Indogamers.com - Jika kamu suka game shooter bergaya anime, Strinova bisa jadi judul baru yang wajib dicoba.
Game PC dari iDreamSky tersebut baru saja dirilis di Steam pada Jumat (22/11/2024).
Biar lebih kenal sama game ini, berikut lima fakta menarik tentang Strinova yang perlu kamu tahu, merujuk IGN.
1. Mekanisme Unik Stringification
Strinova memperkenalkan mekanik baru bernama Stringification, sebuah fitur yang bisa dipakai pemain untuk ubah karakter antara versi 2D atau 3D.
Saat berada dalam mode 2D, karakter jadi sangat tipis, sulit terlihat, dan lebih susah ditembak. Selain itu, kamu bisa melayang di udara atau menempel di dinding buat mencapai posisi strategis tanpa terdeteksi musuh.
2. New World dengan Tiga Faksi
Game Strinova berlatar di dunia baru yang terbagi dalam tiga faksi, masing-masing punya tujuan dan keyakinan berbeda-beda.
PUS jadi faksi yang fokus mempertahankan kondisi saat ini dan menguasai sebagian besar Energy Crystals di alam semesta.
Sementara itu, The Scissors ingin membuka jalan menuju masa lalu untuk kembali ke Bumi.
Adapun Urbino merupakan faksi netral yang percaya pada masa depan lebih baik, dan bersedia bekerja sama dengan kedua faksi lainnya.
Konflik utama dalam game berpusat pada perebutan Energy Crystals, sumber daya berharga di dunia Strinova.
Baca Juga: Meledak! Game Stalker 2: Heart of Chornobyl Terjual 1 Juta Kopi, Padahal Baru Rilis Dua Hari
3. Pilihan Mode Kompetitif
Game Strinova menyediakan mode game seperti Demolition, di mana ada tim dengan tugas menyerang dan berusaha menanam bom, tim lain bertahan melindungi Energy Crystals.
Ada juga mode Escort yang menantang tim menyerang untuk mendorong payload ke tujuan, sambil dihentikan oleh tim bertahan.
Mode Team Deathmatch menawarkan aksi 7v7 dengan target tertentu.
4. Karakter dengan Ragam Skill
Setiap karakter memiliki Awakening Skills yang dapat diaktifkan selama pertandingan.
Misalnya, karakter Urbino bernama Audrey bisa mengubah senjata beratnya menjadi turret otomatis atau lebih fleksibel.
Pemain juga dapat meningkatkan skill via skill tree, kendati pengaturan akan direset setelah pertandingan selesai.
Baca Juga: Spesifikasi & Cara Download Game PC Strinova yang Baru Saja Rilis, Ternyata Gratis!
5. Rilis Multiplatform
Setelah uji beta sejak Oktober 2023, game Strinova akhirnya tersedia untuk PC mulai 22 November 2024.
Di sisi lain, rencana rilis konsol pada 2025 bakal menghadirkan fitur cross-progression. Adapun versi mobile saat ini juga sedang digarap oleh pengembang.
iDreamSky berencana menghadirkan kolaborasi dengan IP besar yang akan membawa peta, mode, atau karakter baru dalam update game berikutnya.***