5 Game Open World Bertema Superhero yang Wajib Dicoba

Daftar Game PC Superhero Terbaik (Foto: YouTube/ARealGamer)

Indogamers.com - Cara terbaik untuk dapat merasakan pengalaman menjadi superhero adalah melalui game, di mana pemain dapat mengendalikan karakter superhero favorit mereka.

Banyak game superhero yang menggunakan konsep open world dan dapat memberikan kebebasan bagi pemain untuk menjelajahi lingkungan sambal memanfaatkan kekuatan super.

Berikut lima game open world bertema superhero yang wajib dicoba.

Baca Juga: Gercep! Black Myth: Wukong Langsung Siapkan 2 Kejutan untuk Penggemar

1. The Incredible Hulk: Ultimate Destruction

Hulk telah hadir di berbagai game, namun di The Incredible Hulk: Ultimate Destruction, ia ditempatkan di dunia terbuka, memungkinkan pemain menghancurkan apa saja yang menghalangi.

Pemain bisa menghancurkan markas militer, tank, robot, dan menghadapi musuh besar seperti Abomination.

2. Batman: Arkham Knight

Dalam sekuel ini, Batman menghadapi Arkham Knight yang berusaha menguasai Gotham dengan pasukan bersenjatanya.

Baca Juga: Salah Satu Seri Call of Duty yang Berlatar Kota Jakarta Telah Dibatalkan

Pemain dapat menjelajahi Gotham menggunakan berbagai metode, seperti terbang dari gedung, berayun dengan grappling hook, atau mengendarai Batmobile yang dilengkapi senjata.

3. Marvel's Spider-Man

Marvel's Spider-Man adalah game superhero pertama dari Insomniac Games yang sangat sukses.

Pemain berperan sebagai Peter Parker alias Spider-Man, melindungi kota New York dari berbagai ancaman sambil menjaga hubungan dengan Mary Jane.

Baca Juga: 10 Hal Menarik dari Event Operation Lucent Arrowhead di Arknights, Kolaborasi dengan Tom Clancy’s Rainbow Six Siege!

4. Marvel's Spider-Man: Miles Morales

Meski lebih singkat, Marvel’s Spider-Man: Miles Morales menghadirkan kisah pribadi Miles yang menarik.

Dengan gameplay yang serupa dengan Marvel's Spider-Man, Miles juga memiliki kekuatan unik, termasuk kemampuan untuk menghilang.

5. LEGO Marvel Super Heroes 2

Game ini mengikuti petualangan karakter-karakter Marvel populer seperti Spider-Man, The Avengers, dan Guardians of the Galaxy dalam semesta Marvel.

Meskipun semi open-world, dunia game ini memungkinkan hingga empat pemain menjelajahi berbagai semesta. Selain mode kampanye, ada juga mode pertarungan yang seru.

Demikian beberapa rekomendasi game open-world superhero yang wajib dicoba.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI