4 Rekomendasi Kursi Gaming Terbaik untuk Kenyamanan Maksimal

Rexus RGC 103 (FOTO: Rexus RGC 103)

Indogamers.com - Kursi gaming dianggap sebagai salah satu kebutuhan utama bagi gamer profesional.

Berikut adalah 4 rekomendasi kursi gaming terbaik untuk kenyamanan maksimal:

1. TITAN2020 Series

TITAN2020 Series

TITAN2020 Series adalah salah satu kursi gaming terpopuler dari Secretlab, dengan harga sekitar Rp 7,5 jutaan.

Kursi ini menyediakan berbagai opsi penyesuaian, ruang yang luas, serta dirancang untuk memberikan kenyamanan, dukungan, keandalan, dan tingkat personalisasi yang tinggi bagi para gamer.

Secretlab TITAN2020 dibuat menggunakan material berkualitas tinggi, seperti Secretlab Softweave Fabric, yang menawarkan kenyamanan, kelembutan, dan kekuatan optimal.

Selain itu, kursi gaming ini juga dilengkapi dengan beragam fitur unggulan lainnya.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Samsung Galaxy Ring, Cincin Teknologi Mutakhir Menjawab Kebutuhan Modern

2. Fantech Gaming Chair GC-181

Fantech Gaming Chair GC-181

Fantech Gaming Chair GC-181 dibanderol sekitar Rp 2,2 jutaan.

Kursi gaming ini dibuat dari bahan PU Leather yang dikenal tahan lama, empuk, dan tahan air.

Fantech juga menggunakan campuran Cold-Cure Foam yang dipotong dengan presisi, memberikan bantalan dan dukungan optimal untuk kenyamanan duduk yang maksimal.

Fitur lainnya meliputi fungsi rebah, sandaran tangan yang dapat disesuaikan, roda PU yang tahan lama dan memastikan pergerakan halus ke segala arah, serta berbagai fitur dan inovasi unggulan lainnya.

Baca Juga: Harga Samsung Galaxy Ring yang Bisa Mendeteksi Tanda Awal Sleep Apnea

3. Rexus RGC 103

Rexus RGC 103

Rexus RGC 103 adalah salah satu model kursi gaming dari Rexus yang cukup populer.

Kursi ini dilengkapi dengan teknologi sistem multi-fungsi, atau yang dikenal sebagai "frog" mechanical, pegangan 4D, dan roda dengan diameter yang lebih besar dan kuat.

Berkat teknologi unggulannya, Rexus RGC 103 menjadi pilihan favorit banyak gamer karena memberikan kenyamanan tingkat tinggi. Kursi ini dibanderol sekitar Rp 2,9 jutaan.

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Headset Gaming Wireless Kraken V4

4. Armaggeddon Nebuka III

Armaggeddon Nebuka III

Armaggeddon Nebuka III, yang dibanderol sekitar Rp 2,6 jutaan, merupakan kursi gaming yang terbuat dari kulit PU premium yang tahan lama dan nyaman.

Kursi ini menawarkan berbagai fitur yang tak kalah dari produk kompetitor, termasuk bantal punggung dan sandaran kepala yang bisa disesuaikan hingga 160 derajat, serta berbagai fitur lainnya.

Itulah 4 rekomendasi kursi gaming terbaik untuk kenyamanan maksimal.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI