4 Rekomendasi Game PC Menantang, Lawan Terberatnya Raksasa

Ark Survival Evolve (FOTO: Ark Survival Evolve/Steam)

Indogamers.com - Salah satu kesenangan dalam memainkan game adalah ketika kita berhasil menaklukkan musuh atau lawan. Hal ini menjadi kesenangan tersendiri yang memberikan efek puas dalam bermain.

Terlebih, saat musuh yang kamu hadapi adalah makhluk dalam objek yang lebih besar pada game yang kamu mainkan. Hal ini tentunya memberikan kesan tersendiri.

Berikut ini adalah rekomendasi game dengan misi melawan musuh raksasa:

Baca Juga: Cara Main dan Instal Stardew Valley, Game PC Ringan Tema Berkebun

1. Ark: Survival Evolve

Game pertama yang menjadi rekomendasi dalam mengalahkan raksasa yaitu Ark: Survival Evolve. Game ini merupakan sebuah game open world yang dikembangkan oleh Studio Wildcard dan beberapa pengembang lainnya dan rilis pada tahun 2021.

Dalam game, kamu akan memainkan peran seseorang yang terdampar di pulau dan bertahan hidup tanpa bantuan apapun. Pemain akan melakukan peran seperti membangun rumah, bertarung dengan pemain lain, dan bahkan hidup berdampingan dengan hewan-hewan yang ada di pulau tersebut.

Salah satu hewan yang akan ditemukan dan menjadi lawanmu yaitu dinasaurus agresif yang akan menyerang kamu dan rumahmu. Kamu juga akan menghadapi tantangan lain seperti bencana alam.

Baca Juga: Cosplay Hewan, ini Rekomendasi Game PC Berlatar Dunia Hewan

2. Toukiden 2

Toukiden 2 adalah sebuah game action role playing yang diris Koei Tecmo pada 2016. Game ini adalah sekuel dari Toukiden: The Age of Demons. Game ini juga banyak meminjam elemen yang ada pada seri Monster Hunter.

Toukiden 2 akan hadir dengan sistem open world dengan nuansa mitologi Jepang dan tantangan menghadapi Oni, iblis raksasa. Dalam menghadapi musuh, kamu akan memiliki senjata yang memiliki fungsi dan keunikannya tersendiri.

Baca Juga: Save the Date! Kalender Event Game PC Menarik Sepanjang Juli 2024

3. Dauntless

Rekomendasi game selanjutnya yaitu Dauntless, merupakan game role playing free-to-play yang di publikasi Epic Games.

Dauntless adalah sebuah game multiplayer yang menjadikan pemainnya sebagai pemburu monster.

4. Dragon’s Dogma: Dark Arisen

Dragon’s Dogma: Dark Arisen adalah game bergenre action role-playing yang bertemakan fantasi. Game ini dirilis pada 2013.

Dragon’s Dogma: Dark Arisen berlatar di Gransys, yang merupakan sebuah dunia fantasi tinggi. Dalam game ini, kamu akan menjadi tokoh yang dijuluki Arisen dan menemukan makhluk-makhluk raksasa untuk ditaklukkan. Game ini juga memiliki beberapa role yang dapat kamu pilih serta karakter pendukung.

Itulah empat game seru yang dapat dimainkan di PC. Selamat mencoba!***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI