Indogamers.com - Buat kamu semua yang lagi cari kartu grafis yang enggak cuma ngebut tapi juga tampil keren, MSI GeForce RTX 5060 Series versi GAMING TRIO bisa jadi pilihan yang pas guys.
Bagaimana enggak, kartu grafis ini bukan cuma soal performa, tapi juga soal gaya yang bikin setup PC kamu makin kece.
Ditenagai oleh arsitektur NVIDIA Blackwell, RTX 5060 Series ini siap ngasih kamu pengalaman gaming yang lebih mulus dan responsif.
Baca Juga: Detail VANGUARD GeForce RTX 5060 Series: Kartu Grafis MSI Terbaru
Disadur dari situs resmi MSI pada Jumat, 18 April 2025, dukungan teknologi DLSS 4 dan Ray Tracing generasi terbaru, visual game kamu bakal makin realistis dan detail.
Sistem pendingin TRIO FROZR 4 yang canggih memastikan suhu tetap stabil meski kamu main game berat sekalipun.
Kipas STORMFORCE dengan desain bilah khusus, baseplate tembaga berlapis nikel, dan teknologi airflow seperti Wave Curved 4.0 serta Air Antegrade Fin 2.0 bekerja sama untuk menjaga performa tetap optimal tanpa suara bising.
Baca Juga: Bikin Pemain Mikir-mikir Dulu, Ini 4 Hero Tersulit di Honor of Kings
Desainnya juga enggak kalah menarik. Dengan pencahayaan RGB dinamis dan totem naga khas MSI, kartu grafis ini siap jadi pusat perhatian di rig kamu.
Untuk harga, meskipun belum diumumkan secara resmi, diperkirakan berada di kisaran Rp7 juta hingga Rp9 juta, tergantung varian memori yang kamu pilih. Jadi, siap-siap nabung dari sekarang buat upgrade setup gaming kamu.***