logo

ViewSonic XG2536, Monitor Gaming dengan Refresh Rate Super Kencang 280Hz

PembasmiBocil
Rabu 09 Oktober 2024, 16:35 WIB
ViewSonic XG2536 (FOTO: viewsonic.com)

ViewSonic XG2536 (FOTO: viewsonic.com)

Indogamers.com - ViewSonic merilis monitor gaming terbarunya yang dirancang khusus untuk gamers yang mencapai level profesional.

Monitor gaming terbaru ini adalah ViewSonic XG2536 yang memiliki ultra-fast refresh rate, waktu respons yang sangat rendah, dan visual yang mendekati nyata.

ViewSonic XG2536 menghadirkan pengalaman gaming yang mulus dan hidup, mendorong para gamers untuk mengeluarkan potensi mereka sepenuhnya dalam bermain game apapun.

Baca Juga: ViewSonic Tampilkan Berbagai Produk Teknologi Layar untuk Memenuhi Kebutuhan Konsumen di Indonesia

Spesifikasi ViewSonic XG2536

Monitor gaming ini memiliki layar dengan ukuran 24,5 inci menggunakan panel IPS yang memiliki resolusi Full HD (1920 x 1080 piksel). Layar tersebut memiliki refresh rate ultra-fast yang mencapai 280Hz.

Kecepatan refresh pada monitor gaming ViewSonic XG2536 ini menghidupkan setiap detail favorit para gamer dengan visual yang jernih dan lancar. Para gamer juga dapat bermain dengan akurasi yang sangat tepat, bebas dari blur gerakan dan ghosting karena waktu respons yang sangat singkat yaitu 0,5ms (MPRT).

Selain itu,  ViewSonic XG2536 ini juga telah dilengkapi dengan teknologi AMD FreeSync Premium yang menyinkronkan kecepatan refresh monitor dengan frame rate dari kartu grafis, menghilangkan screen tearing dan stuttering.

XG2536 juga dilengkapi dengan teknologi panel SuperClear IPS, yang menghadirkan warna-warna yang nyata dan sudut pandang luas yang nyaman. Baik saat digunakan untuk bermain game kompetitif atau menikmati film, ViewSonic XG2536 tetap menawan dengan setiap detailnya.

Baca Juga: ViewSonic Meluncurkan Monitor Multimedia Bergaya, Memiliki Teknologi Perlindungan Mata Untuk Generasi Gaming dan Hiburan Masa Depan

Monitor gaming ViewSonic XG2536 menawarkan opsi pengaturan meja yang serbaguna, memadukan pencahayaan RGB dinamis dengan desain ergonomis untuk memenuhi kebutuhan setiap gamer.

Dengan spektrum warna yang dapat disesuaikan, gamer dapat mengkustomisasi pencahayaan RGB untuk menciptakan suasana yang sempurna untuk setiap sesi permainan, baik itu aksi intens atau penjelajahan yang tenang.

Pengaturan tersebut juga bisa digunakan untuk mengatur tinggi, kemiringan, putaran, dan swivel, desain ergonomis XG2536 memastikan gamer tetap nyaman dan fokus, bahkan selama sesi permainan yang panjang.

Konektivitas yang ditawarkan pada ViewSonic XG2536 juga cukup beragam, mulai dari HDMI, DisplayPort, dan USB-C. Port USB-C juga menyediakan daya, memungkinkan gamer untuk mengisi daya perangkat mereka saat bermain.

Harga ViewSonic XG2536

Bagi kamu para gamers yang berminat dengan monitor gaming terbaru dari ViewSonic yang satu ini, kamu bisa mendapatkannya dengan harga Rp3,9 jutaan melalui berbagai E-commerce atau melalui toko-toko elektronik rekanan ViewSonic.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
PC

3 Monitor Gaming Termurah dengan Refresh Rate 240Hz, Harganya Cuma Rp3 Jutaan

Minggu 08 September 2024, 16:01 WIB
undefined
Accessories

Daftar Lengkap Harga Monitor Gaming Samsung Odyssey, dari Rp3 Jutaan sampai Rp32 Juta

Selasa 24 September 2024, 11:04 WIB
undefined
Accessories

Asyik, Monitor Gaming Samsung Lengkung Ini Turun Harga, dari Rp17 Juta jadi Rp6 Jutaan

Selasa 10 September 2024, 09:04 WIB
undefined
News Update
Guides12 Desember 2024, 23:00 WIB

Jangan Sampai Game Mengganggu! Tips PAFI Kabupaten Boven Digoel untuk Gamer yang Kehilangan Fokus

PAFI Kabupaten Boven Digoel mengingatkan pentingnya menjaga keseimbangan antara bermain game dan menjalani tanggung jawab sehari-hari.
Ilustrasi Bermain Game Mobile (Foto: Pixabay/DrMedYourRasenn)
Gadget12 Desember 2024, 20:01 WIB

Rekomendasi 3 Laptop 13” Terbaik di Tahun 2024, Harganya di Bawah Rp20 Jutaan

Laptop dengan layar 13" ini menjadi pilihan terbaik bagi kamu yang mencari laptop dengan mobilitas tinggi.
MacBook Air M3 (FOTO: macrumors)
Console12 Desember 2024, 20:00 WIB

Donkey Kong Country Returns HD Hadir di Switch dengan Mode Kesulitan Baru

Nintendo mengumumkan bahwa Donkey Kong Country Returns HD akan dirilis di Nintendo Switch pada Januari 2025.
Donkey Kong Country: Tropical Freeze (FOTO: Nintendo)
Gadget12 Desember 2024, 19:01 WIB

iOS 18.2 Resmi Dirilis, Apa Saja Fitur Barunya?

iOS 18.2 hadir dengan berbagai fitur baru yang Apple desain untuk meningkatkan pengalaman para pengguna iPhone.
iOS 18.2, iPadOS 18.2, dan macOS Sequoia 15.2 yang baru dirilis Apple  untuk iPhone, iPad, dan Mac. (FOTO: apple.com)
Console12 Desember 2024, 19:00 WIB

Astro Bot Sambut Natal dengan Banyak Kejutan Menarik, Simak di Sini!

Musim perayaan Natal semakin meriah dengan pembaruan Winter Wonder yang diumumkan oleh pengembang Team Asobi untuk game Astro Bot.
Astro Bot. (Sumber: Team Asobi)
Gadget12 Desember 2024, 18:06 WIB

Ini Prosesor AI Terbaru AMD Ryzen AI Max+ Pro 395, Performanya Disebut Dekati RX 7600

Prosesor terbaru AMD, Ryzen AI MAX+ Pro 395 muncul dalam daftar pengujian Geekbench jelang ajang Consumer Electronics Show (CES) 2025.
Ilustrasi Prosesor AI Terbaru AMD. (Sumber: AMD)
Guides12 Desember 2024, 18:00 WIB

Latih Otakmu! Tips dari PAFI Kabupaten Boyolali untuk Tingkatkan Keterampilan Multitasking Gamer

Pentingnya melatih otak untuk meningkatkan keterampilan multitasking agar gamer tetap unggul, baik di dunia virtual maupun nyata.
Playables Meluncur! YouTube Premium Bukan Hanya Tanpa Iklan, Tapi Bisa Juga Untuk Main Game Tanpa Mengunduh (FOTO: Dok. stockphoto.com)
Console12 Desember 2024, 18:00 WIB

Sutradara Marvel Rivals Ungkap Mengapa Concord Gagal Total

Thaddeus Sasser, sutradara dari game Marvel Rivals, memberikan pandangannya tentang kegagalan Concord,
Game Concord.
News12 Desember 2024, 17:46 WIB

Yang Perlu Kamu Tahu dari Kolaborasi eFootball dengan Captain Tsubasa

Game sepakbola populer e Football resmi berkolaborasi dengan konami serial Kapten Tsubasa
Kolaborasi eFootball dan Captai Tsubasa (Foto: YouTube/eFootball)
Mobile12 Desember 2024, 17:24 WIB

3 Rekomendasi Alat Musik Virtual di Android yang Wajib Kamu Coba!

Berikut adalah 3 rekomendasi alat musik virtual di Android yang wajib kamu coba
Real Kendang (FOTO: Google Play)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.