Kelebihan dan Kekurangan Overclocking PC yang Harus Kamu Tahu Sebelum Melakukannya!

Ilustrasi melakukan overclocking PC (FOTO: thegeekpub.com)

Indogamers.com - Bagi para pengguna PC, pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah overclocking PC. Istilah ini merupakan sebuah tindakan untuk meningkatkan komponen clock rate, sehingga perangkat akan memiliki kecepatan lebih tinggi dari sebelumnya.

Meskipun demikian, melakukan overclocking pada PC atau komputer ini juga bisa mengakibatkan suhu PC atau komputer naik secara drastis dari biasanya.

Melakukan overclocking memang dapat menambah kecepatan, tapi akan membuat beberapa komponen menjadi lebih panas. Karena itu, jika ingin membuat komputer bekerja lebih tinggi, maka komputer juga memerlukan pendinginan yang tepat untuk mencegah permasalahan yang terjadi.

Baca Juga: Review Memori Overclocking Dari Kingston, HyperX Fury

Namun perlu diingat, tidak semua komputer bisa dilakukan overclocking.  Komputer yang bisa di overclocking harus menggunakan motherboard Extreme Edition dengan CPU unlocked multiplier. Jika komputer yang kamu gunakan standar, maka kemungkinan besar kamu tidak akan bisa melakukan overclocking.

Meskipun melakukan overclocking pada PC atau komputer ini bisa meningkatkan kecepatan, namun sebelum memutuskan untuk melakukan tindakan tersebut, kamu harus tahu lebih dulu apa saja kelebihan dan kekurangannya.

Berikut penjelasan mengenai kelebihan dan kekurangan dari overclocking PC.

Kelebihan overclocking

Overclocking, tentu saja akan membuat komputer bekerja lebih cepat dari biasanya. Akan tetapi, seiring perkembangan teknologi, ada banyak komponen yang bisa meningkatkan performa komputer.

Melalui overclocking, kamu bisa meningkatkan kemampuan dari perangkat. Misalnya, kamu melakukan overclock pada komputer dengan sistem penyimpanan jenis SSD, maka performanya akan meningkat dibanding biasanya.

Overclocking pada PC juga bisa meningkatkan FPS (frame per second) pada saat PC digunakan untuk bermain game. Jadi para pengguna bisa menikmati sensasi bermain game yang lebih memuaskan dari biasanya.

Kekurangan overclocking

Meski mampu meningkatkan kemampuan komputer, overclocking juga memiliki kekurangan. Salah satunya adalah membuat garansi pada komponen di dalam komputer menjadi tidak berlaku.

Selain itu, overclocking komputer juga membuat komputer menjadi lebih panas daripada sebelumnya. Jika ternyata menggunakan pendingin yang tidak tepat, resikonya adalah CPU menjadi rusak permanen.

Nah, itulah tadi penjelasan tentang overclocking serta apa saja kelebihan dan kekurangannya.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI