logo

Kronologi Perkara 15 Miliar dengan Erick Herlangga Versi Moonton

AgamtheRev
Selasa 09 Juli 2019, 11:52 WIB

IDGS, Selasa, 9 Juli 2019 - Perselisihan antara CEO Louvre Esports Erick Herlangga dengan Moonton masih terus berlanjut.Sebelumnya komunitas gaming dan eSports Indonesia dikagetkan oleh pernyataan Erick terkait kewajiban membayar uang sebesar 15 miliar rupiah bagi setiap tim untuk mengikuti MPL Season 4. 

(GGWP.ID)

Tak hanya itu, ia juga mengajak komunitas pemain Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) Indonesia untuk menolak kebijakan uang tersebut lewat sebuah petisi online. Selang beberapa jam setelah petisi tersebut dibuat, Moonton lewat Facebook Mobile Legends eSports Indonesia, resmi menanggapi pernyataan Erick beserta petisi tersebut. 

Moonton mengaku kecewa akan adanya berita seperti itu, dan tak ragu untuk menempuh jalur hukum demi menyelesaikan masalah tersebut. 

Kronologi perkara versi Moonton

Kini, untuk meluruskan semuanya, Moonton kemudian merilis kronologi masalah 15 miliar rupiah versi mereka yang ditujukan kepada CEO Louvre, Erick Herlangga: 

26 Februari 2019  Moonton mulai menyuarakan ide dari Franchise liga untuk seluruh tim MPL Season 3

8 Maret 2019  mayoritas tim terbuka untuk ide dari Franchise liga

21 Maret 2019  aplikasi untuk Franchise liga dimulai

18 April 2019  Tn. Erick Herlangga mengajukan permohonannya pada liga melalui Email dan menyatakan keinginan dan minatnya untuk berpartisipasi dalam MPL S4 di dalam Email permohonannya.

19 April 2019  Moonton kembali meminta Tn. Erick untuk memberikan lebih banyak informasi dan dokumentasi untuk memenuhi Guideline permohonan. Hingga saat ini, Tn. Erick belum menyelesaikan pengiriman kepada Moonton dokumentasi yang diperlukan untuk memenuhi persyaratan permohonan.

4 Mei 2019  Moonton menerima perjanjian Lembar Ketentuan antara Tn. Erick dan investor A, Lembar Ketentuan adalah dokumen hukum yang menyatakan bahwa investor A akan menerima tim Louvre dengan harga tertentu yang menyetujui Slot untuk berpartisipasi dalam MPL mendatang.

8 Mei 2019  Moonton menerima Email permohonan baru dari investor A dan mulai meninjau dokumen mereka. Pada tanggal Email diterima, 8 tim telah berhasil mengirimkan permohonan mereka, sehingga investor A ditempatkan pada Waiting List. Jika 8 pemohon awal gugur, permohonan mereka akan diproses kemudian.

23 Mei 2019  Moonton mengirimkan Email kepada Tn. Erick yang menyatakan permohonan Louvre Esports telah gagal karena tidak menanggapi dan pengajuan yang tidak lengkap, dan permohonan baru investor A masih berada dalam Waiting List. Tn. Erick menjawab melalui Email di mana ia meminta diberikan Slot untuk Investor A. Jika permintaan itu tidak dipenuhi, ia akan menuju arbitrase BAKI (Arbitrase Olahraga Indonesia).

29 Mei 2019  Moonton mengirimkan Email kepada investor A yang menyatakan aplikasi investor A telah gagal karena seluruh permohonan dari 8 tim telah berhasil. Dengan demikian tidak ada Slot tersisa yang tersedia.

3 Juni 2019  Moonton mengundang Tn. Erick untuk mengadakan pertemuan di Manila selama MSC untuk meluruskan kesalahpahaman dan ingin menjelaskan lebih lanjut mengenai proses permohonan Slot Franchise dan alasan mengapa Louvre dan investor A gagal mendapatkan Slot Franchise. Selama pertemuan, Tn. Erick kembali meminta diberikan Slot untuk Franchise liga dan menolak untuk mengadakan pembicaraan 2 arah dengan Moonton. Pertemuan berakhir dengan kedua belah pihak tidak mencapai kesepakatan apa pun.

6 Juni 2019  Tn. Erick Kembali mengirimkan Email kepada Moonton dan mengatakan, Saya memberikan pilihan kepada Anda untuk mengambil alih seluruh Player saya dengan USD 130.000 dan 'Jika Anda tidak membalas Email saya dalam waktu 24 jam, saya akan mengadakan konferensi pers pada hari Kamis di Grand Hyatt, saya telah memesan ruang pertemuan kepada salah satu teman saya di sana dengan seluruh media nasional Moonton tidak menanggapi permintaan ini.

30 Juni 2019  Tn. Erick Herlangga memulai kampanye Online-nya melawan Moonton dan untuk reformasi MPL menjadi bentuk Franchise liga, dan juga memulai petisi Online untuk menghentikan pembentukan Franchise liga MPL.

2 Juli 2019  Kantor liga mengeluarkan pernyataan resmi melalui Facebook dan Instagram MLBB Esports ID: https://www.facebook.com/MLBBEsportsID/posts/2854827177866336?__tn__=K-R 

Uniknya, menurut kronologi tersebut, Moonton mengaku sudah bertemu dengan Erick Herlangga di Manila saat MSC digelar untuk membahas sistem franchise league, hanya saja tidak terjalin kesepakatan apapun di sana. 

Dari kronologi versi Moonton ini, sepertinya Erick lah yang ngebet ingin ikut MPL Season 4 karena mungkin sudah ada kesepakatan kerjasama dengan investor A (yang masih misterius identitasnya). Maka dari itu ia terkesan ngotot untuk turut serta dalam franchise league. Hanya saja karena berbagai hal timnya hanya masuk waiting list dan pada akhirnya tidak diikutsertakan. 

Yang mengejutkan adalah pernyataan Moonton bahwa Erick menawari pihaknya untuk mengambil alih para pemain di bawah naungan Erick dengan harga USD 130.000. Kita tunggu saja klarifikasi dari Erick Herlangga terkait kronologi versi Moonton ini. 

(Stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
News Update
Lifestyle17 April 2025, 21:02 WIB

Ayah dan Bunda, Ini Penyebab Anak Kecanduan Game: Dampak Negatif dan Cara Mengatasinya

Kecanduan game pada anak adalah kondisi di mana anak-anak tidak bisa mengontrol keinginan untuk bermain game.
Ilustrasi bermain game online. (FOTO: unsplash.com/@onurbinay)
News17 April 2025, 20:01 WIB

Bikin Pengalaman Bermain Jadi Makin Seru, Begini Cara Main Game Minecraft untuk Pemula

Bagi kamu para pemula yang ingin pengalaman bermain Minecraft jadi makin seru, kamu bisa ikuti beberapa cara seperti berikut.
Minecraft. (Sumber: Minecraft)
Mobile17 April 2025, 19:30 WIB

Pengen Jadi King di PUBG Mobile? Simak 4 Tips Jago Nembak dari Jarak Jauh Ini Guys!

Pengen jadi raja tembakan jarak jauh di PUBG Mobile? Tentu saja enggak cukup dong kalau cuma ngandelin hoki.
Senjata AKM di PUBG. (Sumber: PUBG)
News17 April 2025, 19:02 WIB

OpenAI Hadirkan Versi Terbaru dari GPT yang Dirancang Khusus untuk Coding, GPT-4.1 in the API

OpenAI menghadirkan model terbaru dari GPT melalui API mereka. Model terbaru tersebut adalah GPT-4.1, GPT-4.1 mini, dan GPT-4.1 nano.
GPT-4.1, model terbaru GPT yang dirilis OpenAI dirancang khusus untuk coding. (FOTO: GenerativeAI)
Mobile17 April 2025, 18:30 WIB

Bikin Pemain Mikir-mikir Dulu, Ini 4 Hero Tersulit di Honor of Kings

Buat kamu pemain game Honor of Kings, entah yang masih pemula atau yang sudah jago, kamu wajib baca artikel ini guys.
Mulan Honor of Kings. (Sumber: Honor of Kings)
Gadget17 April 2025, 18:01 WIB

Panduan Lengkap Menggunakan Google Family Link untuk Memantau Aktivitas Anak di Dunia Maya

Dengan Google Family Link, orang tua bisa memantau segala aktivitas anak-anaknya yang menggunakan perangkat Android dan Chromebook
Google Family Link (FOTO: Google Play)
News17 April 2025, 17:00 WIB

Setelah 4 Tahun Dilarang, PUBG Boleh Dimainkan Lagi di Bangladesh

Pemerintah Bangladesh melarang game ini pada tahun 2021 setelah menerima perintah dari Pengadilan Tinggi.
Game PUBG. (FOTO: pubg.com)
Mobile17 April 2025, 16:41 WIB

Kenalan Sama Yuan Ge, Si Master Boneka yang Bikin Pemain HoK Pusing Tujuh Keliling

Kamu sudah merasa jago main Honor of Kings belum guys? Coba deh pegang Yuan Ge. Hero satu ini bukan cuma butuh jempol cepat, tapi juga otak encer dan insting tajam.
Yuan Ge Honor of Kings. (Sumber: HoK)
PC17 April 2025, 16:05 WIB

Cara Mendapat Fishing Rod di Fields of Mistria

Untuk mulai menjalankan misi memancing di game Fileds of Mistria, kamu harus memiliki Fishing Rod terlebih dahulu.
Ilustrasi berbagai Fishing Rod di Fields of Mistria (FOTO: youtube.com/GrobeMan Guides & Gameplay)
PC17 April 2025, 15:04 WIB

Tips Meningkatkan Kapasitas Tas di Fields of Mistria

Agar kamu bisa menyimpan banyak barang menarik di game Fields of Mistria, kamu harus meningkatkan kapasitas tas (bag).
Game Fields of Mistria. (Sumber: Steam)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.