5 Komunitas Gaming Terbesar di Dunia

PlayStation Network. (Sumber: Games Radar)

Indogamers.com - Dalam dunia gaming, kamu tentunya akan sering bertemu dengan pemain atau orang lain yang memiliki hobi dan kesenangan yang sama.

Kamu dapat bertemu dengan orang-orang ini melalui interaksi di dalam game ataupun melalui interaksi di sosial media atau di dunia nyata.

Biasanya, dunia gaming tidak hanya ada dunia virtual saja, namun juga memiliki event yang diadakan oleh komunitas.

Baca Juga: Komunitas Modding Lahirkan Judul Fallout yang Sebelumnya Dibatalkan

Komunitas gaming ini bisa membantu kamu menghadapi berbagai kesulitan dalam bermain game, menemukan teman sehobi, memberikan tips atau trik, dan memberikan penawaran mengenai jual beli game ataupun aksesoris game lainnya.

Perkembangan yang pesat di bidang teknologi dan informasi juga telah meningkatkan akses informasi dari seluruh belahan dunia. Game-game juga mengalami perkembangan dari mulai mode permainan hingga platform untuk memainkannya.

Pada akhirnya, komunitas gaming ini akan mewadahi para gamers untuk saling bertukar informasi dan pengetahuan mengenai dunia gaming yang lebih luas. Terkadang, komunitas gaming juga membuat sebuah event yang memang dikhususkan untuk pertemuan diantara para pemainnya.

Baca Juga: Cara Mudah Keluar, Menghapus Beserta Menonaktifkan Komunitas WhatsApp

Berikut ini adalah beberapa komunitas game terbesar yang ada di dunia:

1. Steam Community

Komunitas ini memiliki lebih dari 120 juta anggota dari seluruh penjuru dunia. Gamers dapat mengaksesnya secara online dan membeli, mengunduh, bermain game, serta terhubung pada pemain lainnya.

Di dalam komunitas ini juga terdapat forum diskusi, ulasan game, serta pembaharuan tentang game yang bisa diakses oleh para pemain.

2. PlayStation Network

Komunitas ini adalah komunitas dengan 100 juta pengguna aktif game console PlayStation. Dalam komunitas ini gamers bisa terhubung dengan pemain lain, bermain game bersama, dan mengunduh game dari PlayStation Store.

Kamu juga dapat menikmati fitur sosial seperti chat dan update aktivitas yang menyenangkan.

Baca Juga: Sejarah The International: Ajang Bergengsi Komunitas Dota 2

3. Xbox Live

Komunitas ini memiliki lebih dari 90 juta anggota di seluruh dunia. Komunitas ini memungkinkan kamu untuk bermain game bersama, bergabung dengan klub game, dan berkomunikasi melalui pesan teks atau suara.

Komunitas ini juga dilengkapi dnegan fitur pembaharuan game dan live streaming.

4. Discord

Pada komunitas ini kamu akan bertemu dengan lebih dari 100 juta pengguna aktif lainnya. Kamu dapat bergabung dalam server game dan berbicara dengan pemain lain melalui obrolan suara dan teks. Kamu juga dapat melakukan penggilan video dan berbagi layar.

5. Reddit

Reddit merupakan platform forum online dengan pengguna aktif lebih dari 300 juta pengguna. Di dalamnya terdapat banyak komunitas game yang bisa kamu ikuti. Kamu juga dapat membaca atau membuat postingan tentang game, dan berpartisipasi dalam diskusi yang ada.

Kamu juga akan mendapatkan berbagai informasi tentang game dan pembaharuan terbaru pada platform ini.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI