)
Mobile15 April 2025, 17:16 WIB

Siap-siap Naik Level! Ini 3 Peta Paling Cocok Buat Push Rank di PUBG Mobile

Lagi serius ngejar rank di PUBG Mobile? Pilihan peta yang tepat dan cocok bisa jadi penentu utama lho guys.
Peta Erangel PUBG (FOTO: PUBG)
Lifestyle15 April 2025, 17:01 WIB

2 Kasus Top Up Game Online yang Bikin Ngelus Dada, Tagihan sampai Rp 11 Juta

Sejumlah kasus ini terjadi di wilayah Indonesia dan sempat mengundang perhatian luas karena jumlah uangnya.
Ilustrasi bermain game online. (FOTO: unsplash.com/@onurbinay)
Console15 April 2025, 16:03 WIB

Harga PlayStation Plus juga Naik, Berapa di Indonesia dan Negara Asia Tenggara Lain?

Pelanggan saat ini tidak akan melihat harga yang lebih tinggi hingga tanggal penagihan berikutnya yang terjadi pada atau setelah 24 Juni.
PS Plus (FOTO: playstation.com)
Mobile15 April 2025, 15:03 WIB

Cara Main Truck Simulator Ultimate untuk Pemula

Untuk pemula yang ingin memainkan game TSU ini, bisa lihat beberapa panduan cara yang akan Indogamers.com berikan seperti berikut.
Simulator Truck Ultimate (FOTO: play.google.com)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.