Resmi! Nintendo Switch Diklaim Jadi Konsol dengan Umur Terpanjang Dibanding Pendahulunya

Nintendo Switch (FOTO: Tom's Guide)

Indogamers.com - Perusahaan besar seperti Nintendo pastinya akan terus berusaha melakukan inovasi untuk menghasilkan konsol-konsol terbaru. Saat ini, mereka sedang disibukkan dengan penggarapan generasi terbaru dari Switch.

Namun sebuah fakta mengatakan, bahwa Nintendo Switch menjadi konsol dengan umur terpanjang hingga nanti generasi kedua akan resmi dirilis. Switch dirilis pertama kali pada 3 Maret 2017 yang itu artinya telah berumur 2.687 hari.

Umur tersebut secara resmi telah mengalahkan konsol terlama Nintendo sebelumnya, Famicom yang berumur 2.686 hari. Bahkan usia Swicth akan semakin lama dengan asumsi Nintendo Switch 2 tidak diluncurkan sebelum 1 Maret 2025.

Baca Juga: Hasil MSC 2024, Tim Filipina Terlampau Tangguh hingga HomeBois Takluk

Disadur dari VGC pada Jumat, 12 Juli 2024, sejak Nintendo meluncurkan Famicom (Nintendo Entertainment System) di luar Jepang, kesenjangan antara peluncuran perangkat keras menjadi semakin pendek.

Sampai kemudian, hadirlah konsol terlaris pada zamannya, Wii yang rilis tahun 2006 dan berlangsung hampir tepat 6 tahun sebelum Wii U diluncurkan.

Akan tetapi, Wii U malah menjadi salah satu perusahaan dengan penjualan gagal terbesar, sampai kemudian datanglah Nintendo Switch. Hasilnya, perangkat ini sukses mengalahkan Nintendo DS yang merupakan perangkat keras terlaris yang pernah ada.

Baca Juga: Kenalin Laptop Gaming HP Omen Transcend 14, Didesain untuk Mahasiswa dan Pertama di Dunia dengan Audio Tune

Umurnya pun cukup lama karena mampu bertahan sampai 2.288 hari hingga Nintendo 3DS. Kekinian, Nintendo telah mengonfirmasi pada bulan Mei bahwa mereka akan mengumumkan konsol berikutnya pada tahun fiskal ini.

Itu artinya, penerus Switch akan diumumkan paling lambat pada akhir Maret 2025.

“Ini Furukawa, Presiden Nintendo. Kami akan mengumumkan penerus Nintendo Switch pada tahun fiskal ini. Sudah lebih dari sembilan tahun sejak kami mengumumkan keberadaan Nintendo Switch pada bulan Maret 2015," katanya.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI