logo

GDG Prime 2015 Buktikan Bahwa Industri Game Indonesia Tidak Boleh Dipandang Sebelah Mata!

root
Jumat 11 September 2015, 00:00 WIB
GDG Prime 2015 Buktikan Bahwa Industri Game Indonesia Tidak Boleh Dipandang Sebelah Mata!

GDG Prime 2015 Buktikan Bahwa Industri Game Indonesia Tidak Boleh Dipandang Sebelah Mata!

Di akhir pekan kemarin, gelaran Game Developer Gathering 2015 resmi mencapai puncaknya. Ajang yang diselenggarakan di Convention Hall Universitas Telkom, Bandung ini bisa dibilang acara termegah yang dapat menggambarkan bagaimana kuatnya Industri game di tanah air.

Tidak seperti ajang pameran lain yang menitik beratkan penjualan, ajang GDG Prime 2015 ini justru memberikan edukasi kepada pengunjung yang hadir. Para peserta booth yang terdiri dari berbagai developer, publisher, dan juga berbagai pendukung Industri game seperti media, tidak segan-segan menjawab berbagai pertanyaan yang dilontarkan oleh para pengunjung yang ingin mendapatkan informasi mengenai industri game saat ini. Selain dari sisi para peserta booth, di acara ini pihak panitia juga telah menyediakan edukasi melalui workshop dengan pembicara yang memang ahli di bidang industri game seperti Rustum Scammel yang merupakan Product Evangelist dari Unity.

Selain mendapatkan edukasi, para pengunjung yang hadir juga bisa mencoba langsung berbagai game yang berhasil diciptakan oleh para developer tanah air yang menjadi peserta di acara ini. Salah satu booth yang cukup ramai disambangi oleh para pengunjung yaitu booth Digital Happiness. Developer yang sukses berkat game horor DreadOut ini menyajikan sebuah pengalaman yang cukup seru lewat karyanya. Bagaimana tidak, para pengunjung yang datang dapat mencoba langsung Virtual Reality yang dapat menghadirkan sebuah sensasi menyeramkan dimana para pengunjung dapat merasakan rasanya ketika dibawa ke ruangan-ruangan yang sangat mistis yang dipenuhi dengan hantu-hantu menyeramkan.

Acara inipun semakin ramai dengan hadirnya sang komposer legendaris yaitu Manami Matsumae. Di acara ini, sang komposer yang sukses berkat kontribusinya di game Megaman ini berhasil menghibur para pengunjung yang datang. Di usianya yang menginjak 50 tahun ini, Matsumae masih berkarya dengan menggarap soundtrack untuk game karya Touchteen yaitu Target Acquired.

Acara akbar ini bisa mencerminkan bahwa industri game di Indonesia melaju cukup pesat. Karya-karya yang dihasilkan para developer tanah air pun cukup diperhitungkan.

<fjr>

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Tags :
News Update
News19 November 2024, 16:04 WIB

Kabar Gembira! Ubisoft Pastikan Fitur Battle Pass di Assassin’s Creed Shadows Gratis

Sebelumnya sempat muncul isu yang menyebut bakal ada sistem langganan.
Assassins Creed Shadows. (Sumber: Twitter.com/@assassinscreed)
Gadget19 November 2024, 15:28 WIB

6 HP Harga Rp5 Jutaan Terbaik. Smartphone Mid Range dengan Fitur Maksimal, Kualitas Dekati Flagship

Berikut adalah 6 rekomendasi HP terbaik di kelas menengah dengan harga Rp5 jutaan untuk kebutuhan maksimal
HP Vivo V30 5G (Foto: Vivo)
News19 November 2024, 15:00 WIB

4 Fakta Unik The Game Awards 2024 yang Menarik Perhatian Publik

The Game Awards 2024 kembali menjadi sorotan dengan pengumuman nominasi yang menampilkan game-game terbaik tahun ini.
The Game Awards (FOTO: The Game Awards)
Mobile19 November 2024, 14:32 WIB

5 Game RPG Offline Terbaik untuk Smartphone Android, Bisa Dimainkan Tanpa Koneksi Internet

Pilihan 5 rekomendasi RPG offline terbaik untuk smartphone android yang bisa kamu coba mainkan lewat handphone.
Game RPG Offline Android, Darkrise (Foto: YouTube/Gaming Mobile)
News19 November 2024, 14:01 WIB

Unik! Black Myth: Wukong Jadi Nominasi Game of the Year dengan Rating Terendah

Pengumuman nominasi Game of the Year (GOTY) di The Game Awards 2024 menimbulkan berbagai reaksi
Black Myth: Wukong, salah satu game terbaru terbaik PS5. (FOTO: playstation.com)
Console19 November 2024, 13:00 WIB

Dragon Age: The Veilguard Terdepak dari Panggung Utama Game Awards 2024, Apa yang Salah?

The Game Awards 2024 kembali menghadirkan daftar nominasi yang penuh dengan game terbaik dan terpopuler sepanjang tahun.
Dragon Age: The Veil Guard. (Sumber: BioWare)
E-Sport19 November 2024, 12:03 WIB

Update Jadwal M6 Mobile Legends, Format Baru Swiss Stage, dan Cara Menonton

Tahun ini, M6 kembali ke Malaysia.
M6 Mobile Legends akan digelar 21 November-15 Desember 2024. (FOTO: Moonton)
Gadget19 November 2024, 11:03 WIB

Cara Mencegah Aplikasi Menggunakan Data Latar Belakang di HP Android

Mencegah aplikasi menggunakan data latar belakang di HP Android bisa membuat penggunaan kuota internet lebih irit.
Ilustrasi penggunaan HP Android. (FOTO: Unsplash/Adrien)
E-Sport19 November 2024, 10:39 WIB

Jadwal Grand Final MLBB Women Esports World Championships 2024, Timnas Putri Indonesia Punya Kans Juara

Tak terasa, ajang MLBB Women Esports World Championships 2024 akan memasuki endingnya, Selasa (19/11/2024).
Timnas MLBB putri Indonesia terus melaju di IESF World Esports Championships 2024. (FOTO: Instagram/iesf_official)
News19 November 2024, 10:22 WIB

Daftar Lengkap Nominasi The Game Awards 2024

The Game Awards 2024 kembali hadir untuk merayakan pencapaian terbaik industri game sepanjang tahun ini.
The Game Award 2024. (Sumber: The Game Award)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.