Game Simulasi Airline Manager, Belajar Jadi Pengusaha Maskapai Penerbangan

Game Simulasi Airline Manager (Facebook/Airline Manager 4)

Indogamers.com - Industri penerbangan selalu menarik perhatian banyak orang. Kini kamu bisa merasakan pengalaman menjadi pemilik maskapai penerbangan lewat game simulasi Airline Manager yang tersedia gratis di Steam.

Dikembangkan dan diterbitkan oleh Trophy Games dan dirilis pada 23 Juni 2021, Airline Manager memberikan sensasi unik dalam mengelola bisnis maskapai penerbangan secara realistis. Mulai dari membeli pesawat hingga mengatur rute penerbangan, semua bisa kamu lakukan dalam game ini.

Tidak seperti game simulasi biasa, Airline Manager menghadirkan tantangan nyata yang harus dihadapi oleh pemilik maskapai penerbangan. Kamu harus mengelola keuangan, memilih pesawat terbaik, hingga mengantisipasi kondisi pasar yang berubah-ubah. Jika kamu suka game yang memacu kemampuan berpikir strategis, game ini wajib masuk daftar koleksimu.

Baca Juga: Jadwal ESL Snapdragon Pro Series Season 6 dan Hasil Drawing Challenge Final

Alur Cerita

Alur Cerita Game Simulasi Airline Manager (Foto: Steam)

Meskipun Airline Manager adalah game simulasi tanpa narasi cerita, game ini menawarkan perjalanan menarik dalam mengelola maskapai penerbangan dari nol hingga menjadi perusahaan global yang sukses. Kamu bisa merasakan bagaimana rasanya menjalankan bisnis maskapai di dunia nyata, lengkap dengan tantangan yang harus diatasi.

Gameplay

Gameplay Airline Manager (Foto: Steam)

Dalam game ini, kamu berperan sebagai CEO maskapai yang harus mengelola semua aspek bisnis penerbangan. Tugas utamamu meliputi membeli pesawat, mengatur rute penerbangan, menentukan harga tiket, serta mengelola keuangan perusahaan.

Kamu juga harus memperhatikan faktor eksternal, seperti perubahan harga bahan bakar, peraturan penerbangan, hingga kondisi ekonomi global.

Baca Juga: 5 Game Besar Xbox Dikabarkan Akan Hadir di PlayStation Tahun 2025, Termasuk Hellblade 2 dan Gears Of War

Gameplay Airline Manager berfokus pada pengambilan keputusan strategis yang memengaruhi pertumbuhan bisnis maskapai. Kamu harus berpikir seperti seorang pebisnis sejati, di mana keputusan yang salah dapat menyebabkan kebangkrutan.

Dalam permainan simulasi penerbangan multipemain ini harus bisa mengelola bisnis yang nyata seperti United Airlines, Emirates, British Airways, Lufthansa, American Airlines, dan Ryanair.

Kamu bahkan bisa berpergian sambil bersantai di sofa ke bandara besar di kota yang menakjubkan seperti New York, Paris, Berlin, Los Angeles, London, dan Dallas.

Baca Juga: Pencapaian Monumental, Hitman World of Assasination Tembus 75 Juta Pemain

Gameplay Game Simulasi Airline Manager (Foto: Steam)

Kamu bisa memilih antara 2 mode permainan: EASY atau REALISM. Pilih mode easy untuk menurunkan harga, dan pilih mode realism untuk meningkatkan keuntungan. Kami harus menggunakan mode realism dalam mempertimbangkan hal-hal terkecil seperti mengukur panjang landasan pacu bandara.

Ambil rute tercepat untuk mengangkut kargo atau penumpang. Bukan melalui darat atau laut. Melainkan melalui udara. Bukan dengan mobil sewaan, kereta api, bus, atau kapal. Melainkan dengan pesawat terbang.

Baca Juga: Game Horor Mysterious School, Petualangan Horor di Sekolah yang Terbengkalai

Fitur Pesawat

Fitur Game Simulasi Airline Manager (Foto: Steam)
  • Lacak penerbangan secara langsung di map interaktif.

  • Jadwalkan perbaikan dan pemeliharaan pesawat.

  • Sesuaikan konfigurasi kursi pesawat.

  • Beli bahan bakar dan CO2 pada waktu yang tepat untuk mengoptimalkan keuntungan.

Fitur Maskapai Penerbangan

  • Kelola staf dengan baik, dan buat mereka bahagia banyak bonus.

  • Perusahaan penerbangan dapat berinvestasi satu sama lain untuk meningkatkan nilai saham.

  • Buat iklan pemasaran untuk mendapatkan popularitas.

  • Membangun atau bergabung dengan aliansi.

Baca Juga: Black Squad Game FPS Ala Militer yang Gak Bikin Bosan

Spesifikasi PC

PC AIO terbaik di tahun 2024

Minimum

  • OS: Windows 7/8/10 versi 64-bit

  • Prosesor: Intel i5, 2,4 GHz

  • Memori: RAM 2 GB

  • Grafis: Grafik HD Terintegrasi 520 dengan 128mb

  • DirectX: Versi 8.0

  • Jaringan: Koneksi Internet Broadband

  • Penyimpanan: 250 MB ruang tersedia

  • Kartu suara: Kartu Suara yang Kompatibel dengan DirectX

Rekomendasi

  • OS: Windows 7/8/10 versi 64-bit

  • Prosesor: Intel i5, 2,4 GHz

  • Memori: RAM 8GB

  • Grafis: Grafik HD Terintegrasi 520 dengan 128mb

  • DirectX: Versi 8.0

  • Jaringan: Koneksi Internet Broadband

  • Penyimpanan: 4 GB ruang tersedia

  • Kartu suara: Kartu Suara yang Kompatibel dengan DirectX

Baca Juga: Trik Jago Tendangan Bebas PES di PlayStation 3, Cantik Sekali Golnya

Game Airline Manager cocok untuk kamu yang ingin merasakan sensasi menjadi CEO di industri penerbangan dan mengelola bisnis maskapai penerbangan.

Tidak hanya menyenangkan, tetapi game ini juga menantang kemampuan manajer dan strategimu dalam menjalankan bisnis.

Jadi, tunggu apa lagi. Download sekarang di Steam dan mulai kelola maskapai impianmu. Kamu bisa mendapatkan game ini secara gratis di Steam.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI