logo

Undang Ustaz, EVOS Esport Adain Doa Bersama dan Potong Tumpeng jelang Lawan Alter Ego di Pembuka MPL ID Season 13

Maverikf14
Jumat 08 Maret 2024, 06:11 WIB
Tim EVOS Esport melakukan doa bersama dan potong tumpeng jelang laga pembuka MPL ID Season 13, Kamis (7/3/2024). (FOTO: Instagram/evosesports)

Tim EVOS Esport melakukan doa bersama dan potong tumpeng jelang laga pembuka MPL ID Season 13, Kamis (7/3/2024). (FOTO: Instagram/evosesports)

Indogamers.com-Ada yang menarik dilakukan Tim EVOS Esport menjelang laga pembuka MPL ID Season 13 melawan Alter Ego, Jumat (8/3/2024) pukul 15.00 wib ini.

Demi kelancaran menghadapi lawannya, Tim EVOS Esport mengadakan doa bersama dan potong tumpeng di EVOS ITF, One Belpark Mall, Jakarta, Kamis (7/3/2024).

Seluruh manajemen, player, dan bagian tim yang akan berlaga pada ajang MPL ID Season 13 tampak khusyuk mengikuti acara yang digelar di pusat latihan mereka.

Baca Juga: Jadwal MPL ID Season 13 Pekan Pertama, Rivalitas Kelas Atas Langsung Tersaji

Saat mengikuti kegiatan, para player dan seluruh tim EVOS Esport juga memakai pakaian semi-formal. Ada juga yang memakai baju muslim.

Kegiatan yang diisi doa dipimpin oleh ustaz. Lalu ada juga momen penyampaian kata harapan, motivasi, juga wejangan. Kegiatan diakhiri potong tumpeng dan dilanjutkan makan nasi kuning bersama-sama.

"Omongan adalah doa itu benar adanya. Inget postingan Minroar semalem yang doa bersama? Hari ini terjadilah!

Harapannya, segala usaha dan doa baik EVOS team dan juga EVOS Fams, bakal terkabul satu-satu di tahun ini," begitu ungkapan EVOS di acara tersebut, sebagaimana dikutip dari akun IG resminya, @evosesports.

EVOS Unggul di rekor pertemuan

Sementara itu, bertemu Alter Ego, EVOS diuntungkan dengan rekor pertemuan mereka yang lebih baik sepanjang gelaran MPL ID.

Meski demikian, EVOS mesti mewaspadai tiga mantan rosternya yang kini berbaju Alter Ego. Secara kebetulan ketiga roster itu turut membawa EVOS sebagai juara dunia. Mereka masing-masing adalah Cr1te, Gustiann.rekt, dan Darrel.jovancooo.

Baca Juga: Jadi Debutan di MPL Season 13, Ini Tim yang Paling Ingin Dikalahkan Gugun

Dan berikut adalah head-to-head Alter Ego vs EVOS:

Season 11

-EVOS 2 vs 0 Alter Ego
-Alter Ego 2 vs 0 EVOS
-Alter Ego 2 vs 3 EVOS

Season 12

-Alter Ego 0 vs 2 EVOS
-EVOS 1 vs 2 Alter Ego

Dari lima pertemuan pada Season 11 dan 12, EVOS mengantongi 3 kali kemenangan dan 2 kekalahan. Sebaliknya Alter Ego hanya mengantongi 2 kemenangan.

Tapi, Alter Ego memiliki kepercayaan diri lebih karena kemenangan terakhir diperoleh pada laga di Season 12. Terlebih kali ini, Alter Ego diperkuat tiga mantan jagoan EVOS.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

Daftar Roster EVOS Glory di MPL ID S13

Senin 29 Januari 2024, 22:49 WIB
undefined
E-Sport

Jadi Pembuka MPL Indonesia Season 13, Ini Head to Head Tim Alter Ego vs EVOS

Rabu 06 Maret 2024, 18:07 WIB
undefined
News

Streamer Oura Tanggapi Nama EVOS yang Jadi EVOS Glory

Minggu 28 Januari 2024, 20:11 WIB
undefined
Infografis

Profil Tazz, Jadi Pro Player Setelah Melihat Kekalahan EVOS Legends

Jumat 26 Januari 2024, 23:02 WIB
undefined
E-Sport

Lirik Anthem EVOS yang Viral di Medsos; Macan Unyu Jangan Diganggu!

Minggu 11 Februari 2024, 14:38 WIB
undefined
News Update
Lifestyle12 Maret 2025, 10:08 WIB

10 Anime dengan Karakter Utama Jenius yang Bakal Bikin Kamu Terpukau!

Dari detektif cerdas hingga gamer berbakat, inilah 10 anime terbaru dengan karakter utama jenius yang bikin kamu terpukau! Yuk, cek daftar lengkapnya!
10 Anime dengan Karakter Utama Jenius yang Bakal Bikin Kamu Terpukau!(FOTO: Youtube Anime Town)
Console12 Maret 2025, 09:58 WIB

10 JRPG Terbaik 2023, Masih Seru Buat Kamu Mainkan Sekarang!

Tahun 2023 jadi tahun yang luar biasa buat para penggemar JRPG! Dari One Piece Odyssey hingga Octopath Traveler 2, simak daftar 10 JRPG terbaik tahun ini yang gak boleh kamu lewatkan.
10 JRPG Terbaik 2023, Masih Seru Buat Kamu Mainkan Sekarang!(FOTO: Youtube Slam Zany)
Console12 Maret 2025, 09:45 WIB

10 JRPG Klasik yang Masih Seru Dimainkan Sampai Sekarang!

Cari JRPG klasik yang masih seru dimainkan sampai sekarang? Yuk, simak rekomendasi 10 game JRPG lawas yang grafis, cerita, dan gameplay-nya masih oke banget buat dimainkan di era modern ini. Dari Earthbound sampai Final Fantasy X, ini dia daftarnya!
10 JRPG Klasik yang Masih Seru Dimainkan Sampai Sekarang!(FOTO: Youtube Slam Zany)
PC12 Maret 2025, 09:25 WIB

Bikin Gamers Terpukau, Ini 4 Motherboard MSI dengan chipset X870 dan X870E

MSI telah merilis jajaran motherboard dengan chipset X870 dan X870E, dirancang untuk memaksimalkan kinerja prosesor AMD Ryzen 9000 Series.
Motherboard MSI. (Sumber: MSI)
PC12 Maret 2025, 09:05 WIB

Wajib Masuk Wishlist! Ini Keistimewaan MSI MPG X870E CARBON WIFI

Kalau kamu lagi cari motherboard yang enggak cuma kuat tapi juga elegan, MPG X870E CARBON WIFI dari MSI jawabannya.
Motherboard MSI. (Sumber: MSI)
PC12 Maret 2025, 08:03 WIB

Harga Slay the Spire, Panduan Main, dan Spesifikasi PC untuk Memainkannya

Saat main Slay the Spire, hindari mengambil semua kartu kuat, pilih sesuai strategi deck. Jika memakai Ironclad, utamakan kartu serangan dan pertahanan dengan efek Strength.
Slay the Spire (FOTO: Steam)
Mobile11 Maret 2025, 21:00 WIB

4 Fakta Menarik Map Karakin di PUBG yang Wajib Kamu Tahu

Siapa yang enggak kenal Karakin? Map unik di PUBG ini menawarkan pengalaman bermain yang berbeda dari map lainnya.
Map Karakin. (Sumber: PUBG)
Mobile11 Maret 2025, 20:00 WIB

5 Fakta yang Wajib Kamu Tahu tentang Famas, Senjata Jitu di Game PUBG

FAMAS adalah senjata jenis Assault Rifle (AR) di game PUBG (PlayerUnknown's Battlegrounds)
FAMAS. (Sumber: PUBG)
PC11 Maret 2025, 19:21 WIB

5 Daya Tarik Slay the Spire, Game Roguelike yang Memesona Developer Balatro

Seperti game roguelike, kamu harus bertahan hidup di setiap level, menghadapi musuh acak, dan beradaptasi dengan sumber daya yang ada.
Slay the Spire. (Sumber: Steam)
Mobile11 Maret 2025, 18:00 WIB

Kenalan Lebih Dekat dengan Princess Frost, Hero Honor of Kings yang Mematikan

Princess Frost adalah hero mage di Honor of Kings yang dikenal karena kemampuan crowd control dan damage area (AoE) yang mematikan.
Princess Frost (FOTO: Honor of Kings)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.