logo

Spesifikasi Lengkap Advan WorkPro, Laptop yang Harganya Ramah Kantong

PembasmiBocil
Senin 29 Juli 2024, 16:30 WIB
Advan WorkPro (FOTO: Advan)

Advan WorkPro (FOTO: Advan)

Indogamers.com - Belum lama ini Advan merilis produk terbarunya yaitu laptop yang bernama Advan WorkPro Lite yang hadir dengan prosesor Intel Core i3-1220P.

Laptop terbaru ini merupakan versi lite dari pendahulunya yang bernama Advan WorkPro yang sudah dirilis sejak tahun 2023 lalu.

Nah, pada artikel kali ini Indogamers.com tidak akan membahas mengenai laptop terbaru Advan WorkPro Lite.

Namun, Indogamers.com akan membahas versi regulernya yang dirilis lebih dulu, yaitu Advan WorkPro.

Baca Juga: ADVAN Luncurkan Advan WorkPro Lite, Laptop dengan Harga Terjangkau. Begini Spesifikasi dan Harganya

Advan WorkPro sendiri dibekali dengan spesifikasi yang cukup menarik dan dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau untuk laptop dikelasnya.

Seperti apa spesifikasi dari Advan WorkPro dan berapa harganya? Silakan simak selengkapnya di bawah ini.

Spesifikasi Advan WorkPro

Advan WorkPro memiliki form factor dengan bentuk clamshell dengan material chassis berbahan metal.

Penggunaan material ini memberikan kesan kokoh pada laptop saat dipegang.

Desain dari Advan WorkPro ini juga sangat simpel, polos, dan terkesan sangat sederhana.

Dibagian belakangnya, tepatnya pada pojok kiri atas laptop, terdapat logo ADVAN yang menjadi ciri khasnya.

Dari segi dimensi, Advan WorkPro ini memiliki dimensi panjang 311mm, lebar 217mm, dan tebal 16,8mm. Untuk bobotnya sendiri, Advan WorkPro ini ada di 213 Gram atau 2,13kg.

Untuk sektor layarnya, Advan WorkPro menghadirkan panel IPS LCD seluas 14 inci yang memiliki resolusi Full HD+ (1920 x 1200), serta aspek rasio 16:10 yang umum ditemui pada laptop kelas menengah-atas. Refresh Rate layar adalah 60 Hz.

Di sektor dapur pacunya, Advan WorkPro ini menggunakan prosesor Intel Core i5-1035G7 yang memiliki fabrikasi 10nm, base TDP 15W, jumlah Core/Thread: 4-Core/8-Threads, Base Clock 1.2 GHz, Max Turbo Frequency: 3.7 GHz, Intel Smart Cache: 6 MB.

Prosesor tersebut dikombinasikan dengan RAM 8GB DDR4-3200 SODIMM Single Channel yang masih bisa diupgrade hingga 16GB dan menggunakan penyimpanan SSD NVMe PCIe 3.0 256GB.

Laptop ini menggunakan sistem pendingin aktif yang relatif sederhana, dengan 1 kipas dan 1 heatpipe.

Sistem pendingin ini memiliki intake yang terintegrasi dengan lubang speaker di bagian bawah, serta outlet udara ke arah belakang.

Baca Juga: HP 245 G10, Laptop Murah Berkualitas untuk Pendidikan dan Pekerjaan

Advan WorkPro juga memiliki kamera dengan kemampuan maksimal 720p@30fps dan mikrofon belum memiliki fitur noise cancelling.

Untuk audionya, Advan WorkPro mengandalkan dua speaker yang ditempatkan di bagian bawah.

Untuk konektor yang hadir meliputi:

  • 1x USB Type-C (Charging Only)

  • 1x USB 3.1 Gen 1 (5 Gbps)

  • 1x HDMI 1.4

  • 1x USB 3.2 Gen 1 Type-C (5 Gbps) yang mendukung:

  • Power Delivery

  • Display Output

  • Data Transfer

  • 1x Audio Jack Combo 3.5mm

  • 1x USB 2.0

  • 1x USB 3.1 Gen 1 (5 Gbps)

Harga Advan WorkPro

Bagi kamu yang berminat dengan Evan WorkPro ini, kamu bisa mendapatkannya dengan harga Rp4.999.000 dengan prosesor Intel Core i5 gen 10, RAM 8GB, SSD 256GB, dan tersedia dalam dua varian warna, yaitu Grey dan Gold.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
PC

5 Kelebihan Advan One PC AMD Ryzen, PC Ringkas dengan Performa Andal

Jumat 26 Januari 2024, 12:23 WIB
undefined
PC

Bongkar Lebih Dalam Kinerja Prosesor, Kualitas Kartu Grafis dan Desain Layar Advan One PC AMD Ryzen

Selasa 23 Januari 2024, 12:10 WIB
undefined
Gadget

Spesifikasi dan Harga Advan X-Play, Konsol Gaming dengan Fitur AI yang Siap Saingi Asus ROG Ally

Senin 20 Mei 2024, 15:10 WIB
undefined
News Update
News04 Maret 2025, 12:01 WIB

7 Fakta Penting Ragnarok Landverse Genesis Closed Beta 2 Segera Dimulai 17 Maret 2025

Game ini adalah versi Web3 dari Ragnarok Online PC, menghadirkan NFT, blockchain, serta sistem play to earn.
Ragnarok Landverse Genesis Closed Beta 2. (Sumber: Maxion)
PC04 Maret 2025, 11:01 WIB

Rekomendasi 5 Game PC Open World Bertema Zombie, Realistis dan Bikin Panik!

Genre open world plus zombie sudah melahirkan banyak game seru, dari penuh aksi sampai yang super realistis dan bikin panik sendiri.
Dying Light: Enhanced Edition. (Sumber: Steam)
E-Sport04 Maret 2025, 10:46 WIB

Hasil Lengkap MDL ID Season 11 Group Stage 3 Maret 2025

Ya, babak grup atau group stage sudah dilangsungkan sepanjang Senin kemarin, di mana laga kemarin mempertandingkan laga-laga di Grup A dan Grup B.
Ilustrasi kompetisi MDL ID. (FOTO: via liquipedia)
E-Sport04 Maret 2025, 10:06 WIB

Jadwal Lengkap Onic Esports di Babak Regular Season MPL ID Season 15

Setelah mengumumkan roster resmi guna menjalani MPL ID Season 15, Onic Esports sepertinya optimis bisa mengarungi season ini dengan maksimal.
ONIC Esports menatap era baru di  MPL ID Season 15. (FOTO: Instagram/onic.esports)
Lifestyle04 Maret 2025, 09:58 WIB

12 Tips Penting untuk Streamer Game Pemula di Twitch, Bisa Lejitkan Nama Kamu!

Kalau kamu ingin serius menjadikan streaming game sebagai profesi, banyak hal perlu dipersiapkan.
Ilustrasi Twitch. (Sumber: Hardzone)
E-Sport04 Maret 2025, 09:28 WIB

5 Fakta Penting FFWS SEA 2025 Pramusim: Siapa Saja Wakil Indonesia?

Ajang ini jadi pemanasan sebelum FFWS SEA 2025 Spring sekaligus uji coba berbagai perubahan yang bikin laga semakin sengit.
Turnamen FFWS. (Sumber: Garena)
Lifestyle04 Maret 2025, 09:27 WIB

Para Player, Simak Pesan 3 Alumni MDL Biar Naik Kelas ke MPL ID

Semua player Mobile Legends: Bang Bang di kompetisi MDL pasti ingin merasakan atmosfer MPL ID atau panggung-panggung internasional lain.
AeronnShikii, Si Gold Lane dari Team Liquid ID yang sukses naik kelas dari MDL. (FOTO: Instagram/liquid.aeronn)
Gadget03 Maret 2025, 22:01 WIB

Xiaomi 15 Resmi Dirilis Global di MWC 2025, Kapan Rilis di Indonesia?

Xiaomi 15 Series dengan dua variannya, Xiaomi 15 (standar) dan Xiaomi 15 Ultra secara resmi telah hadir di pasar global.
Xiaomi 15 yang kini telah dirilis di pasar global. (FOTO: youtube.com/gizmochina)
Gadget03 Maret 2025, 21:02 WIB

Laptop Gaming Advan Pixwar X Transformers Dengan Pendingin Ganda, Sesi Gaming dan Multitasking Lancar Jaya

Advan Pixwar X Transformers hadir sebagai laptop gaming terbaru dari Advan yang ditenagai AMD Processor.
Advan Pixwar X Transformers (FOTO: Advan)
News03 Maret 2025, 20:13 WIB

Patch Terbaru The Sims 4 Bikin Karakter Anak-anak Mendadak Seperti Hamil, Begini Penampakan Anehnya

Update game The Sims 4 menyisakan bug aneh yang bikin karakter anak-anak tampak memiliki perut buncit seperti orang hamil.
Bug di game The Sims 4. (Sumber: Reddit)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.