Bikin Pengalaman Ngegame Makin Imersif! Bedah Sisi Performa Prosesor, Kualitas Kartu Grafis dan Sistem Pendingin ASUS ROG Zephyrus G16

ASUS ROG Zephyrus G16 2024, laptop gaming dengan bodi tipis (FOTO: ROG ASUS)

Indogamers.com - ASUS kembali menghadirkan laptop gaming terbaru atau bisa juga disebut penyegaran dari versi sebelumnya. Laptop terbaru tersebut adalah ASUS ROG Zephyrus G16 2024.

Karena seri ROG Zephyrus G16 ini terkenal dengan build quality premium dan performa gahar khas Asus ROG. Kali ini ASUS menghadirkan hardware terbaru dari Intel Core Ultra dengan desain yang diperbarui.

Sektor dapur pacunya hadir dengan prosesor Intel Core Ultra generasi terbaru, kartu grafis GPU NVIDIA GeForce RTX dan sistem pendingin yang sangat optimal.

Untuk performa dan kualitasnya bisa kamu simak selengkapnya di bawah ini seperti dikutip dari laman resmi ROG ASUS.

Performa prosesor ASUS ROG Zephyrus G16

Sektor dapur pacu ASUS ROG Zephyrus G16 2024 mengandalkan prosesor terbaru Intel Core Ultra 7 Prosesor 155H, 1.4 GHz (24MB Cache, up to 4.8 GHz, 16 cores, 22 Threads) serta Intel AI Boost NPU.

ASUS memaksimalkan performa perangkat terbarunya ini dengan penyimpanan RAM 8GB x 2 LPDDR5X 7467 on board dengan kapasitas maksimal hingga 16GB.

Dengan prosesor tersebut para pengguna ASUS ROG Zephyrus G16 2024 ini bisa melakukan panggilan video, mengedit video, atau bermain game generasi terbaru. AI bakal bekerja tanpa lelah di belakang layar untuk meningkatkan pengalaman.

Kualitas kartu grafis ASUS ROG Zephyrus G16

Di sektor kartu pengolah grafisnya, ASUS ROG Zephyrus G16 mengandalkan GPU Laptop NVIDIA® GeForce RTX™ 4080. Baik pengguna yang merupakan seorang gamer, kreator, atau keduanya, Zephyrus G16 siap untuk memberikan pengalaman terbaik, berkat penggunaan GPU NVIDIA GeForce RTX Laptop GPU.

Dengan fitur revolusioner seperti DLSS 3.5 dengan Frame Generation, dan peningkatan pada fitur ray tracing terbaru, laptop ini menawarkan realisme yang belum pernah ada sebelumnya dalam game modern.

Dukungan NVIDIA Advanced Optimus memungkinkan transisi mulus antara mode daya rendah serta latensi rendah segera setelah game diluncurkan. Dan dengan TGP maksimum sebesar 115W, GPU selalu dapat mengeluarkan seluruh daya potensinya.

Sistem Pendingin ASUS ROG Zephyrus G16

ASUS ROG Zephyrus G16 2024 dilengkapi sistem pendingin ROG Intelligent Cooling yang merupakan kumpulan komponen yang bekerja bersama secara harmonis untuk menjaga agar laptop kinerja tinggi kami tetap dingin dan tenang.

Zephyrus G16 dengan bangga mempersembahkan beberapa tambahan yang belum pernah terlihat sebelumnya pada daftar teknologi pendinginan ROG, termasuk Arc Flow Fans generasi ke-2 dan desain saluran udara yang lebih efisien.

Beberapa model juga menampilkan vapor chamber custom atau desain tri-fan, dengan kipas tambahan ketiga yang membantu mengarahkan panas sistem berlebih ke heatsinks.

Semua model juga menggunakan liquid metal, sebuah bahan sistem termal dengan kinerja ultra-tinggi. Dengan semua ini, sistem-sistem ini menjaga mesin beroperasi pada performa puncaknya dan tetap lebih tenang dari sebelumnya.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI