Prediksi Harga PlayStation 6 Jika Benar-benar Rilis dalam Waktu Dekat

Ilustrasi PlayStation 6. (Sumber: Haccker)

Indogamers.com - Ada salah satu kabar yang cukup menghebohkan setelah PlayStation 5 dirilis sekitar empat tahun yang lalu. Ya, kini giliran PlayStation 6 (PS 6) yang semakin nyaring dibicarakan penggemar.

Jika begitu, maka bersiaplah untuk merogoh kocek yang lebih dalam karena Sony Interactive Entertainment pastinya akan jual mahal. Bagaimana tidak, semakin ke sini, konsol yang diciptakan Sony akan kian canggih yang tentu saja menambah ongkos produksi.

Berikut adalah prediksi harga jual PlayStation 6 jika beneran rilis dalam waktu dekat. Simak sampai habis artikel ini ya guys ya!

Baca Juga: 5 Penyebab Utama Munculnya Petisi Tolak Game Assassin’s Creed Shadows di Jepang

Disadur dari Read Write pada Jumat, 5 Juli 2024, untuk memperkirakan harga jual PS 6 maka bisa mempertimbangkan konsol sebelumnya, PS 5. Sebelumnya, PS5 diluncurkan dengan harga $399 pada tahun 2020 dengan beragam versi.

Seperti versi Slim yang dijual dengan harga $499,99 pada tahun 2023 dan naik menjadi $100 untuk versi terbaru dengan jeda waktu tiga tahun dari tanggal rilis.

Maka dari itu, harga PS6 yang kemungkinan rilis antara tahun 2026-2028 diperkirakan bakal mencapai $500.

Baca Juga: Petisi Tolak Game Assassin’s Creed Shadows di Jepang Tembus 50 Ribu Tanda Tangan

Bahkan, bisa pula konsol ini akan dibanderol dengan harga $600 untuk versi dasarnya jika yang dipertimbangkan adalah soal fitur baru apa yang bisa disertakan dalam konsol tersebut.

Soal tanggap perilisannya, Sony kerap kali menjadwalkan konsol terbarunya muncul pada akhir tahun, sehingga kemungkinan akan meluncur antara September hingga Desember.

Terkait teka-teki tanggal rilisnya, petunjuk paling logis ada pada dokumen resmi pengadilan Microsoft terkait akuisisi Activision Blizzard. Dalam dokumen itu disebutkan bahwa pada saat SIE (Sony Interactive Entertainment) meluncurkan generasi berikutnya dari konsol PlayStation-nya (yang kemungkinan akan terjadi sekitar [disunting]), mereka akan kehilangan akses ke Call of Duty.

Baca Juga: Series Halo, Serial TV dari Adaptasi Game yang Sukses

Lebih rincinya, kemungkinan besar PlayStation 6 akan dihadirkan Sony pada tahun 2027 atau 2028. So, kita tunggu saja kejutannya yang jauh lebih mendebarkan.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI

News

3 Aplikasi Game Penghasil Uang 2025 Jumat 03 Januari 2025, 08:33 WIB