Indogamers.com - Indonesia berhasil membuat kejutan di turnamen esports eFootball AFC eAsian Cup 2023 di Qatar. Dalam edisi pertama kali ini, Indonesia tampil gemilang setelah mengalahkan Vietnam, Korea Selatan, Thailand, Uni Emirate Arab, hingga Jepang.
Usai berhasil memboyong piala bergengsi tersebut, salah satu pemain Indonesia yakni Akbar Paudie merasa sangat bersyukur atas pencapaiannya.
"Ilmu padi done. Alhamdulillah, bersyukur bisa menjadi salah satu bagian timnas eFootball Indonesia di ajang AFC eAsian Cup," kata Akbar dikutip Indogamers.com dari Instagram @akbarpaudie1 pada Selasa, 6 Februari 2024.
Baca Juga: Ini Ungkapan Kegembiraan Rizky Faidan, Akbar Paudie dan Elga Cahya Usai Juara AFC eAsian Cup 2023
Ia menambahkan, ucapan terima kasih perlu disampaikan kepada seluruh punggawa timnas Indonesia dan seluruh jajaran @pssi yang berhasil lolos ke AFC Asian Cup 2023. Sebab dengan keberhasilan Timnas Indonesia di dunia nyata, tim eFootball juga mendapatkan kesempatan untuk bertanding di sana.
"Thankyou juga buat @ifel.id yang sudah membuka jalur dan membina seluruh player eFootball d Indonesia. Berkat IFeL kami semua professional eFootball di Indonesia memiliki wadah yang baik untuk mengembangkan kemampuan kami. Siapa Kita? Indonesia," tambah Akbar.
Sebagai informasi, efootball AFC eAsian Cup 2023 digelar selama lima hari yang menampilkan 19 tim dari Asosiasi Anggota Konfederasi yang lolos ke Piala Asia AFC Qatar 2023.
Baca Juga: 7 Meme Lucu Indonesia Juara AFC eAsian Cup 2023, Bikin Ketawa Bangga
Sementara itu, Asian Football Confederation (AFC) President Shaikh Salman bin Ebrahim Al Khalifa memberikan ucapan selamat kepada Indonesia.
“Atas nama AFC, saya ingin menyampaikan ucapan selamat yang sebesar-besarnya kepada Indonesia atas penampilan fenomenal mereka di AFC eAsian Cup, yang benar-benar menunjukkan bakat luar biasa yang tumbuh subur di Indonesia. Asia," demikian kata Shaikh Salman dikutip Indogamers.com dari situs resmi AFC.***