Profil Persis Solo Esport, Pernah Juara Snapdragon Pro Series 2022

Persis Esports. (FOTO: Instagram/persisesports)

Indogamers.com-Selain tim sepak bolanya yang bermain di kompetisi kasta tertinggi Indonesia, Liga 1, Persis Solo juga memiliki tim esport.

Memiliki nama sama seperti tim sepakbolanya, Persis Solo Esport, juga menjadi kebanggaan warga Solo.

Sebagai tim yang baru dibentuk pada Februari 2022, prestasi Persis Solo Esport bisa dikatakan lumayan oke.

Baca Juga: Profil dan Biodata Timothy Ronald, Ngaku Jago Main Mobile Legends dalam Waktu Singkat

Salah satunya saat mewakili Indonesia di ESL Snapdragon Pro Series 2022.

Persis Esports Tim League of Legend: Wild Rift mewakili Indonesia di kompetisi Internasional Asia Tenggara, ESL Snapdragon Pro Series 2022. Partisipasi Persis Esports di ajang tersebut setelah sebelumnya memenangkan turnamen Wild Rift Championship Southeast Asia (WCS) 2022 pada April 2022 lalu.

Instagram/persisesports

Profil singkat Persis Solo Esport

Berdiri pada Februari 2022, Persis Solo Esport memiliki tiga divisi esport. Masing-masing Free Fire, League of Legends Wild Rift, dan PES E-Football.

Khusus untuk E-Football,prestasi Persis Solo Esport tak bisa dipandang sebelah mata. Persis Esports menjadi juara 1 di ajang iFel Liga 2 2021. Persis Esports kembali meraih prestasi pada ajang FORNAS VI Sumatera Selatan 2022 dengan meraih medali emas pada kejuaraan tersebut.

Catatan menarik lainnya dari tim Persis Esport E-Football adalah saat tampil di kompetisi Nusapay iFeLeague 1 yang dimulai dari 3 September 2022-20 November 2022.

Persis Esports kembali diwakili oleh Puspamba Ibrahim sukses mengalahkan top player dunia pada match week 1. Melawan Rans Nusantara yang diwakili oleh Guifera, top player dunia yang pernah menjuarai 5x e-Liga Brazil, Persis Solo Esport berhasil meraih poin penuh dengan 2x kemenangan beruntun atas Rans Nusantara.

Pada game 1, Persis Esports berhasil menang dengan skor 3-2, lalu pada game 2 Persis Esports kembali menang dengan skor 3-1.

Baca Juga: 5 Hero Jungle Terbaik di Honor of Kings, Nomor 5 Butuh Skill OP Buat Memaksimalkan Potensinya!

Player roster (aktif)

1. Tufz (Taufik)
Posisi: Baron

2. JerL (Jericho Nathanael Lumangkun)
Posisi: Jungle

3. Techmaturgy (Tedy Prihanto)
Posisi: Mid

4. Dewa (Dewa Fabiab)
Posisi: Dragon

5. Tobu (Charles)
Posisi: Support

Persis Esports. Instagram/persisesports

E Football

1. Ibrahim 'PSO Baim'
2. Rizal 'PSO Rizal'

Prestasi

  • Juara: Champions Southeast Asia 2022-Indonesia

  • Peringkat 7-8: Champions Southeast Asia 2022-Finals

  • Juara: Snapdragon Pro Series 2022 - Indonesia Open Finals

  • Peringkat 6-8: Snapdragon Pro Series 2022 APAC

  • Kualifikasi: Wild Rift League Asia 2023 Season 1 - SEA Qualifier

  • Kualifikasi: Wild Rift League Asia 2023 Season 1 - Last Chance Qualifier

Persis Esport termasuk aktif mengadakan kegiatan bagi komunitasnya. Seperti kegiatan Persis Esports Ramadhan Series pada bulan puasa 2024.

Baca Juga: Penjualan Final Fantasy 7 Rebirth Dinilai Jeblok, Tidak Sesuai Ekspektasi

Persis Esports juga mengadakan buka bersama. Selain itu, mereka juga kerap mengadakan kegiatan offline seperti Sambernyawa Weekend Fest, yang berisi beragam kegiatan menarik.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI